Mobilmu Terendam Banjir? Segini Biaya Perbaikan yang Harus Disiapkan

Rahmat Jiwandono
Kamis 15 September 2022, 14:21 WIB
Ilustrasi mobil yang terendam banjir/istimewa.

Ilustrasi mobil yang terendam banjir/istimewa.

Techverse.asia - Setiap pemilik kendaraan roda empat harus mewaspadai musim hujan yang sering kali berpotensi banjir. Pasalnya, jika sudah terendam banjir, mobil bisa langsung rusak akibat terendam air dan harus mendapatkan penanganan khusus dengan biaya tak sedikit.

Genangan banjir dapat mengakibatkan banyak sekali kerugian, terutama secara finansial dan material. Biaya perbaikan mobil yang terendam banjir harus dihitung berdasarkan kerusakan dan jasa servis lain, harga komponen yang rusak karena banjir pun beragam sesuai dengan merek kendaraan yang dimiliki.

Karena itu, penting bagi pemilik kendaraan memiliki asuransi mobil agar terhindar dari membengkaknya biaya perbaikan akibat banjir. Dengan memiliki proteksi tersebut, maka segala hal yang berhubungan dengan kerugian-kerugian finansial akibat mobil terendam banjir akan ditanggung asuransi kendaraan. 

Baca Juga: Musim Hujan Sudah Tiba, Lima Kerusakan yang Bisa Muncul Akibat Banjir

Berikut ini informasi mengenai biaya servis mobil karena banjir, hingga pengecekan bagian-bagian kendaraan yang terendam banjir.

Biaya Perbaikan Mobil Terendam Banjir serta Rinciannya

Adapun biaya perbaikan mobil terendam banjir di bengkel mengikuti kondisi kerusakannya, apakah ringan, sedang atau berat. Untuk biaya perbaikan dengan kerusakan ringan seperti pembersihan interior, pembersihan dan pemeriksaan mesin, maka Anda harus menyiapkan uang sebesar Rp5 juta.

Untuk perbaikan dalam kategori sedang dengan kondisi elektrik masih bisa digunakan mulai dari Rp 8 juta hingga belasan juta rupiah. Sementara itu, kalau sudah masuk ruang bakar sudah beda harga karena beli ring seher dan sebagainya.

Berbeda dengan EBA, CARfix, bengkel umum yang melayani semua jenis servis mobil hingga perbaikan karena terendam banjir, memberikan kisaran biaya perbaikan mobil banjir mulai dari Rp 2,2 juta hingga Rp 6,7 juta.

Berikut ini adalah rincian harga perbaikan sesuai dengan tipe masing-masing kendaraan roda
empat:

Tipe A

Untuk mobil-mobil mewah seperti Alphard, Land Cruiser, Mercedes-Benz dan sebagainya biayanya sesuai kategori. Dengan kategori Lite biayanya Rp 3,5 juta; Medium = Rp5,8 juta; Hard = Rp6,7 juta.

Tipe B

Untuk mobil-mobil kelas menengah seperti Accord, Camry, Fortuner, Pajero Sport dan lainnya. Dengan kategori Lite = Rp 2,9 juta; Medium = Rp 5 juta; Hard = Rp 5,9 juta.

Tipe C

Untuk mobil-mobil MPV dan city car seperti Avanza, Innova, Xpander, Calya, Ayla, Brio, Vios, Jazz, dan sebagainya dengan kategori Lite = Rp 2,2 juta; Medium = Rp 3,6 juta; Hard = Rp 4,5 juta.

Biaya Servis Mobil Banjir di Bengkel Resmi

Untuk biaya perbaikan mobil terendam banjir juga berbeda-beda antara bengkel resmi dan bengkel umum. Untuk biaya perbaikan mobil yang terendam banjir di bengkel resmi, misalnya Auto2000 maka kisaran harga mulai dari Rp7 00 ribu hingga Rp 16 juta tergantung jenis mobil yang dimiliki.

Kategori ringan dengan jenis mobil low cost green car (LCGC) seperti Agya dan Calya, maka Anda bisa dikenakan biaya jasa Rp3 juta, jenis ekonomi seperti Avanza Rp 3,7 juta, jenis standar seperti Sienta, Yaris, dan Vios Rp 4,5 juta, sedangkan untuk jenis medium dengan mobil seperti Innova dan Altis dikenakan biaya Rp 6,5 juta, hingga CBU Rp 8,5 juta.

Adapun jenis-jenis perbaikan di kategori medium meliputi pelepasan jok untuk dibersihkan dan dikeringkan, pemeriksaan motor power window, AC, audio, bahan bakar, dan lainnya. Untuk estimasi biaya jasanya mulai dari Rp6 juta sampai Rp 16 juta. 

