Techverse.asia - Personel BTS, yaitu RM milik akan merilis album solo debutnya yang berjudul Indigo pada 2 Desember besok. Big Hit Music membuat pengumuman melalui platform fandom global WeVerse pada Kamis (10/11/2022) kemarin, yang juga menyertakan pernyataan singkat dari RM.
“Akhirnya, album pertama saya akan dirilis, terima kasih kepada semua orang. Saya bekerja keras selama 4 tahun terakhir… Ini akan sangat berbeda dari proyek saya sebelumnya, dan banyak teman yang diajak berkolaborasi di dalamnya. Tolong doakan saya dengan baik sampai 2 Desember,” tulisnya
RM sebelumnya telah merilis sepasang mixtape bertajuk “Mono” tahun 2018 dan “RM” tahun 2015. Namun, album solonya “Indigo” digambarkan sebagai album berdurasi panjang atau full-length pertamanya.
Baca Juga: Jin BTS Siap Solo Karir, Rahasiakan Sosok yang Sedang Diajak Berkolaborasi
Menurut rilis berita resmi, Indigo akan menampilkan leader BTS menyampaikan cerita dan pengalaman, seperti buku harian yang jujur, dan akan menampilkan berbagai macam musik dengan kolaborasi yang menampilkan berbagai artis. Meskipun demikian, sampai saat ini belum ada nama musisi lainnya yang dikonfirmasi (terlibat dalam album tersebut).
Album Indigo akan menjadi perilisan solo resmi pertama RM sejak supergrup K-pop beranggotakan tujuh orang itu mengumumkan hiatus bagi para anggotanya untuk mengejar perilisan musik individu. BTS juga baru-baru ini mengungkapkan bahwa mereka akan menjalani wajib militer Korea, dengan Jin memulai prosesnya sebelum akhir tahun ini.
Big Hit menambahkan: “Baik perusahaan dan anggota BTS menantikan untuk berkumpul kembali sebagai grup lagi sekitar tahun 2025 mengikuti komitmen layanan mereka,” ungkapnya.
Pada bulan Oktober, Jin memulai debut single solo pertamanya yaitu The Astronaut yang ditulis bersama dengan Coldplay, di perhentian tur band "Music Of The Spheres" di Argentina. Awal musim panas ini, J-Hope merilis album solonya sendiri “Jack in the Box.”
Pre-order untuk “Indigo” akan dimulai pukul 11 pagi (KST) pada hari Selasa (15/11/2022) dan perilisan resmi akan dilakukan pada pukul 2 siang waktu setempat. (KST) pada Jumat (2/12/2022), tandai kalendermu, ARMY. Sekadar diketahui, ARMY merupakan sebutan untuk penggemar BTS.
Wajib Militer
Semua personel BTS akan melakukan wajib militer yang mana Jin akan jadi yang pertama. Kabar ini disampaikan oleh Big Hits Music.
Baca Juga: Semua Personel BTS Akan Jalani Wajib Militer, Comeback Pada 2025
Seperti diketahui bahwa, Korea Selatan mewajibkan warganya yang laki-laki untuk mengikuti wajib militer. Namun, hanya yang lolos seleksi, baik dari pemeriksaan fisik dan mental yang akan masuk wajib militer. Nantinya mereka akan menjadi tentara guna melayani negara sesuai jangka waktu yang sudah ditentukan.
"Hi ini BIGHIT MUSIC dengan bangga mengumumkan hari ini, semua member BTS berencana memenuhi wajib militer," tulis pernyataan Big Hit seperti yang dirilis oleh Osen via Naver pada Senin (17/10/2022).
Lebih lanjut dalam pernyataan itu berbunyi setelah konser fenomenal mereka untuk mendukung upaya Busan menjadi tuan rumah World Expo 2030, dan setelah para member menjalani promosi solo. Ini adalah waktu yang tepat bagi member BTS untuk menjalani wajib militer.
"Setelah BTS terbentuk 10 tahun lalu, mereka meraih kesuksesan secara internasional, memecahkan sejumlah rekor, dan melambungkan nama K-Pop hingga mencuri perhatian global."
Merespons kebijakan wajib militer, Big Hit Music tentunya akang menghormati kewajiban tersebut dan mencarikan momen yang tepat (untuk ikut wajib militer). Sehingga setelah sekian lama, akhirnya ini adalah waktu yang tepat untuk melaksanakan wajib militer.
"Ini adalah waktu yang tepat untuk menjalani wajib militer dengan sesama anak muda usianya," lanjutnya.
Enggak hanya Jin, saja enam personel BTS lainnya juga akan menyusul ikut wajib militer. Dengan demikian, BTS diproyeksikan akan kembali berkumpul sebagai grup pada 2025.
"Jin akan memulai proses pendaftaran setelah jadwal perilisan lagu solonya diputuskan pada akhir Oktober. Ia kemudian akan menjalani prosedur wajib militer sesuai dengan aturan pemerintah Korea Selatan," katanya.
Big Hits kembali menegaskan bahwa semua member nantinya juga akan menjalani wajib militer sesuai dengan rencana mereka masing-masing. Untuk itu, baik perusahaan dan member BTS sangat menantikan kembali bersama sebagai grup sekitar 2025.
"Jadi setelah dua tahun mereka menyelesaikan kewajibannya sebagai warga negara yang baik, mereka akan bertemu lagi pada 2025," lanjut Big Hit Media.