Mobil Listrik Entry-Level Volkswagen Dilaporkan Bakal Rilis Maret 2025

Rahmat Jiwandono
Rabu 12 Februari 2025, 21:59 WIB
Volkswagen menggoda gambar konsep EV entry-level yang akan datang. (Sumber: Volkswagen)

Volkswagen menggoda gambar konsep EV entry-level yang akan datang. (Sumber: Volkswagen)

Techverse.asia - Volkswagen (VW) telah resmi mengumumkan bahwa pada bulan depan, mereka akan memamerkan Electric Vehicle (EV) atau kendaraan elektrik yang harga disebut murah dan terjangkau yaitu cuma €20 ribu atau setara dengan Rp337 juta.

Itu adalah angka yang mereka sarankan akan konsumen bayarkan saat mengumumkan konsep EV yang diduga adalah ID. Life pada 2021.

VW pun telah memperlihatkan EV tersebut kepada karyawannya sendiri desain awalnya selama pertemuan di Wolfsburg, Jerman, saat mereka mengumumkan model baru itu.

Baca Juga: Volkswagen Membuat ‘Kursi Kantor Elektronik’ Yang Dapat Bergerak Hingga 12Mph

Mereka juga berencana untuk mengungkap model itu kepada publik pada awal Maret 2025, meskipun versi produksinya tidak akan siap hingga tahun 2027 mendatang.

Namun, perusahaan tersebut tidak menyatakan bahwa nama model lanjutan yang lebih murah tersebut, tetapi setelah menyesuaikan gambar konsep yang disertakan oleh VW dengan pengumumannya, nama 'ID.1' terungkap, seperti yang ditemukan oleh salah satu pengguna media sosial Bluesky.

Itu benar bahwa Volkswagen sebelumnya menyebutkan nama 'ID.1' yang akan didasarkan pada konsep ID. Life. Dua tahun lalu, VW pun telah membagikan sketsa mobil tersebut dan mematoknya untuk dirilis dalam waktu dua tahun yang akan datang.

Mobil listrik baru itu akan hadir pada 2027, kata VW, jadi kemungkinan besar keduanya adalah mobil yang sama. “Mobilitas murah dan terjangkau di era listrik akan menjadi salah satu landasan rencana masa depan merek ini,” tulis Volkswagen dikutip Techverse.asia pada Rabu (12/2/2025).

Baca Juga: Ratusan Merek Berpartisipasi di IIMS 2025, Ini Harga Tiket dan Cara Belinya

Lebih lanjut VW menambahkan bahwa mereka tidak hanya berencana untuk hanya memproduksi satu mobil murahnya saja. Ya, mereka menegaskan kembali awal bulan ini bahwa mereka akan mengirimkan EV murah lainnya yang kemungkinan akan disebut ID.2all, yang telah diumumkan perusahaan hampir dua tahun lalu.

Mobil itu diperkirakan akan dijual seharga €25 ribu atau setara dengan Rp423 jutaan. Meski begitu, produsen mobil tersebut belum mengungkapkan detail maupun spesifikasi dari model ID.2all yang akan datang, tapi mobil listrik ini akan menjadi bagian dari jajaran EV yang ukurannya kecil dan kompak.

VW, yang pertama kali mengungkapkan konsep ID.2all pada 2023 bahwa, menyebutkan bahwa versi produksinya dijadwalkan akan tersedia di diler pada 2026 maupun. Baik mobil itu maupun ID.1 akan menggunakan versi baru dari platform baterai modular yang menjadi dasar ID.4 dan ID Buzz.

Baca Juga: Porsche Macan 4 Mengaspal di Indonesia, Tawarkan E-Performance

Selain itu, hingga kini masih belum jelas juga apakah model mobil listrik entry-level mendatang akan dipasarkan di seluruh dunia, karena Thomas Schäfer dari Volkswagen menyebutnya sebagai kendaraan VW elekyrik yang harganya terjangkau, berkualitas tinggi, dan menguntungkan dari Eropa untuk Eropa.

