Daihatsu Memamerkan Rocky Hybrid di Event GIIAS 2024, Bawa Mesin 1200CC

Rahmat Jiwandono
Senin 22 Juli 2024, 17:09 WIB
Daihatsu Rocky Hybrid dipajang selama gelaran GIIAS 2024 pada 18-28 Juli di ICE BSD City, Tangerang, Banten. (Sumber: Daihatsu)

Daihatsu Rocky Hybrid dipajang selama gelaran GIIAS 2024 pada 18-28 Juli di ICE BSD City, Tangerang, Banten. (Sumber: Daihatsu)

Techverse.asia - Daihatsu memajang Rocky Hybrid dengan varian tertinggi yaitu Premium G HEV 1.2L di ajang GIIAS 2024 yang diselenggarakan di Indonesia Convention Exhbition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten pada 18-28 Juli. Ini adalah realisasi Daihatsu dalam menampilkan mobil terkini dan ramah lingkungan.

Daihatsu Rocky Hybrid memiliki teknologi e-Smart Hybrid dan telah dijual di pasar otomotif domestik di Jepang sampai saat ini. Rocky Hybrid mengadopsi sistem series, yang artinya tenaga mesin dipakai untuk menghasilkan listrik, dan diteruskan untuk menggerakkan motor utama.

Baca Juga: Hot Wheels x Honda Meluncurkan Diecast Honda Civic EG di GIIAS 2024

Daihatsu Rocky Hybrid menyematkan mesin berkapasitas 1200CC, 3 silinder (tipe WA-VEX) punya desain struktur yang kompak dan ideal dalam mendukung aktivitas sehari-hari, sebab bisa memberikan akselerasi yang responsif, efisiensi bahan bakar optimal, dan harganya terjangkau serta kompetitif di segmennya.

"Lewat event GIIAS 2024 ini, kami hadirkan serangkaian kendaraan yang rendah emisi, salah satunya lewat Rocky Hybrid yang sudah dipasarkan di Jepang hingga kini. Rocky Hybrid menggunakan mesin 1.2L dengan sistem Series Hybrid, dapat mencapai efisiensi bahan bakar optimal sampai 28 kilometer (km) per liter," jelas Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor Yasushi Kyoda.

Ihwal hal teknis, Daihatsu Rocky Hybrid ini memiliki desain mekanisme yang compact, dimana Transaxle - transmisi kendaraan bermesin depan berpengerak roda depan atau FF - punya mekanisme transisi daya yang terdiri atas Motor Generator (MG) sebagai daya penggerak, gigi reduksi, dan mekanisme diferensial.

"Bobot kendaraan juga lebih ringan berkat penggunaan baterai lithium ion yang kompak berkapasitas 4,3 Ah dengan kepadatan energi tertinggi," ujarnya.

Baca Juga: Daftar 3 Mobil Daihatsu Paling Laris Tahun Ini

Kemudian tentang fitur keamanan dan keselamatannya, Rocky Hybrid didukung dengan berbagai sistem keamanan aktif Smart Assist. Mulai dari 19 fungsi keselamatan aktif yang berbeda, fungsi peringatan, hingga pengereman terhadap potensi tabrakan yang mendukung mode malam hari, pendeteksi pejalan kaki, dan fungsi pendeteksi rambu-rambu lalu lintas guna memberikan peringatan stop dan maximum speed.

Daihatsu Rocky Hybrid juga telah mengadopsi sistem rem parkir elektrik, disertai pula dengan Adaptive Cruise Control (ACC) yang bisa membuat berkendara jarak jauh menjadi lebih nyaman.

Daihatsu Rocky juga menyematkan fitur Cornering Trace Assist (CTA) yang berguna dalam menstabilkan kendaraan saat sedang menikung dengan memberikan pengereman ke roda supaya tak keluar dari jalur dan tetap aman dan nyaman ketika berkendara.

"Dalam hal pilihan, Daihatsu Rocky Hybrid kami tawarkan dalam dua varian seperti di Jepang, yaitu X HEV dan Premium G HEV," tambahnya.

Baca Juga: Daihatsu Gran Max Punya 2 Pilihan Mesin, Cocok untuk Pemilik Bisnis

Di GIIAS 2024, Melalui tema Grow For Better Tomorrow, Daihatsu senantiasa hadir dan tumbuh bersama masyarakat Indonesia dalam memberikan mobilitas serta menuju masa depan berkelanjutan yang lebih baik.

