Perusahaan JV Indika Energy Dan Taiwan Foxconn Serahkan 5 Unit eBus Untuk Dukung G20

Uli Febriarni
Selasa 15 November 2022, 22:17 WIB
simbolis penyerahan e-bus / @arsjadrasjid

simbolis penyerahan e-bus / @arsjadrasjid

Perusahaan JV Indika Energy dan Foxconn, yaitu Foxconn Indika Motor (FIM), menyerahkan bantuan lima unit bus elektrik (eBus) kepada pemerintah, untuk mendukung perhelatan G20 dan B20 di Bali.

FIM merupakan usaha patungan antara PT Mitra Motor Group (MMG), anak perusahaan Indika Energy dan Foxteq Singapore Pte. Ltd, anak perusahaan Foxconn. Dua perusahaan ini bekerja sama untuk membangun ekosistem kendaraan listrik.

Dikutip dari laman instagram Arsjad Rasjid, sang Presiden Direktur dari Indika Energy, pada hari ini tadi, Selasa (15/11/2022), perusahaan patungan mereka telah menyerahkan 5 bus listrik atau eBus kepada Kementerian Investasi/BKPM. Langkah itu sebagai bentuk dukungan perusahaan dalam penyelenggaraan KTT G20 & B20 yang diselenggarakan di Bali.

Rasjid juga mengatakan bahwa, Joint Venture atau perusahaan patungan ini adalah sebuah milestone penting bagi perusahaan yang ia pimpin, untuk menjadi salah satu pemain terkemuka dalam ekosistem kendaraan listrik di tanah air.

Dari laporan LKBN Antaranews, Chairman Foxconn Young Liu menyampaikan bahwa perusahaan mereka antusias untuk berkomitmen mendukung rencana pemerintah Indonesia dalam hal pengurangan emisi, peningkatan penggunaan kendaraan listrik. Termasuk juga mewujudkan Indonesia Emas 2045 yang lebih bersih, hijau dan lebih cerdas.

Menurut Liu, Indonesia memiliki potensi besar dalam hal green mobility. Apalagi dengan adanya Ibu Kota Nusantara yang direncanakan akan memanfaatkan energi hijau dengan transportasi massa yang terhubung dengan Internet of Things.

Bus listrik yang diserahkan masing-masing berkapasitas 45 orang dan digunakan selama pertemuan B20 dan G20, untuk mengantarkan tamu-tamu penting turun dari pesawat menuju ke ruang kedatangan di Bandar Udara Ngurah Rai. Bus listrik itu juga berfungsi sebagai bus ulang-alik untuk tamu penting selama kegiatan pertemuan B20 dan G20.

Kolaborasi Untuk Bangun Ekosistem Kendaraan Listrik Yang Komprehensif

Perusahaan patungan, Foxconn Indika Motor (FIM), akan melakukan bisnis manufaktur untuk kendaraan listrik komersial dan baterai listrik, serta menyediakan layanan konsultasi manajemen.

Director and Group Chief Investment Officer Indika Energy, Purbaja Pantja mengatakan, pihaknya sangat senang dapat bermitra dengan Foxconn sebagai perusahaan global yang mengembangkan kendaraan listrik.

FIM akan melakukan bisnis manufaktur untuk kendaraan listrik komersial dan baterai listrik, serta menyediakan jasa konsultasi manajemen. Indika lewat MMG menggenggam sebanyak 60% saham FIM dan Foxconn 40%. Sedangkan Foxconn merupakan perusahaan manufaktur elektronik terbesar di dunia yang berpusat di Taiwan.

Menurutnya, kolaborasi ini akan memberikan ekosistem kendaraan listrik yang komprehensif di Indonesia. Selain itu, kerja sama ini juga bertujuan untuk mendukung Indonesia menjadi salah satu pengembang ekosistem kendaraan listrik dan baterai terkemuka.

Kolaborasi Indika Energy dan Foxconn ini fokus pada kendaraan listrik komersial roda empat. Usaha patungan ini menggarisbawahi komitmen Foxconn, untuk mendukung mitra di Indonesia dalam tujuan bersama dalam membangun ekosistem yang berkelanjutan.

Pendirian FIM merupakan langkah ikutan dari penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada Januari 2022 oleh Indika Energy, Foxconn, dan mitra lainnya. Kerjasama ini dilakukan melalui skema Build – Operate – Localize (BOL) di Indonesia. Skema BOL dilakukan dalam tiga tahap, yaitu building, operating dan localizing.

Skema ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas Indonesia dalam industri kendaraan listrik dan industri pendukungnya, termasuk baterai listrik. Indika Energy, Foxconn, dan lainnya akan menjajaki kerja sama investasi yang luas untuk ekosistem kendaraan listrik yang komprehensif di Indonesia.

Dilansir dari Nikkei, Foxconn menyuntikkan dana 1,75 dolar AS atau setara Rp26 miliar dan mengambil 40% saham, sebagai modal awal kepemilikan FIM. Artinya, dapat diketahui bahwa MMG memegang saham sekitar 60% sisanya, atau setara Rp41 miliar. Usaha patungan itu pertama-tama akan fokus pada pengembangan baterai lithium besi fosfat untuk EV, dan bekerja pada pembuatan kendaraan komersial seperti bus listrik.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle22 November 2024, 15:45 WIB

Nike Vomero 18: Sepatu Lari dengan Bantalan Maksimal

Sepatu lari ini baru akan tersedia secara global pada 2025.
Nike Vomero 18. (Sumber: Nike)
Techno22 November 2024, 15:11 WIB

ColorOS 15 Punya Segudang Fitur Berbasis Kecerdasan Buatan, Cek Selengkapnya

ColorOS 15: Era Baru dalam Keunggulan AI dan Ponsel Pintar.
ColorOS 15. (Sumber: Oppo)
Culture22 November 2024, 14:29 WIB

ARTJOG 2025 Usung Tema Motif: Amalan, Begini Penjelasannya

Sosialisasi ARTJOG 2025 menjadi kesempatan untuk memaparkan tentang tema ARTJOG di tahun depan.
Sosialisasi ARTJOG 2025 di JNM, Wirobrajan, Kota Jogja. (Sumber: istimewa)
Techno22 November 2024, 14:00 WIB

Realme Resmi Menjadi Sponsor untuk Dominator Esports

realme mensponsori Dominator Esports dengan tujuan berkembang bersama dalam industri esports.
Realme menjadi sponsor untuk tim Dominator Esports. (Sumber: realme)
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)