Sekadar informasi, VW sendiri sejauh ini telah menjual lebih dari 1,35 juta unit kendaraan model ID di seluruh dunia sejak meluncurkan keluarga produk ID pada 2019. Jumlah tersebut termasuk 500 ribu unit mobil model ID.3 yang terjual tahun lalu.

Salah satu rilis yang terbaru VW adalah ID.Buzz yang telah lama ditunggu-tunggu, sebuah mobil van listrik dengan estetika retro yang saat ini memiliki harga awal hampir US$60 ribu di pasar Amerika Serikat (AS).

Harga kendaraan elektrik bukan hanya satu-satunya tempat Volkswagen mencoba memangkas biaya produksi. Ini menyusul alksi pemogokan buruh di Jerman, yang mana perusahaan telah mencapai kesepakatan serikat pekerja yang berarti sekitar 35 ribu pekerja lebih sedikit dan pemotongan biaya miliaran dolar per tahunnya.

Baca Juga: BMW M4 Competition Coupe Dapat Facelift Baru, Harga dan Performanya Bertambah

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno27 April 2025, 20:17 WIB

Intel Dikabarkan akan Lakukan PHK Puluhan Ribu Karyawannya

Sejumlah orang yang tidak disebutkan jumlahnya akan kehilangan pekerjaan karena perusahaan berupaya memangkas manajemen menengah.
Intel. (Sumber: Intel)
Lifestyle27 April 2025, 19:53 WIB

McDonalds Indonesia Hadirkan Paket A Minecraft Movie Meal dan Happy Meal Eksklusif

Bagi konsumen yang membeli paket ini bisa mendapat karakter dalam gim Minecraft.
McDonalds paket A Minecraft Movie Meal. (Sumber: istimewa)
Techno27 April 2025, 18:44 WIB

Motorola Rilis Moto Buds Loop, Earbud Bertabur Kristal Swarovski

Moto Buds Loop dengan kristal Swarovski adalah perpaduan sempurna antara kemewahan dan inovasi.
Motorola Moto Buds Loop. (Sumber: motorola)
Automotive27 April 2025, 16:59 WIB

Digelar di Sam Poo Kong, Ribuan Pengunjung Padati IMX 2025 Semarang

IMX 2025 Semarang terbukti menjadi magnet kuat bagi pecinta otomotif dan lifestyle.
Gofar Hilman (kiri) memperkenalkan Suzuki S-Presso yang sudah ia modifikasi. (Sumber: istimewa)
Techno27 April 2025, 16:35 WIB

Spotify AI Playlist Diluncurkan di 3 Benua Ini dan Karibia

Total ada 40 pasar tambahan yang ini memiliki fitur AI Playlist.
Spotify AI Playlist. (Sumber: spotify)
Startup27 April 2025, 16:12 WIB

McEasy Umumkan Pendanaan dari InnoVen Capital SEA, Transformasi Rantai Pasok

Pendanaan ini diterima setelah McEasy mengumumkan permodalan seri A+.
Startup McEasy.
Techno27 April 2025, 15:38 WIB

Bitcoin Tembus US$93.000 dan Saham AS Menghijau Imbas Optimisme Perdagangan AS-China

Namun risiko masih membayangi atas kenaikan ini.
Ilustrasi Bitcoin.
Techno25 April 2025, 20:09 WIB

Audio-Techinca Hotaru: Pemutar Piringan Hitam Senilai Ratusan Juta yang Bisa Melayang dan Bersinar

Turntable ini hanya akan diproduksi sebanyak seribu unit.
Turntable Audio-Technica Hotaru bersinar dalam beberapa mode dan palet warna yang berbeda. (Sumber: Audio-Technica)
Techno25 April 2025, 19:41 WIB

Motorola Luncurkan Smartwatch Pertamanya: Moto Watch Fit

Daya tahan baterai selama 16 hari kedengarannya mengesankan.
Motorola Moto Watch Fit. (Sumber: Motorola)
Techno25 April 2025, 19:16 WIB

Rayban x Meta Hadirkan Fitur-fitur Anyar, Terjemahan Langsung dan AI

Konsumen juga dapat memesannya dalam beberapa pilihan warna baru.
Kacamata pintar Rayban Meta.