Suzuki Luncurkan All New Ertiga Hybrid, Begini Cara Merawat Mobil Listrik

Editor Techverse
Sabtu 10 September 2022, 13:36 WIB
Suzuki All New Ertiga Hybrid yang baru lama diluncurkan/Suzuki Indonesia.

Suzuki All New Ertiga Hybrid yang baru lama diluncurkan/Suzuki Indonesia.

Techverse.asia - Suzuki kembali turut memeriahkan salah satu acara otomotif tahunan yang bertajuk Otobursa Tumplek Blek 2022 yang diselenggarakan selama dua hari tanggal 3 hingga 4 September 2022 di Parkir Timur Senayan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Suzuki Indonesia hadir sekaligus memamerkan mobil yang belum lama telah diluncurkan, yaitu All New Ertiga Hybrid.

“Di Otobursa Tumplek Blek, Suzuki memamerkan dua unit kendaraan unggulan, yaitu All New Ertiga Hybrid dan XL7, serta 1 unit test drive All New Ertiga Hybrid,” ujar Donny Saputra, 4W Marketing Director PT SIS.

Sejak diluncurkan, All New Ertiga Hybrid mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat. Hal inilah yang membuat Suzuki menghadirkan All New Ertiga Hybrid di Otobursa Tumplek Blek 2022.

All New Ertiga Hybrid memiliki banyak peminat karena menjadi LMPV berteknologi elektrifikasi pertama di Indonesia. Teknologi Suzuki Smart Hybrid-nya juga membuat penggunaan bahan bakar lebih efisien.

Mengenai perawatan rutin All New Ertiga Hybrid, sebagai LMPV pertama di Indonesia yang menggunakan teknologi elektrifikasi, All New Ertiga Hybrid memiliki biaya perawatan yang cukup terjangkau. Sama seperti mobil Suzuki lainnya, konsumen yang melakukan servis All New Ertiga Hybrid di bengkel resmi Suzuki akan mendapatkan keuntungan berupa gratis biaya jasa Servis, Oli dan Part hingga jarak tempuh 50.000 kilometer (km).

“Perawatan berkala di bengkel resmi pasti banyak untungnya baik untuk yang hybrid maupun konvensional, seperti harga yang terjangkau, gratis jasa servis, Oli dan Part sampai 50.000 km, ditangani tenaga ahli yang memiliki sertifikasi, hingga pengecekan sebanyak Standar 23 item,” kata Asisten Service Department Head PT SIS, Hariadi.

Menurutnya, dengan adanya teknisi tersertifikasi, selain konsumen bebas cemas, proses perawatan pun dilakukan dengan tepat. Sehingga mampu menjaga kinerja mesin agar tetap optimal sehingga pengalaman berkendara menjadi lebih nyaman dan aman.

"Selain itu, dampak positifnya harga purnajual akan tetap baik meskipun sudah digunakan selama bertahun-tahun," papar dia.

Lebih lanjut disampaikan, ketika melakukan perawatan berkala di bengkel resmi, Suzuki akan melakukan pengecekan menggunakan battery tester dan Suzuki Diagnostic Tools-II di setiap pengecekan kendaraan.

Saat jarak tempuh mencapai 10.000 km, Suzuki akan melakukan pengecekan kondisi kendaraan secara menyeluruh dan dilakukan penggantian oli mesin, filter oli, dan gasket untuk menjamin kinerja mesin yang optimal, efisiensi konsumsi bahan bakar, dan emisi gas buang yang rendah. Saat menempuh jarak 20.000 km, Suzuki akan melakukan penggantian oli mesin, filter oli, gasket, dan busi.

"Kemudian kalau sudah mencapai jarak 30.000 km, hanya memerlukan penggantian filter oli, oli mesin, dan gasket kembali. Selanjutnya, saat jarak tempuh mencapai 40.000 km, konsumen mendapatkan penggantian oli mesin, filter oli, gasket, filter udara,  busi, oli transmisi, minyak rem dan radiator coolant," jelasnya.

Saat jarak mencapai 50.000 km, perawatan yang dilakukan masih sama dengan perawatan jarak tempuh 30.000 km untuk menjamin sistem dapur pacu tetap optimal, efisiensi bahan bakar yang baik, serta emisi gas buang yang rendah. Biaya perawatan yang terjangkau juga terbukti dari total estimasi biaya perawatan berkala All New Ertiga Hybrid di jarak tempuh selanjutnya, yaitu dari periode 60.000 km hingga 100 ribu km yang kisarannya berada di angka Rp 5 jutaan .

