Mobil Lewati Jalan Menanjak? Jangan Lupa Pakai Fitur Hill Hold Control

Rahmat Jiwandono
Kamis 23 Februari 2023, 15:05 WIB
Ilustrasi Hill Hold Control. (Sumber : Istimewa)

Ilustrasi Hill Hold Control. (Sumber : Istimewa)

Techverse.asia - Membawa mobil di jalanan menanjak seringkali menimbulkan kekhawatiran kendaraan yang dimiliki tidak kuat menanjak atau menimbulkan kemacetan hingga kecelakaan. Menjawab kebutuhan tersebut, maka penting untuk Anda melengkapi kendaraan dengan Hill Hold Control.

Fitur Hill Hold Control atau disebut juga Hill-Start Assist hadir untuk membantu mobil tetap berhenti saat mengemudi di jalan menanjak. Fitur satu ini penting dimiliki, terutama bagi pengemudi yang sering melewati jalur tanjakan, dapat membantu memulai kembali kendaraannya di tanjakan dengan lebih mudah dan mengurangi risiko kecelakaan. 

Menghentikan mobil selama beberapa detik setelah melepaskan rem, fitur ini membantu pengemudi memiliki waktu memindahkan kaki ke pedal gas tanpa khawatir mobil akan mundur. Dengan begitu, Anda tidak perlu merasa khawatir kendaraan akan tergelincir ke belakang saat mobil dalam posisi menanjak. Karena itu, berikut beberapa alasan mengapa Hill Hold Control penting untuk dimiliki. 

Baca Juga: The All New Lexus RX Resmi Meluncur di Indonesia, Ada 3 Pilihan Powertrains


Kelebihan dan Kekurangan Hill Hold Control

Membantu pengemudi saat memulai kembali kendaraannya saat berada di tanjakan, berikut ini adalah kelebihan dan kekurangan HHC:

Kelebihan Hill Hold Control

1. Menghindari mobil mundur ke belakang

Kelebihan pertama dari HHC yaitu dapat membantu mencegah mobil bergeser ke belakang saat pengemudi melepas rem ketika berada di tanjakan. Fitur ini membantu pengemudi memindahkan kaki dari rem ke gas tanpa khawatir mobil mundur ke belakang. 

2. Meningkatkan kemampuan pengemudi

Dengan fitur HHC, pengemudi yang masih kurang mahir membawa kendaraannya di posisi tanjakan dapat lebih percaya diri dan nyaman.

3. Mengurangi risiko kecelakaan

Pengemudi dapat lebih mudah mengontrol kendaraannya saat memulai kembali berada di tanjakan. Pasalnya, fitur pengaman satu ini dapat membantu mengurangi risiko kecelakaan karena kendaraan mundur ke belakang.

Baca Juga: Cara Mengemudikan Mobil Listrik yang Aman untuk Pemula

Kekurangan Hill Hold Control

1. Fitur HHC termasuk dalam biaya tambahan

HHC merupakan fitur tambahan pada mobil. Dengan begitu, dapat membuat biaya pembelian kendaraan lebih mahal. 

2. Kesalahan sistem

Pada beberapa kasus, HHC dapat melakukan kesalahan deteksi yang menyebabkan mobil tidak bisa berjalan. 

3. Mengurangi pengalaman mengemudi

Pemakaian HHC dapat mengurangi pengalaman pengemudi saat berada di posisi tanjakan. Fitur ini bisa membantu pengemudi ketika menanjak di jalanan terjal dan sempit, karena pengendara tidak perlu lagi memakai teknik kopling gas yang sulit dan berisiko saat kembali menyalakan kendaraannya di tanjakan jalan. 

Fitur ini sangat membantu terutama bagi pengemudi yang masih kurang mahir mengemudi di jalanan menanjak. Meski dibantu fitur HHC, Anda harus tetap mengikuti aturan keselamatan berkendara dan memperhatikan kondisi jalan serta memiliki keterampilan mengemudi yang baik. 

Fitur HHC Tak Hanya Dominasi Mobil Rp200 Juta Saja

Fitur Hill Hold Control saat ini sudah tersedia di berbagai brand mobil yang tersebar di pasaran. Terutama, mobil dengan transmisi otomatis atau CVT.
Adapun beberapa merek mobil seperti Toyota, Honda, Suzuki, Mitsubishi, Nissan, Mazda, Hyundai hingga Kia menawarkan fitur pengaman satu ini untuk beberapa jenis kendaraan lansiran mereka. 

Tak hanya didominasi kendaraan dengan harga Rp200 jutaan saja, fitur Hill Hold Control juga dimiliki beberapa mobil dengan harga di bawah Rp200 juta seperti Suzuki Ignis dan Baleno, Honda Brio, dan Kia Picanto. Meski begitu, ada pula beberapa kendaraan di bawah Rp200 juta yang tidak memiliki fitur satu ini, terutama mobil bekas atau mobil dengan transmisi manual.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Culture22 November 2024, 14:29 WIB

ARTJOG 2025 Usung Tema Motif: Amalan, Begini Penjelasannya

Sosialisasi ARTJOG 2025 menjadi kesempatan untuk memaparkan tentang tema ARTJOG di tahun depan.
Sosialisasi ARTJOG 2025 di JNM, Wirobrajan, Kota Jogja. (Sumber: istimewa)
Techno22 November 2024, 14:00 WIB

Realme Resmi Menjadi Sponsor untuk Dominator Esports

realme mensponsori Dominator Esports dengan tujuan berkembang bersama dalam industri esports.
Realme menjadi sponsor untuk tim Dominator Esports. (Sumber: realme)
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)