Love and Deepspace Memperkenalkan Versi 2.0 Opposing Visions dengan Minat Cinta yang Baru

Rahmat Jiwandono
Rabu 24 Juli 2024, 16:21 WIB
Love and Deepspace. (Sumber: istimewa)

Love and Deepspace. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Infold Games, dalang di balik seri populer Nikki dan Mr. Love dengan antusias mengumumkan bahwa gim Love and Deepspace sedang merilis Versi 2.0 Opposing Visions menyusul dukungan luar biasa yang ditandai oleh lebih dari 10 juta pengunduhan Otome sejak peluncuran pertamanya pada Januari tahun ini.

Baca Juga: Mercedes Benz Boyong 4 Mobil Baru di GIIAS 2024, Paling Mahal Rp2,85 Miliar

Opposing Visions menjanjikan serangkaian konten baru yang mendebarkan dan memperkenalkan Sylus, buronan misterius yang diburu oleh penegak hukum, yang siap memikat seluruh hati dan semesta dengan pesonanya yang sulit dibendung serta petualangannya yang berani.

Dalam Opposing Visions, sorotan utama berada di Sylus, yang didampingi oleh burung gagaknya yang setia. Sebagai buronan misterius, pemain akan mengungkap kisahnya dan integrasinya dengan semesta Love and Deepspace melalui misi alur cerita utama yang baru.

Gim ini akan memperkenalkan sistem pertarungan yang sudah diperbarui dengan elemen mirip rogue yang memberikan tantangan dan musuh baru untuk ditaklukkan sambil menggabungkan kekuatan dengan Sylus, Rafayel, Xavier, dan Zayne.

Baca Juga: Tiga Maskapai Siap Buka Rute Penerbangan Internasional Baru ke Indonesia

Ketika pemain menyelidiki lebih dalam mengenai latar belakang Sylus, beberapa kegiatan baru akan terbuka. Penyelesaian tugas-tugas ini akan memberikan kesempatan untuk memperoleh Memori Sylus Bintang 4 dan Bintang 5 gratis, yang dapat digunakan dalam musim terakhir "Kontes Pemburu" yang menegangkan.

Hadir kembali pada musim kelimanya, ruang bawah tanah yang menantang ini kini menawarkan hadiah lebih besar bagi pemain yang berhasil menaklukkan tiga level dan empat tahapannya.

Selain Sylus, karakter lainnya dalam Opposing Visions juga mendapatkan perhatian. Kostum kini tersedia untuk seniman berbakat Rafayel, ahli bedah jantung Zayne, dan Pemburu Deepspace, Xavier.

Baca Juga: Momen Luar Biasa Si Kecil Bersama Keluarga Layak Dibagikan, Gunakan Aplikasi fotokita

Gerai foto yang baru menawarkan tampilan ideal untuk memamerkan kostum ini dan barang lainnya yang tersedia di gerai dengan penampilan baru ini. Dengan batas afinitas yang diperluas, inilah waktu terbaik untuk mengabadikan momen dan meningkatkan level afinitas.

Untuk merayakan perilisan Opposing Visions ini, maka Infold Games pun telah bekerja sama dengan kreator musikal Prancis Mozart, l'Opéra Rock untuk mempersembahkan aransemen baru lagu tema Love and Deepspace.

Diproduksi dalam kolaborasi bersama tim kreator asli Mozart, l'Opéra Rock, versi terbaru lagu tema yang berjudul 'Visions opposées' ini menampilkan vokal luar biasa oleh Mikelangelo Loconte, yang terkenal berkat perannya sebagai Wolfgang Amadeus Mozart dalam musikal yang telah mendapat pengakuan global.

Baca Juga: Harga dan Spek New Toyota GR Yaris, Ada Warna Anyar Precious Metal

Untuk memulai peluncuran ini, gim Love and Deepspace akan membuka booth di AFA Creators Super Fest 2024 di Singapura pada tanggal 27 dan 28 Juli dengan penampilan khusus pemain kostum Knite Coser dan di booth ini.

Para penggemar dan pengunjung juga dapat berinteraksi dengan karakter favorit mereka dalam pengalaman yang nyata dan imersif di acara tersebut. Pengunjung juga dapat berpartisipasi dalam kuis dan gim mini yang menarik untuk mendapatkan kesempatan memenangkan produk resmi dan eksklusif dari Love and Deepspace.