"Total biaya tersebut sudah termasuk biaya jasa servis dan pembelian komponen fast moving serta pelumas yang harus diganti karena periode pemakaian, namun belum termasuk pembelian parts slow moving sesuai kondisi pemakaian," katanya. 

Untuk perawatan baterai Lithium-ion All New Ertiga Hybrid, bengkel resmi Suzuki akan selalu melakukan pengecekan kondisi baterai dan memastikannya bekerja dengan optimal. Apabila terjadi masalah, melepas dan memasang baterai lithium-ion harus dilakukan di bengkel resmi Suzuki dan ditangani tenaga ahli.

Kemudian, untuk baterai lithium-ion yang sudah tidak terpakai atau rusak, dapat dikembalikan ke bengkel resmi Suzuki dan selanjutnya akan ditangani oleh pihak ketiga yang sudah bekerja sama dengan Suzuki untuk mengelola limbah B3.

“Selain harga All New Ertiga Hybrid yang kompetitif, Suzuki juga memberikan kemudahan servis. Ditambah lagi dengan adanya garansi untuk khusus untuk lithium-ion battery dan Integrated Stater Generator (ISG) selama 5 tahun/100.000 km. Kemudahan inilah yang diharapkan dapat membuat pemilik mobil Suzuki untuk selalu melakukan pemeriksaan secara rutin dan perawatan berkala di bengkel resmi Suzuki,” ujarnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno20 Desember 2024, 17:43 WIB

ASUS TUF Gaming A14 Resmi Meluncur di Indonesia, Lihat Speknya

Jelang akhir 2024, ASUS rilis laptop gaming tipis berteknologi AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: istimewa)
Techno20 Desember 2024, 17:29 WIB

Sandisk dengan Logo Baru akan Segera Tiba

Filosofi kreatif yang mencerminkan dunia dengan ketangguhan ekspresi data yang memajukan aspirasi dan peluang.
Logo baru Sandisk. (Sumber: Sandisk)
Techno20 Desember 2024, 15:27 WIB

Samsung Luncurkan Kulkas Anyar: Disematkan Teknologi AI Hybrid Cooling

Kulkas inovatif merevolusi cara pendinginan dengan modul Peltier.
Kulkas Samsung dengan teknologi AI Hybrid Cooling. (Sumber: Samsung)
Techno20 Desember 2024, 15:17 WIB

Khawatir Aplikasinya Dilarang di AS, CEO TikTok Bertemu Donald Trump

TikTok meminta Mahkamah Agung AS untuk menunda larangan yang akan datang.
Tangkapan layar CEO TikTok Shou Zi Chew memberikan kesaksian di depan anggota Kongres AS, Kamis (24/3/2023) waktu setempat. (Sumber: Youtube C-SPAN)
Startup20 Desember 2024, 14:56 WIB

Funding Societies Raup 25 Juta Dolar, Tingkatkan Modal bagi UMKM

Startup teknologi finansial ini akan memberi pinjaman dana bagi pelaku UMKM.
Funding Socities. (Sumber: istimewa)
Startup20 Desember 2024, 14:43 WIB

Grup Modalku Dapat Investasi dari Cool Japan Fund, Segini Nominalnya

Modalku adalah platform pendanaan digital bagi UMKM di Asia Tenggara.
Modalku.
Startup20 Desember 2024, 14:03 WIB

Impact Report 2024: Soroti Kepemimpinan Perempuan dan Pengurangan Emisi CO2

AC Ventures, bekerja sama dengan Deloitte, merilis Impact Report 2024 yang menunjukkan komitmen berkelanjutan terhadap dampak sosial dan lingkungan di Asia Tenggara.
AC Ventures.
Startup20 Desember 2024, 13:39 WIB

Qiscus Bertransformasi Jadi AI-Powered Omnichannel Customer Engagement Platform

Qiscus mengmumkan transformasi AI guna akselerasi pasar Asia Tenggara.
Qiscus.
Techno19 Desember 2024, 19:07 WIB

Google Whisk: Alat AI Baru untuk Bikin Gambar dari Gambar Lain

Google bereksperimen dengan generator gambar baru yang menggabungkan tiga gambar menjadi satu kreasi.
Hasil imej berbasis gambar yang dibuat oleh Google Whisk. (Sumber: Whisk)
Techno19 Desember 2024, 18:29 WIB

ASUS NUC 14 Pro: PC Mini Bertenaga Kecerdasan Buatan yang Desainnya Ringkas

ASUS mengumumkan NUC 14 Pro AI.
ASUS NUC 14 Pro. (Sumber: asus)