LG Hadirkan Antena Transparan untuk Mobil, Terintegrasi Kaca Mobil dan Sunroof

Uli Febriarni
Senin 18 Desember 2023, 20:03 WIB
teknologi antena transparan pada mobil (Sumber: null)

teknologi antena transparan pada mobil (Sumber: null)

LG Electronics (LG) akan memperkenalkan antena transparan untuk mobil, pada agenda CES 2024.

Antena jenis film LG itu, dirancang bekerja sama dengan produsen kaca ternama asal Prancis, Saint-Gobain Sekurit. Antena transparan buatan keduanya bisa diaplikasikan langsung ke kaca kendaraan.

Antena transparan dapat diintegrasikan dengan mulus ke kaca depan mobil atau kaca sunroof.

Baca Juga: Moto Unplugged Kini Tersedia di Perangkat Moto Razr 40 Ultra

Sebagai teknologi telekomunikasi yang transformatif, solusi telematika transparan dari LG ini diharapkan dapat memberikan terobosan di sektor mobilitas yang berkembang pesat. Sekaligus semakin memperkuat posisi LG di pasar solusi otomotif.

Antena transparan LG dirancang agar kompatibel dengan berbagai jenis kaca dan desain kendaraan. Antena transparan tersebut akan tersedia sebagai solusi di atas kaca atau di dalam kaca.

Penerapan antena tipe film pada permukaan yang luas, menjamin kinerja telekomunikasi yang andal, dan memberikan skalabilitas untuk menangani peningkatan lalu lintas jaringan.

"Sangat mudah beradaptasi, inovasi telematika terbaru LG menawarkan konektivitas yang lebih baik dengan dukungan 5G, GNSS (Global Navigation Satellite System) dan Wi-Fi," kata LG, dilansir Senin (18/12/2023).

Antena tipe film ini menampilkan lebih dari 80 inovasi yang dipatenkan LG; termasuk kemampuan desain untuk membuat pola antena transparan, dan teknologi elektroda transparan.

Baca Juga: Elon Musk Sebut X akan Segera Menghadirkan Video ke Spaces pada Awal 2024

Direktur Inovasi dan Penelitian dan Pengembangan Saint-Gobain Sekurit, Thibaut Heitz, mengaku bahwa bersama LG, perusahaannya memiliki tujuan untuk menyediakan lingkungan dalam kendaraan yang kaya dan unik, sehingga mewujudkan masa depan mobilitas.

"Bekerja sama dengan LG, kami memelopori kemajuan dalam telekomunikasi kendaraan," tuturnya.

Sementara itu, presiden Perusahaan Solusi Komponen Kendaraan LG, Eun Seok-hyun, menyatakan antena transparan adalah produk generasi mendatang, yang telah membuktikan kinerja komunikasi luar biasa untuk aplikasi otomotif melalui pengujian kendaraan.

"LG berkomitmen untuk memajukan kemampuan teknologinya dan akan terus memperkenalkan solusi baru yang mendorong evolusi pengalaman mobilitas," sebut Eun Seok-hyun.

Baca Juga: Wuling x Telkomsel, Hadirkan Connected Car Terintegrasi IoT di BinguoEV

Baca Juga: Mengenal Aplikasi Jagat, Media Sosial Berbasis Peta untuk Cari Teman Baru

Sebelum ini, di sela di sela IAA MOBILITY (Internationale Automobil-Ausstellung) 2023, LG mengumumkan: mereka telah memperluas peta bisnis di bidang otomasi kendaraan listrik.

Menurut data dari firma pasar Strategy Analytics, LG diketahui menduduki puncak pasar telematika otomotif global. Setidaknya pada periode Juli-September 2023, LG menguasai 23,8% pangsa pasar. Dan, sejak 2021, perusahaan telah menguasai pangsa dua digit di segmen audio, video, dan navigasi (AVN).

Hasil itu dapat dikaitkan dengan pengakuan dan kepercayaan yang diperoleh VS Company (perusahaan solusi komponen kendaraan), dari produsen mobil besar atas produk dan layanannya yang berbeda.

Dengan terus berinvestasi di Perusahaan VS selama dekade terakhir, LG telah berhasil memperluas bisnisnya ke pasar komponen dan solusi otomotif.

Sebagai bagian dari strategi mereka, pada 2022 LG telah mengakuisisi HiEV Charger, yang memiliki teknologi inti pengisi daya EV.

LG meyakini, mobilitas masa depan harus fokus pada misi untuk memberikan pengalaman pelanggan tingkat lain. LG, dengan solusi mobilitas inovatif, sangat berkomitmen terhadap misi penting ini dan mereka membuka kesempatan bagi banyak perusahaan dan industri untuk bergabung dalam langkah baru LG.

Baca Juga: Dari Makassar, Haideo Deodorant Spray Ekspansi Ke New York

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)