Unduh (download) dan bermain Love and Deepspace secara gratis di iOS dan Android. Selesaikan Investigation Event untuk mendapatkan 10 undian, berlian, dan sumber daya berharga lainnya bagi setiap Pemburu Deepspace.

Baca Juga: barenbliss Hadirkan Lipstik Anti Crack, Lembab di Bibir dan Banyak Warna Pilihan


Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Techno17 Oktober 2024, 21:48 WIB

Begini Cara yang Benar Menggunakan Galaxy Ring

Galaxy Ring memiliki berbagai macam ukuran, mulai dari ukuran 5 sampai 13.
Galaxy Ring (Sumber: Samsung)
Lifestyle17 Oktober 2024, 20:58 WIB

Tips dari Jejakin untuk Ikut Mengurangi Emisi Karbon

Lima cara di bawah ini merupakan langkah mudah yang dapat dilakukan untuk ikut mengurangi emisi karbon, dimulai dari lingkungan sekitar kita.
Tim Jejakin sedang menguji kualitas air dan tanah di sebuah area (Sumber: Jejakin)
Culture17 Oktober 2024, 20:24 WIB

Hanni NewJeans Buka Suara Tentang Perundungan Terhadap Artis di Industri K-pop

Ia bersaksi di parlemen Korea Selatan perihal bullying di tempat kerja dan perlakuan terhadapnya.
Member girlband K-pop NewJeans, Hanni. (Sumber: null)
Startup17 Oktober 2024, 20:02 WIB

6 Alasan Startup F&B di Indonesia Masih Bisa Disebut Tangguh

Food and Beverage (F&B) telah terbukti menjadi sektor yang tangguh bagi Indonesia, terutama dengan kebangkitan industri pariwisata dan perhotelan setelah pandemi berakhir.
Ismaya, salah satu startup F&B yang beroperasi di Indonesia (Sumber: Ismaya)
Startup17 Oktober 2024, 19:45 WIB

Cara Supermom dalam Mempertahankan Ratusan Klien Fortune Mereka

Supermom yang berbasis di Singapura adalah platform data pengasuhan anak terkemuka di Asia Tenggara.
Ilustrasi aplikasi Supermom. (Sumber: istimewa)
Techno17 Oktober 2024, 19:23 WIB

Realme 13 5G dan TWS Buds T310 Resmi Dilansir di Indonesia, Segini Harganya

Dua perangkat ini diluncurkan bersamaan dengan Realme 13 Plus 5G.
Realme 13 Series 5G dan TWS Buds T310 meluncur di Indonesia. (Sumber: Realme)
Techno17 Oktober 2024, 18:49 WIB

Spek Lengkap Realme 13 Plus 5G, Ponsel Gaming dengan Chip MediaTek Dimensity 7300

Gaming tingkat turnamen dengan visual mulus hingga 120fps di kelasnya.
Realme 13 Plus 5G. (Sumber: realme)
Startup17 Oktober 2024, 18:43 WIB

6 Tahun Beroperasi, Xurya Membangun Lebih dari 100 MW PLTS

Melalui skema sewa PLTS tanpa biaya awal yang dipelopori oleh Xurya, lebih dari 100 perusahaan telah terbantu untuk mulai menggunakan energi matahari.
Xurya telah berhasil membangun lebih dari 100 MW kapasitas daya PLTS, tersebar se-Indonesia (Sumber: Xurya Daya Indonesia)
Techno17 Oktober 2024, 18:03 WIB

Tahun Depan, Pengguna Bisa Mendaftar Business Caller ID

Nama, logo, dan departemen pemilik nomor bisnis tersebut muncul di layar panggilan masuk saat mereka menghubungi pelanggan.
Apple akan meluncurkan layanan Business Caller ID (Sumber: Apple)
Startup17 Oktober 2024, 17:48 WIB

Sah! Startup Healthtech Good Doctor Indonesia Diakuisisi oleh WhiteCoat Global

Aksi kedua korporasi ini akan memperdalam layanan kesehatan di Asia Tenggara.
Startup healthtech Good Doctor Indonesia. (Sumber: istimewa)