Wuling Raih Penghargaan Green Car of The Year Berkat ABC Stories

Uli Febriarni
Kamis 17 Oktober 2024, 12:33 WIB
Wuling ABC Stories, meliputi Air ev, BinguoEv, Cloud EV (Sumber: Wuling)

Wuling ABC Stories, meliputi Air ev, BinguoEv, Cloud EV (Sumber: Wuling)

Wuling Motors meraih penghargaan dan dinobatkan sebagai Green Car of The Year, dalam ajang Sustainability Energy Award, yang merupakan bagian dari acara REPNAS National Conference & Awarding Night: Energi Mandiri - Ekonomi Berdikari.

REPNAS National Conference & Awarding Night merupakan ajang pertemuan berbagai pemangku kepentingan dari sektor energi dan ekonomi, dengan tujuan mendorong sinergi dalam mewujudkan kemandirian energi dan ekonomi yang berkelanjutan di Indonesia.

Acara ini melibatkan kolaborasi pengusaha menuju pertumbuhan ekonomi 8%, dengan berbagai mata acara mulai dari Pembukaan Rakornas REPNAS 2024, Futurepreneur Talks, hingga Sustainability Energy Awards.

Marketing Operation Director Wuling Motors, Liu Yan, menyatakan rasa terima kasihnya untuk apresiasi yang diberikan oleh REPNAS kepada Wuling.

Liu Yan mengatakan, pencapaian ini menjadi motivasi bagi perusahaan untuk terus memberikan inovasi yang sesuai dan bermanfaat, baik dalam hal produk serta layanan untuk mendukung mobilitas hijau di Indonesia.

"Sejalan dengan semangat 'Drive For A Better and Green Life,' Wuling mengambil bagian dalam percepatan elektrifikasi kendaraan di Indonesia dengan produk produk yang diproduksi di pabrik Wuling di dalam negeri," ujarnya, seperti dikutip Kamis (17/10/2024).

Wuling menerima Penghargaan Green Car of The Year dalam Sustainability Energy Award (sumber: Wuling)

Baca Juga: Citroën Pamerkan C5 Aircross Concept dan Ami Buggy Vision di Paris Motor Show 2024

Penghargaan Green Car of The Year untuk Wuling ini mengacu kepada deretan produk EV yang dikenal sebagai ABC Stories.

Langkah pertama Wuling dalam menghadirkan produk ramah lingkungan di Indonesia dimulai pada 2022, lewat peluncuran secara global Air ev. Mobil listrik compact ini menjadi andalan masyarakat perkotaan dengan gaya hidup modern, praktis, dan ramah lingkungan. Mobil ini telah meraih sejumlah penghargaan otomotif.

Selanjutnya, Wuling memperkenalkan BinguoEV pada penghujung 2023, unit hatchback EV yang menawarkan pengalaman berkendara dengan menyenangkan, didukung fitur yang lengkap, serta kemampuan jelajah hingga 410 kilometer dalam satu kali pengisian penuh.

Pada periode Januari hingga September 2024, BinguoEV menjadi EV terlaris di Indonesia, dengan penjualan mencapai 4.054 unit dan telah meraih dua penghargaan.

Inovasi Wuling selanjutnya hadir pada Mei 2024, dengan menghadirkan Cloud EV, medium hatchback yang mengedepankan kenyamanan maksimal bagi pengemudi dan penumpang. CLoud EV punya ruang kabin yang luas dan desain interior ergonomis.

Mobil listrik Wuling yang satu ini didukung Wuling Remote Control, perintah suara berbahasa Indonesia dan ADAS, memiliki jarak tempuh hingga 460 kilometer.

Adapun seluruh lini produk Wuling EV ABC Stories ini sudah diproduksi di pabrik Wuling di dalam negeri dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) lebih dari 40%.

Ketiganya juga mendapatkan insentif dari pemerintah dan telah berpartisipasi dalam enam kegiatan internasional di Indonesia.

Wuling EV ABC Stories juga berhasil membukukan penjualan lebih dari 24.000 unit, sejak 2022 hingga September 2024.