Booth Daihatsu yang berlokasi di Hall 8D seluas 1.960 meter persegi ini mengadopsi konsep Diorama yang dapat memberikan pengalaman seru dan menyenangkan bagi pengunjung bersama sahabat dan keluarga.

Daihatsu menampilkan total 14 unit di GIIAS 2024, mulai dari satu unit mobil listrik konsep Daihatsu me:MO, satu unit Japan Domestic Market (JDM) Rocky e-Smart Hybrid, dua unit model modifikasi sebagai sarana inspirasi yakni Rocky Crossfield dan Terios Graphite.

Baca Juga: Sinopsis Longlegs: Upaya Agen FBI Mengungkap Pembunuhan Berantai Berdasar Petunjuk Gaib

Lantas ada juga satu unit Daihatsu Xenia varian baru ADS X, satu unit Sigra yang terbuat dari kertas karton sebagai inspirasi dan kreasi penggunaan material daur ulang yang ramah lingkungan, serta delapan unit model kendaraan lainnya seperti, Xenia, Ayla, Sigra, Terios, Rocky, dan Sirion.

Selama penyelenggaraan GIIAS 2024, Daihatsu juga menyediakan paket penjualan spesial dengan beragam kemudahan bagi pengunjung, mulai dari diskon spesial, paket kredit spesial, Lucky Dip dengan hadiah menarik tiap harinya, bunga spesial, cashback spesial khusus trade-in, bunga spesial, gratis biaya admin, gratis asuransi, serta program menarik lainnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup11 April 2025, 19:32 WIB

Fore Coffee Tarik Ratusan Ribu Investor Baru dan Kelebihan Permintaan

Fore Coffee tercatat sanggup menarik 114.873 investor baru dan kelebihan permintaan 200,63 kali.
kopi Fore (Sumber: Fore Coffee)
Startup11 April 2025, 19:26 WIB

Startup Hiburan Anime Incubase Studio Bermitra dengan K11 Concepts

Keduanya ingin mempromosikan budaya anime global.
Incubase Studio.
Techno11 April 2025, 19:09 WIB

Instagram Kembangkan Fitur Reels Terkunci dan Aplikasi Khusus iPad

Dua pengembangan ini hingga sekarang belum diluncurkan untuk publik.
Reels Instagram yang dikunci dengan kata sandi untuk bisa melihatnya. (Sumber: istimewa)
Techno11 April 2025, 18:44 WIB

CAR-dano: Aplikasi Inspeksi Mobil Bekas Berbasis Teknologi Blockchain

Platform ini digagas oleh seorang mahasiswa UGM.
CAR-Dano. (Sumber: istimewa)
Techno11 April 2025, 16:38 WIB

WhatsApp Memperkenalkan Fitur Baru di Seluruh Obrolan, Panggilan, dan Saluran

Cek fitur-fitur lengkapnya berikut ini.
Fitur-fitur baru di WhatsApp. (Sumber: Meta)
Techno11 April 2025, 16:23 WIB

Realme 14 Menjadi Official Gaming Phone Honor of Kings IKL Spring 2025

Realme akan menghadirkan performa powerful dan pengalaman bermain game terbaik.
Realme jadi ponsel resmi untuk Honor of Kings Indonesia Kings Laga Spring 2025. (Sumber: istimewa)
Techno11 April 2025, 15:59 WIB

Harga Samsung Galaxy A26 5G di Indonesia, Ada 3 Varian Warna

Jadi Awesome Buat Main Free Fire.
Samsung Galaxy A26 5G x Free Fire. (Sumber: Samsung)
Techno11 April 2025, 15:08 WIB

Sony x Post Malone: Hadirkan 3 Speaker Anyar dari Lini ULT Power Sound

Kemitraan ini sebagai bagian dari Kampanye Merek Audio "For The Music" Sony.
Post Malone memamerkan speaker Sony ULT Field 3. (Sumber: Sony)
Tips11 April 2025, 14:28 WIB

Banyak Terpapar Konten dan Berita Buruk? Ini Cara Jaga Kesehatan Mental

Jika terlalu banyak terpapar konten atau berita buruk sangat besar peluang untuk menjadi stres.
Ilustrasi stres melihat banyak berita dan konten negatif.
Startup10 April 2025, 21:16 WIB

Searce Dinobatkan sebagai Google Cloud Country Partner of the Year 2025

Searce ialah perusahaan rintisan bidang konsultan teknologi modern yang berbasis kecerdasan buatan.
Searce dapat award dari Google Cloud. (Sumber: istimewa)