Pendaftaran NMAA Ultimate Builder Dibuka, Tampilkan 100 Mobil Hasil Modifikator Indonesia

Rahmat Jiwandono
Jumat 12 Juli 2024, 15:06 WIB
Pendaftaran NMAA Ultimate Builder 2024 resmi dibuka. (Sumber: istimewa)

Pendaftaran NMAA Ultimate Builder 2024 resmi dibuka. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - NMAA Top 50 Curated Car adalah sebuah penghargaan yang diberikan oleh National Modificator & Aftermarket Association (NMAA) kepada para builder dengan mobil modifikasi terbaik, penghargaan ini bertujuan untuk mengapresiasi para builder yang telah menciptakan karya-karya inovatif dan berkualitas tinggi di dunia otomotif.

Setelah tujuh tahun dikenal sebagai NMAA Top 50 Curated Car, Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) kini mengumumkan perubahan nama dari 'NMAA Top 50 Curated Car' menjadi 'NMAA Ultimate Builder'.

Pergantian nama ini menandakan komitmen yang semakin kuat dalam mengapresiasi karya-karya modifikasi otomotif terbaik di Indonesia dengan memperluas area kurasi dari hanya 50 mobil terbaik menjadi lebih dari 100 mobil terpilih. Transformasi ini terjadi karena semakin tingginya minat para builder yang ingin memamerkan mobil modifikasi mereka.

Baca Juga: BMW X1: Mobil SAV yang Dirakit Secara Lokal di Jakarta Utara

Ultimate Builder tidak hanya sekadar mengganti nama, tetapi juga memperluas jaringan dengan mendatangkan industry expert dari para legenda otomotif internasional sehingga menjadikan event ini semakin prestisius.

Akan ada lebih dari seratus mobil yang lolos kurasi untuk dipamerkan di ajang IMX tahun ke-7, yang akan berlangsung pada 4-6 Oktober 2024 di Hall 9 dan 10, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Banten.

Ilustrasi NMAA Top 50 Curated Car

NMAA Ultimate Builder memberikan peluang yang lebih besar bagi para builder untuk menampilkan karya terbaik mereka. Mobil-mobil yang akan dipamerkan telah melalui proses kurasi ketat oleh kurator internasional kelas dunia, menjadikan event ini sebagai salah satu yang paling bergengsi dalam skala otomotif dunia.

Mobil modifikasi yang dinilai layak berpartisipasi dalam kurasi NMAA Ultimate Builder oleh para kurator tidak hanya dilihat dari kualitas pengerjaan modifikasinya saja, namun juga harus membawa konsep dan karakter modifikasi yang kuat, memiliki estetika dan fungsi yang optimal dan mewakili kualitas modifikasi terbaik dari modifikator Indonesia.

Baca Juga: Agar Modifikasi Mobil Tidak Membuat Klaim Asuransi Hangus

Mereka di seluruh Indonesia diundang untuk menyiapkan mobil modifikasi terbaiknya dan berpartisipasi dalam NMAA Ultimate Builder. Pendaftaran untuk NMAA Ultimate Builder saat ini telah dibuka. Modifikator dari seluruh Indonesia diundang untuk mendaftarkan mobil modifikasi terbaik mereka dan berpartisipasi dalam ajang bergengsi ini untuk di tampilkan di panggung dunia melalui ajang IMX 2024.

Proses pendaftaran yang mudah para pendaftar bisa menghubungi via WhatsApp 081882885888 dan memberikan spesifikasi serta foto terkini dari kendaraan modifikasinya. Apabila kendaraan modifikasi dinyatakan lulus kurasi maka pihak panitia akan menghubungi pendaftar untuk melakukan registrasi ulang.

NMAA Top 50 Curated Car 2023

Andre Mulyadi selaku Project Director IMX mengatakan, karya para modifikator Indonesia saat ini telah diakui dunia internasional, hanya saja area 50 mobil yang terbatas pada tahun sebelumnya perlu diperluas, sehingga lingkup apresiasinya menjadi lebih luas untuk para kreator anak Bangsa Indonesia.

Baca Juga: Honda Freed Crosstar Punya 2 Varian Kursi, Keluar Masuk Kursi Roda Jadi Lebih Mudah

"Sejalan dengan itu kami di NMAA mendorong untuk membuka lebih dari 100 karya modifikasi yang bisa ditampilan tahun ini di IMX 2024, semoga semakin terbuka potensi, networking dan industri kreatif bagi para builder di Indonesia melalui IMX," ujarnya, Jumat (12/7/2024).

Ia menunggu karya terbaik tahun ini. Tahun sebelumnya lebih dari 600 submissions di NMAA Top 50 membuat para kurator susah payah menyeleksi menjadi 50 karya, perluasan area dan konsep NMAA Ultimate Builder akan memperluas juga kesempatan para lokal builder tampil mempresentasikan karyanya depan para legenda otomotif dunia.

"Kami sudah mempersiapkan undangan terbaik hadir dari Amerika Serikwt, Jepang yang semuanya merupakan legenda hidup modifikasi dan tuning Dunia di IMX 2024," ujar Erwin Chairudin NMAA Ultimate Builder Director.

IMX 2024 tidak hanya menghadirkan konten NMAA Ultimate Builder tetapi juga akan membawa puluhan konten seru lainnya seperti: 3 unit Supergiveaway mobil untuk para pengunjung, IMX Special Deals berbagai produk aftermarket dan modifikasi, IMX Lifestyle Area, IMX Toys &Diecast Expo, IMX Overseas Guest dan berbagai konten lainnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)