Jelajah Nusantara 2.0: Wisata Digital yang Keseruannya Bisa Ditemukan di Aplikasi MyTelkomsel

Uli Febriarni
Rabu 25 Oktober 2023, 18:18 WIB
Jelajah Nusantara 2.0 games eksklusif untuk pelanggan Telkomsel (Sumber: Telkomsel)

Jelajah Nusantara 2.0 games eksklusif untuk pelanggan Telkomsel (Sumber: Telkomsel)

Telkomsel meluncurkan Jelajah Nusantara 2.0, sebuah gim eksklusif untuk pelanggan Telkomsel. Katakan ini sebagai gim tentang pariwisata, karena gim ini bisa menjadi sebagai media berwisata keliling Indonesia secara virtual, dan dapat diakses dengan mudah melalui Aplikasi MyTelkomsel.

Dengan mengikuti program gamifikasi ini, pelanggan diajak melakukan perjalanan dengan skuter listrik virtual untuk melintasi 30 destinasi wisata, yang membentang dari destinasi ikonik di Indonesia.

Hanya lewat Jelajah Nusantara 2.0, kita bisa mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman di Aceh, Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Timur, hingga ke Air Terjun Kiti di Papua Barat, dengan total jarak tempuh mencapai lebih dari 18 ribu Km.

"Di setiap titik pencapaian titik destinasi tertentu, pelanggan berkesempatan mendapatkan beragam bonus dan promo produk dan layanan unggulan yang menarik dari Telkomsel, seperti bonus Telkomsel Poin, paket kuota data/internet, kuota telepon, dan voucher belanja yang bisa dimanfaatkan di sejumlah merchant favorit," ungkap Telkomsel, dikutip Rabu (25/10/2023).

Baca Juga: TikTok Dilaporkan Sedang Uji Coba Fitur Video Bisa Berdurasi 15 Menit

Baca Juga: Tinder Rilis Fitur Mak Comblang, Teman atau Keluarga Bisa Bantu Pilihkan Pasangan

Vice President Customer Journey and Digital Experience Telkomsel, Danang Andrianto, mengatakan bahwa Telkomsel berkomitmen untuk membuka semua peluang peningkatan pengalaman gaya hidup digital masyarakat Indonesia, melalui ragam solusi layanan yang melebihi ekspektasi pelanggan. Ini sebagai digital lifestyle driver dengan semangat berinovasi dalam menciptakan terobosan.

"Bersama kehadiran Jelajah Nusantara 2.0, Telkomsel mengajak pelanggan untuk menjelajahi berbagai destinasi wisata secara virtual. Melalui sebuah pengalaman interaktif di MyTelkomsel, yang memungkinkan eksplorasi keindahan dan keragaman warisan kekayaan budaya, lanskap, dan landmark Indonesia secara menyenangkan dan bernilai tambah," ungkapnya. 

Ketika bermain di Jelajah Nusantara 2.0, untuk meluncur ke destinasi berikutnya pelanggan memerlukan energi/ Km tertentu untuk melanjutkan ke kota berikutnya.

"Km bisa didapatkan dengan melakukan transaksi atau melakukan misi harian (daily mission) dan misi petualangan (adventure mission)," terangnya.

Pelanggan juga dapat menambah jarak perjalanan, dengan melakukan transaksi/aktivasi produk dan layanan Telkomsel melalui Aplikasi MyTelkomsel. Untuk setiap minimal Rp1000 tiap transaksi, pelanggan akan melaju sejauh 1 Km.

Dengan begitu, semakin banyak transaksi aktivasi/pembelian produk dan layanan yang dilakukan, semakin cepat pelanggan akan mencapai destinasi selanjutnya.

Informasi lebih lengkap tentang games "Jelajah Nusantara 2.0" dapat diakses melalui MyTelkomsel dan laman tsel.id/webjn2.

Baca Juga: 300.000 Orang Australia Dilatih AI dan Cybersecurity Lewat Dukungan Investasi Microsoft

Baca Juga: Harga Tiket Weekday dan Weekend IMOS+ 2023 dan Rute KRL Ke ICE BSD

Danang lebih lanjut menambahkan, Telkomsel berharap program gamifikasi melalui games ini dapat melanjutkan kesuksesan ‘Jelajah Nusantara 1.0’ sebelumnya, yang telah diikuti oleh hingga 2,2 juta pelanggan; selama periode Februari 2022 hingga Januari 2023.

"Ke depan, Telkomsel akan terus mendukung hadirnya variasi pengalaman digital bernilai tambah yang inklusif dan berkelanjutan bagi para pelanggan," imbuhnya.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A9 Series, Tablet Multitasking dan Seamless

MyTelkomsel merupakan layanan berbentuk aplikasi, yang dihadirkan Telkomsel untuk memberikan kemudahan mengelola akun dan mengakses layanan pelanggan dengan menggunakan smartphone atau perangkat pintar lainnya.

Selain dapat digunakan untuk melakukan pembelian paket dan pengisian pulsa dengan beragam metode pembayaran favorit, pelanggan juga dapat mengecek pulsa, kuota, masa aktif, jumlah Poin, riwayat pemakaian, sampai dengan menukar Poin untuk mendapatkan berbagai promo dan diskon.

Hingga September 2023, lebih dari 35 juta pengguna aktif bulanan tercatat sebagai pengguna Aplikasi MyTelkomsel, dengan pertumbuhan transaksi sekira 28% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)