New Daihatsu Terios Meluncur di Indonesia, Tersedia Varian X, R, dan R Custom

Rahmat Jiwandono
Selasa 20 Juni 2023, 17:17 WIB
New Daihatsu Terios 2023. (Sumber : Dok. Daihatsu)

New Daihatsu Terios 2023. (Sumber : Dok. Daihatsu)

Techverse.asia – Daihatsu resmi meluncurkan penyegaran New Terios dengan tampilan yang Sporty Adventure pada awal bulan ini. Sebagai kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) berkapasitas tujuh penumpang sekaligus menjadi ikon kendaraan petualang melalui program Terios 7 Wonders ini telah hadir menemani pelanggan hampir 17 tahun di Indonesia.

Daihatsu Terios terus mendapat sambutan positif dari masyarakat, yang dibuktikan dengan lebih dari 300 ribu pelanggan yang mempercayakan pilihannya kepada Terios sejak peluncuran perdananya 2006 hingga saat ini.

“Dengan beragam fitur baru terkini, New Terios dapat menjadi mobil SUV pilihan yang cocok bagi mereka yang aktif dan berkarakter, yang ingin lebih mengaktualisasikan dirinya sesuai dengan tema Reflaction of You, sekaligus memberikan pengalaman berkendara seru serasa berpetualang,” ujar Marketing Director dan Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor, Sri Agung Handayani dilansir dari laman resminya, Selasa (20/6/2023). 

Kini, New Terios hadir dengan tiga penyegaran utama, yakni pada sisi eksterior, interior, serta fitur keamanan dan keselamatan. Pada sisi eksterior, New Terios hadir dengan desain baru yang lebih meliputi bumper, grille, smoke headlamp, dan illuminating lamp yang membuatnya tampak lebih sporty dan adventure.

Baca Juga: SUV WR-V Transmisi Manual dari Honda, Sudah Bisa Dipesan Sekarang

Dengan penyematan desain aero kit pada bagian bumper depan dan belakang, ditambah side stone guard, serta side body molding pada bagian bodi samping yang terdapat khusus pada varian tertinggi (R Custom), membuat New Terios juga tampil lebih sporty.

Tidak hanya itu, New Terios juga dibekali dengan Alloy Wheel atau roda berdiameter mulai dari 16–17 inci tergantung varian yang dipilih, membuat tampilan New Terios semakin gagah dan tangguh dalam melewati berbagai kondisi jalan.

Sedangkan pada bagian interior, New Terios hadirkan suasana kabin baru yang elegan dan sporty dengan dominasi tema hitam dipadukan aksen merah, serta jok kursi kombinasi kulit membuatnya semakin terlihat. Berkendara dengan New Terios juga semakin nyaman dan menyenangkan tanpa takut kehabisan baterai smartphone selama perjalanan berkat fitur wireless charger yang terdapat pada console box.

Selain itu, dengan adanya Touchscreen Audio 7 inch yang modern dan dapat terkoneksi dengan smartphone dan kompatibel dengan Android Auto dan Apple Car Play semakin melengkapi hiburan dan kenyamanan tersendiri bagi penggunanya selama berkendara. Semua fitur pada interior ini bisa didapatkan mulai dari varian R ke atas.

Untuk fitur keamanan dan keselamatan, New Terios juga memberikan perlindungan lebih, dilengkapi dengan 6 SRS Airbag pada sisi bagian depan dan samping yang dapat melindungi seluruh penumpang dalam mobil pada varian tertingginya, yakni R Custom.

Selain itu, New Terios juga dilengkapi dengan fitur keamanan lainnya, seperti around view monitor yang dapat menampilkan visibilitas 360 derajat sudut kendaraan, sehingga memudahkan pengendara ketika bermanuver mundur, melewati jalan sempit, serta kondisi berkendara lainnya.

Baca Juga: Toyota Luncurkan All New Yaris Cross, Kendaraan Eletrifikasi Pertama di Segmen SUV

Ditambah fitur terkini Vehicle Stability Control (VSC) yang dapat mencegah over steer dan under steer, Hill Start Assist (HSA) untuk mencegah mobil bergerak mundur saat berada di tanjakan, Anti-Lock Brake System (ABS), dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD) untuk memaksimalkan performa pengereman agar lebih aman.

