Hore! Gim Age of Empires Mobile Dipastikan Rilis Global pada Oktober 2024

Rahmat Jiwandono
Senin 19 Agustus 2024, 17:46 WIB
Gim Age of Empires versi mobile akan segera tersedia di ponsel. (Sumber: istimewa)

Gim Age of Empires versi mobile akan segera tersedia di ponsel. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Para penggemar gim mobile di seluruh dunia dapat bersiap untuk menyambut kehadiran gim strategi klasik terbaru karena Age of Empires Mobile yang akan resmi dirilis di Apple App Store dan Google Play pada 17 Oktober 2024.

Baca Juga: Dyson Meluncurkan Produk Hair Care Pertama Mereka, Dyson Chitosan™

Gim yang versi PC-nya dahulu biasa disebut AoE itu dikembangkan bersama oleh Timi Studio Group - pengembang Call of Duty: Mobile, Pokémon Unite - dan World’s Edge, Xbox Games Studio, Age of Empires Mobile menjanjikan pengalaman baru dan inovatif untuk gim ikonik yang banyak disukai ini.

AoE Mobile akan menyajikan elemen familiar dari gim Age of Empires yang ikonik dengan gameplay baru khusus mobile bagi para pemain di perangkat seluler.

Menjelang rilis globalnya, pemain mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam event di lokasi booth Xbox dan event panggung dengan aktivitas interaktif seru di booth Level Infinite selama gelaran Gamescom 2024 di Cologne, Jerman.

Baca Juga: Sony ZV-E10 akan Diniagakan di Indonesia, Berapa Harganya?

Para pemain dapat melakukan pra-registrasi sekarang sebelum rilis resmi di App Store dan Google Play, bergabung di Discord resmi gim, atau mengunjungi situs web gim untuk informasi lebih lengkapnya.

Benteng Romawi di gim AoE

"Kami berharap pemain akan mengecoh, memperdayai, dan memberi kejutan kepada musuh mereka dengan gameplay abad pertengahan yang realistis dan imersif di Age of Empires Mobile," kata Studio General Manager dari Age of Empires Mobile, Brayden Fan pada Senin (19/8/2024).

Dikatakannya bahwa selama uji coba selama beberapa bulan, dia menyaksikan aliansi berdiri dan runtuh. Selama itu pula, para pemain menunjukkan kecerdikan strategis, kerja sama tim yang kuat, dan kecintaan pada pengalaman Age of Empires yang baru.

Baca Juga: Epic Games Meluncurkan Toko Aplikasi Epic Games Store untuk Ponsel

Dibangun dari awal untuk permainan seluler dan sosial, Age of Empires Mobile menyertakan beragam fitur gim. Pertama, beberapa mode pemain tunggal yang dibangun dengan dasar seri Age of Empires serta menampilkan elemen-elemen ikonik dari seri orisinalnya.

Kedua, bangun kerajaanmu di dunia abad pertengahan yang hidup dan realistis dengan peradaban yang menakjubkan, kota-kota kerajaan, serta tokoh-tokoh historis.

Ketiga, medan perang yang imersif menyajikan gameplay orisinal yang unik dengan pengepungan benteng berskala besar, senjata realistis untuk menembus pertahanan multidimensi dalam peperangan bersama ribuan pemain di seluruh dunia.

Ilustrasi gameplay AoE versi mobile

"Keempat, ambil langkah-langkah strategis saat kamu menghadapi medan dan cuaca realistis dan interaktif serta mengelola banyak pasukan dengan micro-control waktu nyata," paparnya.

Baca Juga: Summer Game Fast 2024: Infinite Games Bocorkan Permainan yang Segera Rilis

Dibangun untuk dikembangkan berdasarkan rangkaian seri ini, Age of Empires Mobile memberi kesempatan kepada para pemain untuk memilih tokoh-tokoh historis paling legendaris di dunia untuk memimpin pasukan mereka.

