Warna Baru Kawasaki W175TR, Makin Nyentrik Makin Retro

Uli Febriarni
Selasa 09 Januari 2024, 19:10 WIB
warna baru Kawasaki W175TR (Sumber: Kawasaki)

warna baru Kawasaki W175TR (Sumber: Kawasaki)

Gaya retro semakin digemari di masa kini, bukan hanya untuk motor bebek, melainkan juga motor sport.

Itu sebabnya kita perlu tengok motor sport bergaya retro yang baru saja dirilis oleh PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Kawasaki memberikan penyegaran pada W175TR Model Year 2024.

Jika pada 2023 W175TR dijual dengan satu pilihan warna, Lime Green, sekarang motor bergaya retro ini mendapatkan warna baru, yakni Pearl Brillian Yellow.

Baca Juga: Seorang Pelajar Selamat dari Keracunan, Berkat Fitur SOS Apple Watch

Baca Juga: Resmi! Apple Vision Pro Akan Tersedia di Amerika Serikat Mulai 2 Februari 2024

Warna kuning menyala yang terlihat pada bagian tangki bahan bakarnya, memperkuat kesan klasik di motor ini.

Tampilan nyentrik itu ditambahkan dengan striping hitam dan putih, berada di sekitar huruf 'TR' kapital yang dikelir hitam.

Untuk sepatbor depan-belakang masih full hitam, demikian juga bungkus headlamp yang juga masih berwarna hitam. Headlamp dan headunit yang bentuknya membulat, menguatkan kesan retro pada motor sport ini.

Baca Juga: Ponsel POCO Banting Harga, Sekarang Segini Harga M5 dan X5 5G

Konfigurasi dudukan semi-dobel juga melengkapi gaya retro, desainnya yang sederhana cocok untuk penyesuaian.

Penyegaran pada W175TR ini dilakukan, setelah Kawasaki memberikan pembaruan pada W175 SE dan W175 CAFÉ. Hal ini untuk menjawab permintaan konsumen yang menginginkan kesan klasik yang kental pada motor sport tersebut.

Secara tampilan, W175TR tampil lebih simpel dengan bodi dan tangki bahan bakar yang ramping.

Baca Juga: Konektivitas Cerdas Laptop dan Smartphone, Kini Hadir di Samsung Galaxy Book4 Series

"Motor ini memiliki ciri khas timeless design, swingarm, peredam dual shock dengan spring preload yang dapat disesuaikan dan city scrambler styling," demikian ungkap Kawasaki, dikutip Selasa (9/1/2024).

Mengikuti W800 dan W250, desain W175TR dibuat sederhana dan tradisonal dengan proporsi klasik tak lekang oleh waktu. Ini merupakan sepeda motor yang menawarkan desain alternatif lebih berkelas.

Head Sales & Promotion PT KMI, Michael C. Tanadhi, menjelaskan bahwa warna terbaru dari W175TR ini memberikan kesan dengan tampilan yang berbeda. Tentunya, ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta motor klasik bergaya retro.

"Sehingga Kawasaki Lovers dan motorcycle enthusiast dapat semakin percaya diri," kata dia, dalam keterangan tertulis.

Kawasaki W175TR (sumber: Kawasaki)

Soal spesifikasi, motor sport ini memiliki dimensi ukuran panjang 1.950 mm, lebar 805 mm, 1.085 mm. Sementara jarak sumbu roda 1.285 mm, dengan jarak ke tanah 195 mm, serta bobot 121 kilogram.

Soal kaki-kaki, W175TR menggunakan suspensi teleskopik di depan dan dual shock with adjustable swingarm. Rodanya menggunakan ukuran 17 inci yang dibalut ban 80/100 di depan dan 100/90 di belakang.

Baca Juga: Sennheiser Meluncurkan Momentum True Wireless 4 dan Momentum Sport, Cek Speknya

Baca Juga: Sydney Sweeney Ditunjuk Jadi Global Brand Ambassador Pertama Laneige

Kawasaki membekalinya dengan mesin 1 silinder berkapasitas 177 cc air cooled, 4-stroke Single, SOHC. Mesin itu dapat menghasilkan tenaga 12,8 hp pada 7.500 rpm dan torsi puncak 13,6 Nm pada 6.000 rpm.

"Transmisi 5 kecepatan dan penyeimbang mesin yang meredakan getaran yang tidak diinginkan, berkontribusi pada pengendaraan yang menyenangkan dan nyaman," klaim Kawasaki.

W175TR Model Year 2024 dibanderol dengan harga Rp 34.300.000 on the road (OTR) Jakarta, siap dikirim mulai awal tahun ini.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)