Baca Juga: Tampilan Baru Yamaha M3 125, Tersedia dalam 4 Pilihan Warna, Mau yang Mana?

Sementara itu, untuk kategori plafon, tinggal ditambahkan biaya bongkar dan pergantian plafon, dengan estimasi dana sebesar Rp700 ribu sampai Rp1 juta.
Sedangkan untuk PT Toyota Astra Motor memberikan kisaran harga mulai dari ratusan ribu rupiah, Rp 1 juta hingga ke atas untuk biaya perbaikan mobil terendam banjir. Biaya tersebut tergantung dari kendaraan roda empat terendam banjir.

Misalnya, genangan air sampai karpet, otomatis harus dibersihkan dan dikeringkan dengan biaya di atas Rp1 juta. Tapi kalau Engine Control Unit (ECU) yang terendam banjir, biaya yang dikeluarkan lebih banyak. Untuk kendaraan dari memakan biaya banyak salah satunya komponen kelistrikan karena seperti kabel dan fitur-fitur elektrik lainnya tidak bisa dibersihkan, harus diganti.

Biaya Servis Mobil Banjir di Bengkel Umum

Biaya servis mobil banjir di bengkel resmi berada di kisaran ratusan ribu rupiah hingga Rp 8,5 juta.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Travel16 April 2025, 18:41 WIB

Survei Scuba Deals 2025: Indonesia Jadi Destinasi Favorit Selam di Asia

Survei ini dilakukan oleh Agoda yang bertanya kepada para penyelam mengenai lokasi favorit selamnya.
Ilustrasi menyelam di dalam laut. (Sumber: freepik)
Techno16 April 2025, 18:17 WIB

Infinix Note 50 Series Resmi Dipasarkan, Note 50 Pro Plus 5G Model Tercanggih

Note 50 Series punya tiga model smartphone saat ini.
Infinix Note 50 Series. (Sumber: Infinix)
Tips16 April 2025, 17:21 WIB

Tips Pulihkan Kesehatan Mental Anak yang Sosok Ayahnya Absen dalam Hidup Mereka

Tak adanya sosok ayah selama masa tumbuh kembang anak punya dampak yang lumayan buruk.
Ilustrasi hubungan ayah dan anak. (Sumber: freepik)
Techno16 April 2025, 16:53 WIB

Nvidia akan Membuat Chipset AI dan Superkomputer di Amerika Serikat

Nvidia akan (sebagian) buatan AS.
Nvidia. (Sumber: Nvidia)
Startup16 April 2025, 15:50 WIB

Fore Target Buka 140 Gerai Baru Usai Melantai di Pasar Saham

Penawaran umum perdana Fore Coffee kelebihan permintaan hingga 200,63 kali, dan mencapai autoreject atas (ARA) pada hari perdana.
Fore melantai di pasar bursa Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno16 April 2025, 15:12 WIB

Spesifikasi dan Harga Polaroid Flip, Kamera Instan untuk Fotografi Analog

Polaroid Flip dilengkapi sistem autofokus berbasis sonar yang secara otomatis memilih satu dari empat lensa.
Polaroid Flip tersedia warna hitam dan putih. (Sumber: Polaroid)
Automotive16 April 2025, 14:33 WIB

New CB150 Verza Hadir dengan 3 Warna Terbaru, Berapa Harganya?

Motor Naked Sport Terlaris ini pertama kali diluncurkan di Indonesia pada 2012.
New Honda CB150 Verza warna Macho Matte Black. (Sumber: Honda)
Techno16 April 2025, 13:58 WIB

Reli Bitcoin Terhambat, Ke Mana Arah Selanjutnya?

Harga Bitcoin kembali naik ke poisis normal usai anjlok dan berfluktuasi.
Ilustrasi kripto. (Sumber: istimewa)
Lifestyle15 April 2025, 19:47 WIB

Vaseline x The White Lotus Luncurkan Gluta-Hya SPF 50, Jaga Kulit Tetap Terhidrasi

Perusahaan pun merilis beberapa serial film pendek hasil dari kolaborasi ini.
Vaseline Gluta-Hya SPF 50. (Sumber: null)
Techno15 April 2025, 18:51 WIB

Samsung Rilis XCover 7 Pro dan Active 5 Pro, Begini Spesifikasi Lengkapnya

Smartphone dan tablet terbaru dari Samsung menawarkan ketahanan sekelas militer dan fitur-fitur canggih untuk kinerja yang mulus.
Samsung Galaxy XCover 7 Pro (kiri) dan Active 5 Pro. (Sumber: Samsung)