Sebentar Lagi Varian Terbaru Chery Omoda 5 Datang ke Indonesia, Segini Harganya Kira-Kira

Uli Febriarni
Senin 18 September 2023, 11:54 WIB
menantikan Chery Omoda 5 varian terbaru (Sumber: Chery Indonesia)

menantikan Chery Omoda 5 varian terbaru (Sumber: Chery Indonesia)

PT Chery Sales Indonesia (CSI), siap memperkenalkan varian Chery OMODA 5 terbaru setelah sukses dengan Chery OMODA 5 bermesin 1500cc.

Varian baru ini, diklaim Chery akan hadir dengan performa mesin yang lebih agresif, fitur keselamatan yang semakin lengkap, pembaruan pada sistem suspensi roda, dan detail desain pada eksterior.

President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International, Shawn Xu, mengaku sangat tidak sabar menghadirkan Chery OMODA 5 varian baru dengan konsep masa depan ini untuk pasar otomotif di Indonesia.

"Mobil ini menggabungkan teknologi mutakhir dan desain yang elegan, untuk memberikan pengalaman berkendara yang luar biasa bagi para pengguna di Indonesia," kata dia, dalam keterangan resmi, dikutip Senin (18/9/2023).

Dengan beberapa detail baru, mobil ini menawarkan kombinasi sempurna antara performa mesin yang agresif, kenyamanan, dan keamanan berkendara, ujarnya. 

Baca Juga: Apple Bantah iPhone 12 Punya Radiasi Tinggi

Baca Juga: Efek Radiasi Ponsel: iPhone 12 Dilarang di Prancis, Terancam Dilarang di Eropa

Sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Chery di Indonesia, CSI bertekad untuk membawa inovasi terkini dan produk berkualitas tinggi bagi para penggemar otomotif di negara ini.

Chery OMODA 5 terbaru merupakan salah satu hasil dari komitmen CSI untuk memberikan pilihan mobil yang memenuhi standar kualitas internasional kepada konsumen di Indonesia. Khususnya kendaraan SUV crossover premium yang agresif.

Mesin dengan teknologi terbaru dari Chery, akan memberikan performa berdaya tinggi dan akselerasi yang lebih responsif.

Pengembangan pada transmisinya juga akan memberikan sensasi yang berbeda dibandingkan Chery OMODA 5 sebelumnya. Agresivitas yang tinggi akan diseimbangkan dengan fitur ADAS yang lebih lengkap, yang sudah mendapatkan sertifikasi A-NCAP bintang lima untuk memberikan rasa aman yang tinggi.

"Selain mesin dan teknologi, desain juga mengalami perubahan yang menyegarkan, yaitu pada tampilan depan dan desain stripes yang baru. Untuk mendapatkan Chery OMODA 5 varian terbaru ini, PT CSI memberikan perkiraan harga pada angka Rp480.000.000," tandasnya. 

OMODA 5 memiliki desain sporty dan futuristik dengan tema 'Cross F Future”'yang menandakan kehadiran sebuah mobil dari masa depan. 

Fitur yang dimiliki OMODA 5 dilengkapi dengan sistem electronic power steering (EPS), electronic parking brake (EPB) + AUTOHOLD, lane keeping system (LDP), traffic signal recognition system (TSR), adaptive cruise system (ACC), Integrated Cruise Assist (ICA), dan sistem lainnya yang membuat pemilik mobil merasa dimanjakan di setiap perjalanan.

Baca Juga: Berhasil Pimpin Traveloka Melesat Meski Pandemi Covid: Bawa Ferry Unardi Masuk Jajaran Board Member Endeavor Indonesia

Baca Juga: Bose Rilis Headphone dan Earbud QuietComfort Ultra dengan Audio Spasial

Dari sisi teknologi mesin, OMODA 5 dipersiapkan dengan 1500cc Turbo yang dapat menghasilkan tenaga maksimum 108kW, 145 Hp, dan torsi maksimum 230Nm. Ini membuat OMODA 5 memiliki keunggulan yang nyata di kelas SUV Crossover Premium. Teknologi ini merupakan inovasi Chery dari hasil R&D yang dilakukan secara mendalam. Apalagi sebagai produk global pertama Chery, OMODA 5 dibangun berdasarkan standar internasional yang dapat memenuhi kebutuhan pasar di banyak negara.

Chery OMODA 5 saat ini sudah hadir dalam dua varian. Varian Z, dan RZ sebagai varian tertinggi. Ada dua pilihan mesin: mesin TGDI 1.600 cc dengan tenaga 194 dk dan torsi 290 Nm, serta mesin 1.500 cc TCI dengan tenaga 155 dk dan torsi 230 Nm. Harga Chery Omoda 5 saat ini berkisar antara Rp329 juta untuk tipe Z dan Rp399 juta untuk tipe RZ.

Untuk varian RZ, telah dilengkapi dengan 8 speaker Sony, door mirror heating, acoustic glass, inteligent voice assistant, sequential LED turning light, dan beberapa fitur lainnya. Chery melihat potensi besar OMODA 5 di pasar Indonesia dengan eksistensi konsumen muda dan yang berjiwa muda di wilayah urban.

Selain varian bensin, Chery juga telah memperkenalkan Omoda 5 EV di pasar Indonesia, lewat GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Mobil listrik ini dilengkapi dengan baterai 61 kWh.

Omoda 5 EV mampu mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 7,8 detik dan memiliki jangkauan baterai hingga 450 km saat penuh.

Omoda 5 EV juga memiliki teknologi pengisian daya cepat, yang memungkinkan pengisian dari 0 hingga 80 persen hanya dalam 25 menit.

Pengiriman unit Omoda 5 EV di Indonesia dijadwalkan akan dimulai pada awal 2024.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup22 Januari 2025, 18:56 WIB

Openspace Ventures Beri Pendanaan Lanjutan untuk MAKA Motors

Pendanaan ini datang setelah startup tersebut melansir motor listrik pertamanya, MAKA Cavalry.
MAKA Cavalry.
Techno22 Januari 2025, 18:34 WIB

Huawei FreeBuds SE 3: TWS Entry-level Seharga Rp400 Ribuan

Gawai ini akan menghadirkan keseimbangan sempurna antara performa dan kenyamanan.
Huawei FreeBuds SE 3. (Sumber: Huawei)
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)