Honda Aircraft Bakal Miliki Jet Komersil Baru Pada 2028, Nantikan!

Uli Febriarni
Sabtu 17 Juni 2023, 13:14 WIB
HondaJet Elite II, salah satu pesawat yang dirilis Honda Aircraft (Sumber : HondaJet)

HondaJet Elite II, salah satu pesawat yang dirilis Honda Aircraft (Sumber : HondaJet)

Honda Aircraft Company pekan ini mengumumkan mereka kembali memproduksi jet komersial, yang ditargetkan menerima sertifikasi tipe pada 2028. Perusahaan berencana mengomersialkan konsep HondaJet 2600, jet ringan baru yang kali pertama diperkenalkan di NBAA Business Aviation Convention & Exhibition (NBAA-BACE) 2021. Dikabarkan, aktivitas fabrikasi sedang berlangsung.

Jet ringan baru tersebut merupakan lini produk baru untuk Honda Aircraft Company dan akan ditawarkan bersama model jet sangat ringan yang sudah ada, HondaJet Elite II.

Selain itu, berdasarkan komitmen Honda Aircraft Company untuk mengurangi emisi karbon, jet ringan baru ini akan menghasilkan efisiensi bahan bakar yang tak tertandingi. Yaitu, memiliki efisiensi bahan bakar hingga 20% lebih baik dibandingkan jet ringan biasa, dan efisiensi bahan bakar lebih dari 40% lebih baik daripada ukuran sedang. Kabarnya, jet baru ini bisa terbang melintasi Amerika Utara tanpa mengisi bahan bakar.

Baca Juga: Ibu-Ibu Sering Jadi Korban Kejahatan Pinjaman Ilegal, Bukti Pentingnya Literasi Keuangan

Presiden dan CEO Honda Aircraft Company, Hideto Yamasaki, mengatakan bahwa komersialisasi jet ringan baru milik Honda Aircraft mewakili babak selanjutnya dari mobilitas ke langit Honda, yang semakin memperluas potensi kehidupan masyarakat.

"Dengan membangun keahlian di balik inovasi teknologi kami, kami akan mempercepat pengembangan program dengan keberlanjutan sebagai elemen kunci secara keseluruhan," ujarnya, dilansir dari keterangan resmi Hideto, Sabtu (17/6/2023).

Honda Aircraft Company telah mengidentifikasi pemasok penting untuk jet ringan baru, mengadakan perjanjian pemasok strategis dengan Aernnova untuk aerostruktur dan komponen, Garmin untuk avionik, Spirit AeroSystems untuk badan pesawat, dan Williams International untuk mesin.

Sumber lain mengatakan, jet bisnis kompak baru ini termasuk dalam kategori jet sangat ringan dan dapat menampung hingga delapan orang. 

Baca Juga: Platform Loker EKRUT Diakuisisi Getlinks dari Thailand

Upaya Honda Aircraft Company menghadirkan armada jet ringan komersial baru ini, sepertinya senada dengan misi perusahaan, yang ingin memperluas ekspansi bisnis ke wilayah Asia Tenggara.

Hal itu diumumkan sendiri oleh perusahaan, pertengahan Mei 2023, bersamaan dengan peresmian dua kantor perwakilan penjualan resmi Honda Aircraft Company, yang berada Bangkok dan Singapura. 

Dalam keterangannya, Honda mengaku senang perusahaan asal masing-masing dua negara itu, Forth Corporation dan WingsOverAsia, bergabung dalam perjalanan ini. Perusahaan juga berharap kantor penjualan ini, mampu untuk melayani kebutuhan konsumen HondaJet di wilayah Asia Tenggara dengan lebih responsif.

Nantinya, kantor perwakilan penjualan Forth Corporation Public Company Limited yang berada di Bangkok melayani penjualan HondaJet di Negara Thailand, Vietnam, Laos, Kamboja dan Myanmar. Sementara kantor perwakilan penjualan WingsOverAsia Pte Ltd yang berada di Singapura, melayani penjualan HondaJet di Negara Malaysia, Singapura, Indonesia, Brunei dan Filipina.

Vice President of Sales of Honda Aircraft Company, Peter Kriegler, mengatakan bahwa Asia Tenggara adalah pasar yang dinamis untuk penerbangan bisnis.

"Kami sangat antusias untuk memperluas kehadiran kami di kawasan ini, untuk memperdalam hubungan kami dengan pelanggan lokal. Forth Corporation dan WingsOverAsia membawa keahlian lokal yang berharga, ke jaringan penjualan HondaJet di Asia Tenggara," kata dia, saat itu.

Armada global HondaJet telah memiliki 170.000 jam terbang dan memiliki total 230 pesawat di seluruh dunia. Honda Aircraft Company berkomitmen memperluas jaringan layanannya ke lebih dari 20 tempat di seluruh dunia; di mana penjualan serta layanan Honda Aircraft Company telah menjangkau pasar Amerika, Eropa, dan Asia.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)