Techverse.asia - Aion Indonesia memajang mobil listrik tipe SUV di GIIAS 2024, Hyptec HT. Aion ditawarkan dalam dua varian yang terdiri atas Premium dan Ultra dengan pintu gull wing, mobil ini dijual dengan harga mulai dari Rp685 jutaan.
"Aion Indonesia resmi meluncurkan merek Hyptec HT, mobil listrik high-end untuk para pelanggan di Indonesia yang menginginkan kemewahan, kenyamanan, teknologi tinggi, dan performa yang terbaik," kata Chief Executive Officer (CEO) Aion Indonesia Andry Ciu dalam keterangan tertulisnya kami kutip, Selasa (23/7/2024).
Baca Juga: Royal Enfield All New Himalayan 450 Tampil di GIIAS 2024, Ada 4 Varian
SUV listrik ini adalah gabungan dari seni dan teknologi dengan tampilan pintu gull wing yang unik. Dilengkapi dengan desain lampu depan Diamong Cut Headlight yang mewah dan modern, dan lampu Horizone Skyline Tailight yang melengkapi bagian belakangnya dengan desain minimalis.
Hyptec HT memiliki tujuh warna eksterior, meliputi Silver Bullet, Fashion Purple, Grey Stone, Black Abyss, White Pearl, Maroon Velvet, dan Orange Sunset yang memberikan kesan visual yang memikat serta prestisius.
Mobil pabrikan China ini ditenagai oleh motor listrik 250 kW atau setara dengan 335 daya kuda dan torsi 430 Nm, yang bisa memberikan akselerasi responsif serta efisiensi energi yang tinggi, sehingga dapat mencapai kecepatan 0-100 km/jam dalam waktu 5,8 detik.
Baca Juga: Lebih Dekat dengan Pelanggan, Aion Y Plus Dipajang di 3 Pusat Perbelanjaan Ini
Walaupun mobil listrik ini cukup panjang desain dan kemampuan manuvernya memungkinkan guna melakukan U-turn bahkan di ruang terbatas, seperti di jalan yang sempit dengan satu jalur untuk dua arah. "Hal ini menunjukkan kemampuan handling serta radius putar yang baik dari Hyptec HT tersebut," ujarnya.
Kapasitas baterai Aion Hyptec HT mencapai 83 kWh memungkinkan jangkauan berkendara dengan jarak lebih dari 600 kilometer (km) dalam kondisi baterai terisi penuh. Pengisian baterai cepat (fast charging) memakan waktu 15 menit akan memberikan jangkauan sampai 400 km.
Secara desain, Hyptec HT panjangnya 4.935 milimeter (mm), menjadikan ruang luas dan gampang disesuaikan. Jarak sumbu roda maksimum 2.935 mm, menawarkan ruang interior yang luas dan nyaman bagi pengemudi maupun penumpang.
Kursi belakang Hyptec HV bisa diluruskan sampai 143 derajat, sehingga menjanjikan kenyamanan bak kursi first-class. Ruang bagasinya dengan kapasitas sebesar 1.857 liter tersebut memberikan kenyamanan yang mantap bagi penumpang ketika membawa barang bawaan dalam perjalanan panjang.
Baca Juga: Aion Indonesia Gandeng PLN, Hadirkan SPKLU di Kota Jakarta
Lewat Advanced Electrification Perform (AEP) yang tersedia pada Hyptec HT, pengendara bisa menikmati pengalaman mengemudi terbaik dengan pengendalian yang sensasional. Dengan segala spesifikasinya itu, Aion Hyptec HT menawarkan teknologi yang pintar, interior luas, hingga sistem keselamatan canggih.
Tak ketinggalan, Hyptec HT pun memberikan lifetime warranty untuk komponen baterai dan motor bagi 1.000 konsumen pertama serta memberikan garansi kendaraan selama delapan tahun atau mencapai 160 ribu km pemakaian. Peluncuran mobil listrik ini bakal didampingi dengan pre-booking dan beragam penawaran menarik buat para calon pelanggan yang hadir di GIIAS 2024.
"Kami yakin dengan kehadiran kedua varian Hyptec HT tersebut yang menawarkan fitur cerdas, interior luas, dan kenyamanan terbaik, menjadikan Hyptec HT sebagai solusi berkendara yang mewah serta elegan yang menjawab kebutuhan akan kendaraan elektrik (EV) berkualitas tinggi dan membuka jalan menuju masa depan yang berkelanjutan, cerdas, dan nyaman," papar Andry.
Baca Juga: GIIAS 2024: Lexus Hadirkan 3 Mobil Listriknya, Yuk Tengok
Di sisi lain, selama acara GIIAS 2024 berlangsung, Aion Indonesia akan membagikan angpao kepada 1.000 pelanggan, serta Super Lucky Dip dengan berbagai hadiah mewah seperti iPhone 15 Pro Max, emas seberat lima gram, Samsung Galaxy Tab, dan Xiaomi Watch 2 Pro.
"Program ini dirancang untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan tak terlupakan bagi para pengunjung GIIAS 2024," tambahnya.