Buka Pabrik di Cikarang, New MG ZS EV Diproduksi Mulai Februari 2024

Rahmat Jiwandono
Jumat 17 November 2023, 14:13 WIB
Pabrik untuk merakit mobil listrik Morris Garage (MG) kini sudah beroperasi di Indonesia. (Sumber : Istimewa)

Pabrik untuk merakit mobil listrik Morris Garage (MG) kini sudah beroperasi di Indonesia. (Sumber : Istimewa)

Techverse.asia - Morris Garage (MG) Motor Indonesia mengumumkan bahwa Completely Knock Down (CKO) New MG ZS EV akan segera dimulai pada Februari tahun depan. Inisiatif ini menandai pertama kalinya sebuah mobil Sport Utility Vehicle (SUV) berbasis Electrice Vehicle (EV) atau kendaraan listrik diproduksi secara lokal di Indonesia. 

Dengan model produksi CKD, pabrik baru MG secara langsung dapat semakin memaksimalkan kepuasan pelanggan Morris Garage di Tanah Air karena memberikan akses lebih mudah terhadap rangkaian inovasi yang MG berikan lewat produk-produknya serta meningkatkan optimalisasi pelayanan yang sesuai dengan preferensi konsumen lokal. 

Baca Juga: Hyundai New Palisade Ada 3 Varian Warna, Harga Mulai dari Rp875 Jutaan

Pabrik MG terletak di jantung industri otomotif di Indonesia yakni di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat, dilengkapi dengan teknologi terdepan termasuk lini produksi otomatis, pusat pengujian kualitas, dan fasilitas perakitan baterai EV canggih. 

Perusahaan memakai robotika modern dan sistem manajemen produksi yang berbasis kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) guna efisiensi produksi yang unggul. Pabrik ini dirancang untuk mematuhi standar lingkungan internasional, dengan inisiatif seperti penggunaan energi terbarukan serta pengelolaan limbah nol. 

Terlebih lagi, pabrik MG ini juga akan memberikan dampak dalam sejumlah aspek pada sektor otomotif di Tanah Air secara keseluruhan, mulai dari penguatan ekonomi nasional berkat potensi ekspor, perluasan lapangan kerja, dan pertukaran pengetahuan serta teknologi untuk masyarakat Indonesia. 

Baca Juga: Mobil SUV New Almaz RS Resmi Dijual di Indonesia, Segini Harganya

Selain itu, juga membantu mengukuhkan posisi Indonesia di industri global yang menargetkan untuk menjadi basis elektrifikasi di Asia Tenggara dan mampu memproduksi hingga 600 ribu mobil listrik hingga tahun 2030. 

Dalam rangka mendukung kebijakan mobilitas hijau Indonesia, MG berkomitmen mencapai 40 persen kandungan awal di awal operasi, dengan target meningkat hingga 60 persen di tahap selanjutnya. Pembangunan pabrik tersebut akan membuka ribuan lapangan kerja, dengan program pelatihan tenaga kerja yang berfokus pada pengembangan keterampilan di bidang manufaktur serta teknik otomotif. 

Marketing and Public Relations (PR) Director MG Motor Indonesia Arief Syarifudin menyampaikan bahwa ini merupakan langkah penting buat perusahaan dan industri otomotif di Indonesia. New MG ZS EV tak hanya membawa inovasi saja, tapi juga membuka bab baru dalam elektrifikasi kendaraan di Indonesia. 

"New MG ZS EV dirancang menggunakan teknologi yang canggih dan desain sesuai dengan gaya hidup modern, khususnya untuk generasi milenial yang peduli terhadap lingkungan," kata Arief, Jumat (17/11/2023). 

Baca Juga: Kini Beli Mobil Seres E1 Bisa Bawa Pulang Wall Charger Gratis

Lebih lanjut ia mengatakan, MG Motor Indonesia dalam waktu dekat juga siap untuk memproduksi MG 4 EV di Indonesia pada kuartal kedua (Q2) tahun 2024. Ini adalah bentuk komitmen perusahaan untuk terus memperkaya opsi kendaraan listrik bagi konsumen di Indonesia.