Baca Juga: New Balance Two Wxy v5: Sepatu Basket Berteknologi Fuel Cell dan Fresh Foam

Baca Juga: Sepatu Adidas Rivalry Low x Demon Slayer akan Dijual Awal November 2024

Sementara itu, untuk memberi pelayanan terbaik, Wuling menyajikan program bebas khawatir bagi para konsumen melalui ‘Worry-Free bersama Wuling EV’ sebagai bagian dari layanan purna jual bagi setiap pelanggan kendaraan listrik.

Program ini mencakup Lifetime Core EV Components Warranty, yang memberikan garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama kendaraan listrik, yakni power battery, drive motor, dan motor control unit.

Selain itu, Wuling turut menyediakan Extended Free Maintenance, Free Charging Pile and Installation, serta khusus pembelian Air ev mendapat voucher listrik senilai Rp2 juta.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle18 November 2024, 19:29 WIB

Adidas SPZL x CP Company Hadirkan Koleksi Kolaboratif

Keduanya Bersatu Kembali untuk Koleksi Kolaboratif dalam Rayakan Ulang Tahun SPZL ke-10.
Adidas Spezial x CP Company. (Sumber: Adidas)
Techno18 November 2024, 18:28 WIB

Youtube Jewels: Audiens Bisa Beri Hadiah bagi Kreator Saat Live Stream

YouTube mengejar TikTok dengan fitur hadiah baru untuk siaran langsung vertikal.
Penonton Youtube sekarang bisa memberi gift kepada kreator. (Sumber: Youtube)
Startup18 November 2024, 18:05 WIB

Klinik Semaai Bantu Tingkatkan Literasi Petani dan Daya Saing Toko Tani

Fitur ini dapat membantu belajar dan memahami seluk beluk pertanian.
Ilustrasi aplikasi Semaai. (Sumber: semaai)
Techno18 November 2024, 17:32 WIB

WhatsApp Kini Memungkinkan untuk Menyimpan Draft Pesan

WhatsApp akhirnya punya fitur draft.
WhatsApp akhirnya punya fitur draf pesan. (Sumber: WhatsApp)
Automotive18 November 2024, 16:29 WIB

Next Generation Ford Everest akan Dipamerkan di GAIKINDO Jakarta Autoweek 2024

RMA Indonesia akan membawa beberapa mobil andalan, termasuk salah satu SUV terbarunya yaitu Next Generation Ford Everest.
Next Generation Ford Everest. (Sumber: Ford)
Techno18 November 2024, 15:57 WIB

ASUS ExpertBook P5 Segera Dijual di Indonesia, Ada 2 Opsi Prosesor

Laptop ini membidik segmen Small Medium Enterprise (SME).
ASUS ExpertBook P5 diperkenalkan di Indonesia. (Sumber: istimewa)
Lifestyle18 November 2024, 15:15 WIB

Hoka Resmi Buka Toko Pertamanya di Indonesia, Berlokasi di Icon Bali Mall

Kunjungi HOKA Icon Bali untuk pengalaman lengkap atau melalui online storenya.
HOKA membuka toko pertamanya di Icon Bali Mall. (Sumber: HOKA)
Techno18 November 2024, 14:37 WIB

Oppo Find X8 Series akan Ditenagai oleh Chipset MediaTek Dimensity 9400, Ini Kelebihannya

Perangkat pertama yang tersedia secara global yang dilengkapi chipset baru MediaTek yang canggih.
Oppo Find X8 Series akan ditenagai dengan cip MediaTek Dimensity 9400. (Sumber: oppo)
Lifestyle17 November 2024, 18:24 WIB

The Flying Cloth Digelar di Museum Nasional Indonesia hingga 24 November 2024

The Flying Cloth resmi dibuka: perjalanan 25 tahun Merdi Sihombing dalam merajut budaya dan keberlanjutan.
Merdi Sihombing (kanan) mengadakan jumpa pers tentang The Flying Cloth pekan lalu. (Sumber: istimewa)
Techno17 November 2024, 16:53 WIB

AI Generatif Bisa Sebabkan Sampah Elektronik Setara dengan 10 Miliar iPhone per Tahun

Proyeksi ini berdasarkan para peneliti dari Universitas Cambridge dan Akademi Ilmu Pengetahuan China.
Ilustrasi AI generatif. (Sumber: null)