Asia Road Racing Championship 2022: Pebalap Indonesia Optimistis Kibarkan Merah Putih

Rahmat Jiwandono
Kamis 06 Oktober 2022, 17:26 WIB
Balapan dalam ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 yang dilaksanakan di Sirkuit Internasional Sepang/Astra Honda Motor.

Balapan dalam ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 yang dilaksanakan di Sirkuit Internasional Sepang/Astra Honda Motor.

Techverse.asia - Pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) yang tergabung dalam Astra Honda Racing Team (AHRT) optimistis menghadapi ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 seri keempat yang akan digelar pada akhir pekan mendatang, di Sepang International Circuit, Malaysia pada 8-9 Oktober 2022. 

Berbekal pengalaman positif pada seri sebelumnya, konsistensi mengibarkan bendera Merah Putih akan kembali diupayakan oleh lima pebalap muda bertalenta yang akan berlaga pada kelas Asia Production (AP)250 dan Supersports (SS) 600.

Ada tiga pebalap yang akan berlaga di ARRC 2022, yakni Rheza Danica Ahrens, M Adenanta Putra, dan Herjun Atna Firdaus. Mereka bertiga akan turun pada kejuaraan kelas AP250. 

Baca Juga: Ban Mobilmu Mudah Kempes? Dimungkinkan karena 4 Hal Ini

Sebelumnya Adenanta berhasil memberikan hadiah ulang tahun bagi Indonesia dengan raihan podium pada seri Sugo, Jepang, di bulan Agustus lalu. Saat ini dengan torehan point 79, Rheza bertengger di peringkat kedua klasemen pebalap. Sementara itu, Adenanta 49 poin dan Herjun sebanyak 41 total poin.

“Saya bertekad untuk meraih poin maksimal di putaran ini utuk mempertahankan peluang menjadi juara Asia kelas AP250. Bersama tim, saya melakukan persiapan maksimal menjelang balapan. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Rheza dalam keterangan tertulisnya yang diterima oleh Techverse.asia pada Kamis (6/10/2022). 

Berbekal persiapan fisik dan mental serta didukung karakter motorsport CBR250RR yang mumpuni, Rheza, Adenanta, dan Herjun yakin dapat kembali menorehkan hasil positif pada akhir pekan ini. 

“Saya merasa percaya diri menghadapi balapan ARRC akhir pekan ini. Saya akan berusaha untuk kembali tampil maksimal di putaran Sepang kali ini,” ujar dia. 

Baca Juga: Xiaomi 12T Pro Akan Hadir dengan Kamera 200MP, Ini Spesifikasi dan Harganya

Di kelas SS600, saat ini Andi Farid Izdihar atau biasa disapa Andi Gilang, bertengger di posisi kedua klasemen dengan raihan 82 poin. Sebelumnya Andi Gilang sukses mengibarkan bendera Merah Putih dengan finish di podium kedua race pertama pada putaran ketiga di Sugo, Jepang. Sedangkan Irfan Ardiansyah yang menjadi tandem Andi Gilang di kelas bergengsi itu juga tampil cukup membanggakan dan mampu bertahan di posisi klasemen ke-6 dengan catatan 58 poin.

“Saya sangat optimis menghadapi balapan di Sepang. Berbekal pengalaman  yang cukup baik di sirkuit ini, persiapan team yang matang, termasuk melakukan latihan dengan ikut serta di Malaysia Superbike beberapa waktu lalu. Saya akan berusaha sekuat mungkin raih kemenangan untuk team dan Indonesia,” ujar Andi Gilang.

Peluang meraih juara Asia sangat besar untuk para pebalap AHRT, baik di kelas AP250 begitu juga kelas SS600. Pada putaran keempat ARRC, para pebalap binaan AHM ini akan menghadapi dua balapan di masing-masing kelas.

Balapan race pertama akan berlangsung pada Sabtu (8/10/2022) dan Minggu (9/10/2022), yang bisa disaksikan langsung via Youtube Asiaroadracing pada pukul 14:00 waktu Malaysia atau pukul 13:00 WIB di Indonesia. Lalu untuk kelas AP250 dan pukul 14:50 waktu Malaysia atau sekira pukul 12:50 WIB di Indonesia untuk kelas SS600.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)