Michelin Hadirkan 2 Ban Baru untuk Sepeda Motor, Cocok di Segala Cuaca

Rahmat Jiwandono
Jumat 04 Oktober 2024, 15:43 WIB
Michelin luncurkan dua ban motor City Grip 2 dan Power 6. (Sumber: Michelin)

Michelin luncurkan dua ban motor City Grip 2 dan Power 6. (Sumber: Michelin)

Techverse.asia - Michelin meluncurkan dua ban motor baru yang terdiri dari Michelin Power 6 dan City Grip 2 guna melengkapi penawaran produknya di pasar Indonesia.

Baca Juga: Memasuki Musim Penghujan, Mobil Listrik VinFast VF e34 Bisa Jadi Opsi

Kedua ban ini untuk segmen roda dua yang punya karakteristik dan keunggulan tersendiri yang mampu meningkatkan performa serta memberikan kenyamanan lebih saat berkendara dalam kondisi cuaca apapun di perjalanan jauh.

Michelin Power 6 dan Michelin City Grip 2 rencananya akan secara resmi diluncurkan pada Minggu (6/10/2024) besok di Midaz Senayan Golf, Jakarta pada acara peluncuran yang terbuka bagi publik. Meskipun demikian, kedua ban motor tersebut sudah tersedia di jaringan distributor resmi Michelin di seluruh daerah di Indonesia.

Kehadiran Michelin Power 6 dan City Grip 2 adalah bentuk dari inovasi perusahaan guna menciptakan pengalaman berkendara dengan kepuasan yang maksimal dan kualitasnya sudah pasti premium.

Baca Juga: Mulai 15 Oktober, Kita Dapat Mengunggah Video Berdurasi 3 Menit ke YouTube Shorts

Secara karakterisik, Power 6 membawa cengkeraman yang luar biasa dan memberikan kendali penuh guna berkendara apapun kondisinya, baik di permukaan jalan yang basah atau kering.

Terinspirasi dari lebih 400 kemenangan Michelin di ajang balapan MotoGP, Michelin Power 6 dikembangkan untuk menikmati pengalaman berkendara jarak jauh dengan gaya sporty yang maksimal tanpa kompromi.

Michelin Power 6

Sementara itu, bagi pengendara yang menjalani aktivitas dalam kota, Michelin City Grip 2 bisa menjadi pilihan dengan keunggulan teknologi material compound silica yang mampu menghasilkan daya cengkeraman yang baik pada permukaan jalan yang licin atau basah.

Ban ini juga memberikan kenyamanan jarak tempuh yang lebih jauh, City Grip 2 tepat dipakai dalam segala kondisi cuaca apapun. Hal ini mengukuhkan jajaran ban Michelin City Grip 2 yang ditujukan sebagai opsi utama untuk daily commuting.

Baca Juga: Bridgestone Turanza T005A Jadi Ban Resmi untuk Honda WR-V

"Michelin Power 6 dan Michelin City Grip 2 menjadi manifestasi akan komitmen kami terhadap pengembangan inovasi dan teknologi yang semakin dinamis," ujar Presiden Direktur Michelin Indonesia Ichayut Kanittasoontorn, Jumat (4/10/2024).

Menurutnya, dua ban motor itu dirancang secara cermat dengan membawa keunggulannya masing-masing, Power 6 cocok untuk sport touring yang premium, dan City Grip 2 pas untuk perjalanan sehari-hari yang menyenangkan dan nyaman.

"Kedua produk ini kami dedikasikan bagi para pengendara yang mengutamakan kenyamanan maksimal di setiap jarak tempuh pada semua tipe permukaan jalan, baik di jalanan kering atau basah," tambahnya.

Michelin City Grip 2

Menggandeng automotive enthusiast, kedua ban tersebut telah teruji keunggulannya dengan perjalanan yang melewati Pulau Jawa dari Kota Surabaya, Jawa Timur, hingga ke Jakarta, bersama Jodie MotoVlog sebagai Two-Wheels Michelin Power Leader.

