Harga dan Spesifikasi Motor Listrik Alva One XP, Daya Jelajah Mencapai 70 Kilometer

Rahmat Jiwandono
Minggu 18 Februari 2024, 16:09 WIB
Alva menghadirkan motor listrik One XP di event IIMS 2024. (Sumber: istimewa)

Alva menghadirkan motor listrik One XP di event IIMS 2024. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Alva memulai perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 meluncurkan motor listrik One XP. Alva One XP dipasarkan dengan harga mulai dari Rp38,5 juta untuk on the road (OTR) Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

Baca Juga: Hyundai Umumkan 3 Mobil Listrik Baru di IIMS 2024, Apa Saja?

Alva One XP tersedia dalam lima warna meliputi Supernova Black, Casual Blue, Hello White, Edqy Turquoise, dan Indie Red. Perusahaan memaksimalkan jajaran motor listrik Alva pada tahun ini dan telah resmi dijual sejak hari pertama IIMS 2024 digelar.

"Kami terus menangkap feedback dari pengguna Alva dan masyarakat luas tentang produk-produk Alva. Menurut masukan-masukan itu dan kerja keras tim kami, maka kami menghadirkan produk yang memenuhi kebutuhan gaya hidup dan mobilitas pada saat yang bersamaan," terang Chief Executive Officer (CEO) Alva Purbaja Pantja.

Dijelaskannya, Alva One XP diproduksi oleh manufaktur Alva yang telah mendapatkan sertifikasi ISO 9001 untuk Manajemen Mutu dan ISO 4001 untuk Manajemen Lingkungan.

Baca Juga: Alva: Produsen Motor Listrik Dalam Negeri Sukses Sabet 2 Sertifikasi ISO

Tampil berbeda, Alva One XP hadir dengan striping baru yang segar serta spektrum warna-warna yang unik dan menarik di bagian depan sehingga kian menunjang visual pengendara ketika berada di jalan raya.

Itu ditambah dengan layar dynamic TFT yang bisa menyesuaikan kondisi cuaca, maka sekarang pengendara semakin mudah saat berkendara pada siang atau malam hari.

Dari segi performanya, One XP punya maksimum kecepatan sampai 90 kilometer (km) per jam, daya jelajah maksimal 70 km, dan torsi sebesar 46,5 Nm dengan keandalan yang lebih baik berkat penggerak hub-drive yang disempurnakan.

Dari sisi kenyamanan, motor listrik ini memakai ban berkualitas dengan diameter roda yang besar sehingga memberikan kenyamanan yang lebih terutama saat melewati jalan berlubang dan tak rata.

Baca Juga: Suzuki Jimny 5-door Mejeng di IIMS 2024, Spek Lengkap dan Harganya

Selain itu, Alva One XP juga disematkan jok dan legroom yang luas.

Pengendara Alva One XP bisa memastikan kenyamanan bermobilisasi dengan layanan customer service dan roadside assistance yang siap selama 24 jam.

Motor listrik Alva ini pun tentunya unggul dari sisi konektivitas sebab dilengkapi dengan aplikasi yang bisa menghubungkan pemilik dengan motornya sebagai bagian dari gaya hidup yang kekinian enggak bisa lepas dari ponsel pintar.

Dengan aplikasi My Alva, pengendara dapat memperoleh pengalaman integrasi teknologi serta mobilitas melalui berbagai fitur terbaru seperti Live Map Tracking, Battery Status Checking, Trip and History Analytic, dan Social Media Share.

Baca Juga: Sambut Kehadiran 2 Motor Listrik Honda, Paguyuban Motor Honda Yogyakarta Diajak Kopdar

Selain One XP, Alva juga turut menampilkan Alva Charging Dock untuk Alva Cervo yang dapat dibeli secara eksklusif selama pelaksanaan IIMS 2024 pada 15-25 Februari.

Alva Charging Dock dirilis oleh perusahaan guna memberikan kemudahan, sehingga konsumen bisa secara maksimal berkendara tanpa khawatir akan ekosistem pengisian daya kemana pun berkendara.