New Terios tersedia dalam beberapa varian, mulai dari varian X, R, dan R Custom. New Terios juga tersedia dalam varian aksesoris ADS yang dapat dipilih, serta memiliki enam pilihan warna yang diantaranya memiliki dua warna baru yakni Silver Metallic dan Greenish Gun Metal bisa dipilih sesuai selera dan karakter pelanggan.

Daihatsu New Terios dapat dimiliki oleh pelanggan dengan harga mulai dari Rp236 juta hingga Rp303 jutaan untuk harga On The Road (OTR) DKI Jakarta. Harga tersebut dapat berbeda tergantung varian, lokasi, dan wilayah.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno20 Desember 2024, 17:43 WIB

ASUS TUF Gaming A14 Resmi Meluncur di Indonesia, Lihat Speknya

Jelang akhir 2024, ASUS rilis laptop gaming tipis berteknologi AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: istimewa)
Techno20 Desember 2024, 17:29 WIB

Sandisk dengan Logo Baru akan Segera Tiba

Filosofi kreatif yang mencerminkan dunia dengan ketangguhan ekspresi data yang memajukan aspirasi dan peluang.
Logo baru Sandisk. (Sumber: Sandisk)
Techno20 Desember 2024, 15:27 WIB

Samsung Luncurkan Kulkas Anyar: Disematkan Teknologi AI Hybrid Cooling

Kulkas inovatif merevolusi cara pendinginan dengan modul Peltier.
Kulkas Samsung dengan teknologi AI Hybrid Cooling. (Sumber: Samsung)
Techno20 Desember 2024, 15:17 WIB

Khawatir Aplikasinya Dilarang di AS, CEO TikTok Bertemu Donald Trump

TikTok meminta Mahkamah Agung AS untuk menunda larangan yang akan datang.
Tangkapan layar CEO TikTok Shou Zi Chew memberikan kesaksian di depan anggota Kongres AS, Kamis (24/3/2023) waktu setempat. (Sumber: Youtube C-SPAN)
Startup20 Desember 2024, 14:56 WIB

Funding Societies Raup 25 Juta Dolar, Tingkatkan Modal bagi UMKM

Startup teknologi finansial ini akan memberi pinjaman dana bagi pelaku UMKM.
Funding Socities. (Sumber: istimewa)
Startup20 Desember 2024, 14:43 WIB

Grup Modalku Dapat Investasi dari Cool Japan Fund, Segini Nominalnya

Modalku adalah platform pendanaan digital bagi UMKM di Asia Tenggara.
Modalku.
Startup20 Desember 2024, 14:03 WIB

Impact Report 2024: Soroti Kepemimpinan Perempuan dan Pengurangan Emisi CO2

AC Ventures, bekerja sama dengan Deloitte, merilis Impact Report 2024 yang menunjukkan komitmen berkelanjutan terhadap dampak sosial dan lingkungan di Asia Tenggara.
AC Ventures.
Startup20 Desember 2024, 13:39 WIB

Qiscus Bertransformasi Jadi AI-Powered Omnichannel Customer Engagement Platform

Qiscus mengmumkan transformasi AI guna akselerasi pasar Asia Tenggara.
Qiscus.
Techno19 Desember 2024, 19:07 WIB

Google Whisk: Alat AI Baru untuk Bikin Gambar dari Gambar Lain

Google bereksperimen dengan generator gambar baru yang menggabungkan tiga gambar menjadi satu kreasi.
Hasil imej berbasis gambar yang dibuat oleh Google Whisk. (Sumber: Whisk)
Techno19 Desember 2024, 18:29 WIB

ASUS NUC 14 Pro: PC Mini Bertenaga Kecerdasan Buatan yang Desainnya Ringkas

ASUS mengumumkan NUC 14 Pro AI.
ASUS NUC 14 Pro. (Sumber: asus)