Sosok 'Uzumaki' Dalam Electric Bike Dan Merch Culture Fly x Super73

Uli Febriarni
Senin 24 Oktober 2022, 22:22 WIB
custom electric bike / CultureFly @shopculturefly

custom electric bike / CultureFly @shopculturefly

Akhir-akhir ini, budaya penggunaan kendaraan elektrik begitu banyak dilirik oleh masyarakat. Mengingat banyak sekali fungsi dan kegunaan yang ditawarkan oleh kendaraan elektrik, misalnya saja seperti tidak berisik, dan juga minim polusi.

Baca Juga: GLOBE: E-Bike Rilisan Specialized Yang Punya Ban Chunky, Oke Buat Jalan-jalan Jauh

Kendaraan elektrik tidak hanya mengacu pada pembuatan mobil saja, seperti Tesla Car yang dibuat oleh Elon Musk, atau motor listrik. Melainkan banyak dari pelaku industri lain untuk memproduksi kendaraan bebas emisi dan sangat mudah cara pemakaiannya.

Dengan banyaknya produsen kendaraan elektrik, tentunya para produsen tersebut akan bersaing dalam ranah marketing dan penjualan mereka. Tidak cukup hanya mengandalkan potongan diskon, tema-tema yang akan dipakai untuk meningkatkan penjualan mereka.

Dan memungkinkan juga, mereka memproduksi ragam kendaraan tersebut dengan tema yang sangat unik dan collectable, dengan begitu seri-seri mereka akan menggunakan tema yang beragam dan layak untuk dikoleksi.

Baca Juga: Siswa SMK Di Gunungkidul Rakit Motor Dan Sepeda Listrik, Tertarik Jadi Investor Pengembangan?

Sementara itu bila berbicara tentang manga, ruang kreativitas dalam pembuatan manga begitu luas. Dalam bentuknya, manga mempunyai beragam genre. Dan pertanyaanya adalah siapa hari ini yang tidak membaca manga? Meskipun hanya sekilas tentunya banyak orang mengerti cerita One Piece, Naruto, atau Bleach.

Selain beberapa nama judul manga di atas, ada pula genre horor yang banyak diminati oleh khalayak, namun peminatan akan genre ini sangat segmented. Selain dari alur cerita yang sangat absurd, dengan detailnnya bentuk gambar manga, membuat kesan gore ketika membaca manga tersebut akan sangat terasa.

Lalu apa hubungannya antara kendaraan listrik dan manga nih?

Nah, kali ini, kolaborasi custom electric bike yang dipersembahkan oleh CultureFly dengan Super73 akan merilis satu kreasi yang ciamik. Terinspirasi tema cerita dari kreator manga horor terkenal, yaitu Junji Ito, yang diberi nama Uzumaki.

Representasi Junji Ito sebagai mangaka bergenre horor tentunya tidak bisa diragukan lagi. Hasil karyanya tidak hanya dinikmati di lingkup Asia saja, namun sampai belahan dunia yang lain. Cerita manga yang sedang populer digambar oleh Junji Ito adalah Uzumaki, dan dalam waktu dekat akan diadaptasi menjadi film Live Action dan Anime.

Dengan uniknya dunia manga yang diciptakan Ito dalam serial manga Uzumaki-nya, CultureFly dan Super73 ingin mendokumentasikannya dengan mengambil tema manga tersebut, dengan tambahan memberikan beberapa detail dalam parts electric bike mereka.

CultureFly x Super73 memasukkan gambar manga dari Junji Ito ditempelkan dalam beberapa bagian part di electric bike mereka. Selain itu, kolaborasi keduanya merilis koleksi apparel, yang terdiri dari Shirts, cut-and-sew outwear, t-shirts, headwear, dan juga wovens.

Dimuat oleh hypebeast.com, creative director mereka Preston Deanda mengatakan, dunia yang Junji Ito ciptakan di Uzumaki sangatlah indah dan unik.

"Sangat jelas mengapa karya itu sangat dicintai oleh begitu banyak orang,” ujarnya, dikutip pada Senin (24/10/2022).

Dengan begitu, keunikan dari ebike rilisan terbaru mereka sangat mempercayai ide dari Ito.

Dari sekian banyak rasio ebike yang diproduksi oleh perusahaan lain, ebike Uzumaki memang sangat layak untuk dikoleksi, selain dari bentuk ebike yang sangat sporty dan praktis, kita juga dapat mengoleksi hasil karya Junji Ito dalam bentuk lain.

Nyawa akan kreativitas dapat kita lihat dari bagaimana bentuk detail yang dibuat oleh CultureFly bersama Super73. Dan jangan murung jika belum dapat membeli koleksi ebike mereka, karena kalian juga dapat membeli serangkaian produk lain yang dapat dikoleksi.

Walau belum dilempar ke pasaran, bocoran bentuk ebike mereka gahar juga ya. Jika telah terilis, kamu mau mengoleksinya? Harus dong

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)