Alva Charging Dock dipatok di kisaran Rp2,5 juta untuk satu buah produk, dan seharga Rp4,5 juta untuk pembelian dua charging dock.

Supaya merasakan sensasi berkendara secara langsung dengan motor listrik terbaru dari Alva, jangan lewatkan sesi test ride yang diadakan di IIMS 2024 ini di area indoor hall B3 dan area outdoor IIMS 2024. Oleh karena itu, Alva mengajak masyarakat Indonesia untuk datang ke pameran otomotif ini yang terletak di JIExpo Kemayoran, DKI Jakarta.

Baca Juga: Motor Listrik Polytron Fox S Resmi Meluncur di Indonesia, Segini Jarak Tempuhnya

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno03 Maret 2025, 20:52 WIB

Harga dan Spek Lengkap Xiaomi 15, Sistem Operasinya Sudah HyperOS 2

Keunggulan andalan menyeluruh dalam bentuk yang ringkas.
Xiaomi 15.
Techno03 Maret 2025, 20:19 WIB

OpenAI Umumkan GPT-4.5: Model Bahasa AI Terbesarnya Sejauh Ini

Model terbaru dan terbesar OpenAI dirilis sebagai pratinjau penelitian.
OpenAI mengumumkan GPT-4.5. (Sumber: OpenAI)
Techno03 Maret 2025, 19:53 WIB

Xiaomi 15 Ultra Dilansir Global, Kameranya Pakai Leica

Yuk lihat bagaimana spesifikasi lengkap dan harganya.
Xiaomi 15 Ultra. (Sumber: Xiaomi)
Techno03 Maret 2025, 18:09 WIB

TikTok Perbarui Platform Desktopnya, Tantang Twitch dan Youtube?

Perubahan pada versi browser desktop sekarang tersedia secara global.
Tampilan TikTok di desktop kini memungkinkan dilihat secara lanskap. (Sumber: TikTok)
Techno03 Maret 2025, 16:50 WIB

Samsung Hadirkan 3 Ponsel Sekaligus, Punya Fitur Awesome Intelligent

Samsung Kenalkan Galaxy A56 5G, Galaxy A36 5G, Galaxy A26 5G.
Samsung Galaxy A56 dan A36. (Sumber: Samsung)
Techno03 Maret 2025, 16:17 WIB

Microsoft Resmi Tutup Skype Mulai 5 Mei 2025, Beralih ke Teams

Microsoft menutup program tersebut setelah lebih dari 20 tahun.
Skype.
Techno03 Maret 2025, 14:10 WIB

Infinix Luncurkan Zero Series Mini Tri-Fold: Konsep Ponsel Lipat 'Baru'

Mini Tri-Fold Pertama di Dunia yang Dapat Berubah dari Ponsel Pintar Menjadi Layar Bebas Genggam dan Kamera Kompak.
Infinix memperkenalkan ponsel pintar lipat Zero Series Mini Tri-Fold. (Sumber: Infinix)
Lifestyle03 Maret 2025, 13:58 WIB

Film Djuanda: Pemersatu Laut Indonesia Karya Produksi LSB PP Muhammadiyah x MIXPRO

Film ini menjadi momentum penting untuk mengenang perjuangan sang pahlawan kemaritiman dalam menjaga laut Indonesia.
Film Djuanda: Pemersatu Lautan Indonesia. (Sumber: istimewa)
Techno03 Maret 2025, 12:46 WIB

Colorful Rilis Laptop Gaming X15 XS dan Motherboard B860 Series

Colorful Group (CFG) adalah produsen motherboard, kartu grafis, PC all-in-one, memori & SSD, server industri, casing komputer, power supply, Hi-Fi player.
Colorful X15 XS. (Sumber: colorful)
Techno02 Maret 2025, 22:48 WIB

Xiaomi Rilis 2 Earbud Barunya, Begini Spesifikasi dan Harganya

Dua earbud ini mencakup Buds 5 Pro dan Buds 5 Pro dengan Wifi.
Xiaomi Buds 5 Pro Series. (Sumber: xiaomi)