Baca Juga: Sering Berkendara Kala Hujan? Cek Ban Motormu, Ganti dengan 'Ban Basah' Bila Perlu

Jodie yang juga berkolaborasi dengan dealer ban Michelin di daerah setempat, influencer, hingga komunitas otomotif di setiap provinsi yang dilalui, seperti di Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, dan Jakarta untuk merasakan sensasi inovasi dari ban Michelin City Grip 2 dan Power 6.

"Kendali penuh yang diberikan oleh ban Michelin Power 6 dan City Grip 2 jadi keunggulan yang paling dirasakan selama aktivitas touring. Perjalanan yang menempuh ratusan kilometer kami lalui dengan nyaman dan aman," kata Jodie MotoVlog.

Menurut dia, kedua ban motor terbaru itu sangat bisa diandalkan, dengan cengekeraman yang kuat memudahkan mereka dalam bermanuver di setiap permukaan jalan basah maupun kering serta berkelok dengan nyaman di tikungan.

Baca Juga: Pemerintah RI Tegaskan Sikap Menolak TEMU Beroperasi di Indonesia

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno18 Desember 2024, 18:43 WIB

Infinix Memperkenalkan Warna-Warna Baru yang Cerah untuk Hot 50 Series

Pernyataan gaya hidup berani untuk Tahun Baru 2025.
Infinix Hot 50 Pro Aurora Green. (Sumber: infinix)
Techno18 Desember 2024, 18:17 WIB

Pospay Kini Bisa Kirim Uang ke Luar Negeri, Dijamin Aman dan Terjangkau

Pengiriman uang ke luar negeri yang disediakan harganya murah, cepat dan transparan secara real-time.
Pospay.
Techno18 Desember 2024, 17:52 WIB

Samsung Memperluas AI Home ke Berbagai Peralatan Rumah Tangganya

Teknologi ini bakal hadir di kulkas hingga mesin cuci milik Samsung.
Produk teknologi peralatan rumah tangga Samsung. (Sumber: Samsung)
Techno18 Desember 2024, 17:30 WIB

OnePlus 13 Series akan Rilis pada 7 Januari 2025

OnePlus 13 akan segera diluncurkan di pasar global.
OnePlus 13 Series. (Sumber: OnePlus)
Techno18 Desember 2024, 16:49 WIB

Sonos akan Meluncurkan Speaker Era 100 Pro: Cocok Dipasang di Hunian atau Ruang Komersial

Dengan desain ramping dan suara premium, Era 100 Pro menghadirkan pengaturan yang disederhanakan dengan PoE Plus.
Sonos Era 100 Pro. (Sumber: Sonos)
Techno18 Desember 2024, 16:04 WIB

Dorong Transformasi Digital, ConnectOWL Hadirkan Solusi XaaS Berbasis Kecerdasan Buatan

Perusahaan ini fokus pada solusi Everything-as-a-Service berbasis AI.
ConnectOWL. (Sumber: istimewa)
Techno18 Desember 2024, 15:52 WIB

Investor Kripto Naik Hampir 100% Dibandingkan Bull-Run Sebelumnya

Bitcoin cetak All-Time-High (ATH) selama dua hari berturut-turut di level $107 ribu.
CCO Reku Robby. (Sumber: reku)
Techno18 Desember 2024, 15:36 WIB

Sony Alpha 1 II Mulai Diniagakan Januari 2025, Segini Harganya

Kamera full-frame Alpha 1 II Flagship generasi kedua akan tersedia di Indonesia.
Sony Alpha 1 II. (Sumber: Sony)
Techno17 Desember 2024, 18:15 WIB

Instagram Sekarang Menambahkan Fitur Penjadwalan untuk Pesan Langsung

Sekarang pengguna dapat memilih waktu dan tanggal tertentu untuk mengirim meme ke teman-temannya.
DM Instagram bisa diatur jadwal kirimnya. (Sumber: Instagram)
Travel17 Desember 2024, 17:55 WIB

Destinasi Wisata yang Cocok Bagi Keluarga di Australia Barat

Inilah yang Perlu Diketahui tentang Swan Valley dan Rottnest Island.
Swan Valley, Australia Barat. (Sumber: istimewa)