MG Motor Indonesia tak hanya mengenalkan teknologi canggih dari New MG ZS EV dan MG 4 EV, namun juga menegaskan komitmennya terhadap mobilitas berkelanjutan. 

Selain itu, MG Motor Indonesia juga akan berkolaborasi dengan sejumlah orang di bidang berkelanjutan dan kreativitas lokal. Misal figur-figur inspiratif seperti Alter Abenk dan Muklay. Mereka dikenal karena karya-karyanya yang menggabungkan seni, budaya, dan keberlanjutan.

"Kehadiran Muklay dan Alter Abenk tidak hanya sekadar simbol saja, tapi juga sebagai pernyataan kuat tentang bagaimana MG Motor Indonesia menghargai dan mendukung kekayaan serta potensi sumber daya lokal asli Indonesia," terangnya. 

Baca Juga: Mobil SUV New Almaz RS Resmi Dijual di Indonesia, Segini Harganya

 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno25 April 2025, 20:09 WIB

Audio-Techinca Hotaru: Pemutar Piringan Hitam Senilai Ratusan Juta yang Bisa Melayang dan Bersinar

Turntable ini hanya akan diproduksi sebanyak seribu unit.
Turntable Audio-Technica Hotaru bersinar dalam beberapa mode dan palet warna yang berbeda. (Sumber: Audio-Technica)
Techno25 April 2025, 19:41 WIB

Motorola Luncurkan Smartwatch Pertamanya: Moto Watch Fit

Daya tahan baterai selama 16 hari kedengarannya mengesankan.
Motorola Moto Watch Fit. (Sumber: Motorola)
Techno25 April 2025, 19:16 WIB

Rayban x Meta Hadirkan Fitur-fitur Anyar, Terjemahan Langsung dan AI

Konsumen juga dapat memesannya dalam beberapa pilihan warna baru.
Kacamata pintar Rayban Meta.
Techno25 April 2025, 18:37 WIB

Data Dekarbonisasi 2025: Butuh Keseimbangan antara Biaya dan Emisi Karbon

Laporan Seagate terbaru mendesak ekosistem pusat data untuk beralih dari upaya yang terfragmentasi ke pendekatan keberlanjutan terpadu.
Laporan dekarbonisasi data 2025. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 18:06 WIB

Dukung Atlet, TikTok Menjadi Official Platform untuk Tim Indonesia

Kolaborasi ini akan berlaku untuk satu tahun ke depan.
TikTok dukung prestasi atlet nasional Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno25 April 2025, 16:23 WIB

Headphone Nirkabel Px7 S3 dari Bowers & Wilkins, Punya Teknologi ANC Terbaru

Mereka juga menawarkan unit penggerak yang direkayasa ulang dan bentuk yang lebih ramping.
Bowers & Wilkins Px7 S3. (Sumber: Bowers & Wilkins)
Techno25 April 2025, 15:41 WIB

OnePlus 13T Dilansir di China, Cek Spek Lengkap dan Harganya

OnePlus 13T memiliki kapasitas baterai besar.
OnePlus 13T. (Sumber: OnePlus)
Techno25 April 2025, 14:36 WIB

Persaingan AI di China Ketat, Tencent Masih Perangkat Teratas

Xiaomi hingga Lenovo naik daun, JD.com tersandung.
China. (Sumber: istockphoto)
Hobby24 April 2025, 21:13 WIB

Delta Force Mobile Version dan Season Eclipse Vigil Resmi Rilis

Hadiah pra-registrasi baru telah dibuka dan menanti para pemain.
Gim Delta Force Mobile sudah resmi diluncurkan. (Sumber: istimewa)
Startup24 April 2025, 21:01 WIB

Laporan Tracxn: Pendanaan Startup D2C di Asia Tenggara Naik 208% pada 2024

Nominal investasinya sendiri mencapai US$32,5 juta atau setara dengan Rp547,1 miliar.
Ilustrasi pendanaan startup. (Sumber: freepik)