Pemain dapat memilih dari puluhan pemimpin ini, seperti Barbarossa, Darius Agung, Hammurabi, Joan of Arc, dan Leonidas I, masing-masing mempunyai talenta individu yang unik dan bersinergi dengan yang lain untuk menaklukkan lawanmu.

"Sasaran kami di World’s Edge adalah untuk menyajikan Age of Empires kepada berbagai tipe pemain di seluruh dunia sebanyak mungkin," ujar Studio Head di World’s Edge Michael Mann.

Baca Juga: Inflexion Games Luncurkan Update 0.2 di Gim Nightingale, Ini Pembaruannya

Menurutnya, dengan berkolaborasi bersama Timi Studio Group, pihaknya dapat menggabungkan keahlian mereka dalam gim seluler dengan kekuatan waralaba dan sejarah perusahaan - untuk menghadirkan versi terbaru dari Age of Empires kepada lebih banyak pemain, di lebih banyak tempat.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno12 Maret 2025, 21:41 WIB

Vivo V50 Hadir dengan Fitur ZEISS Group Portrait

Abadikan kebersamaan Ramadan hingga 30 orang dalam satu frame dengan detail yang jelas.
Vivo V50. (Sumber: Vivo)
Techno12 Maret 2025, 20:49 WIB

Indonesia Adopsi GenAI dengan Cepat, tapi Keterwakilan Perempuan Masih Minim

Buku panduan terbaru Coursera menguraikan strategi dan intervensi khusus untuk meningkatkan partisipasi perempuan dalam AI.
(ilustrasi) kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) (Sumber: Freepik)
Automotive12 Maret 2025, 20:34 WIB

AION V Mengaspal di Indonesia, Ada Varian Luxury dan Exclusive

Dua mobil listrik ini juga punya perbedaan dari daya jelajahnya.
AION V. (Sumber: istimewa)
Lifestyle12 Maret 2025, 17:10 WIB

4 Cara Mengerek Penjualan UMKM di TikTok Selama Ramadan dan Lebaran

Kalau kamu pedagang di platform ini, maka enggak ada salahnya untuk mencobanya.
Ilustrasi UMKM. (Sumber: freepik)
Techno12 Maret 2025, 16:31 WIB

ASUS Rilis 3 Monitor Ionizer VU Air, Tingkatkan Kualitas Udara dalam Ruangan

Tiga model baru 24, 27, dan 34 inci menghilangkan 90% debu di udara.
ASUS VU Air Ionizer. (Sumber: ASUS)
Techno12 Maret 2025, 15:10 WIB

Pasar Saham AS dan Kripto Merosot, Adakah Katalis Positif Selanjutnya?

Fenomena ini mengindikasikan kemungkinan sedang terjadinya upaya penyesuaian portofolio besar-besaran yang terjadi di kalangan investor dan aset manajer.
Ilustrasi kripto. (Sumber: istimewa)
Lifestyle12 Maret 2025, 14:47 WIB

Jadwal Tayang Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Infinity Castle di Indonesia

Crunchyroll dan Sony Pictures Entertainment Hadirkan Film Pertama dari Rangkaian Trilogi Epik di Bioskop Indonesia.
Demon Slayer.
Hobby11 Maret 2025, 19:50 WIB

Hauw Surf Board: Tempat Buat dan Reparasi Papan Selancar, Satu-satunya di Jogja

Hauw Surf Board juga membuka kursus bagi pemula yang mau belajar selancar di Pantai Parangtritis.
Bima adalah pengusaha pembuat selancar asal Bantul, DIY. (Sumber: istimewa)
Techno11 Maret 2025, 19:27 WIB

Tecno AI Series: Kacamata Pintar dengan Kamera Beresolusi 50MP

Pencitraan Tingkat Lanjut dengan Pencitraan Ultra-Jelas 50MP.
Tecno perkenalkan kacamata pintar bertenaga kecerdasan buatan. (Sumber: dok. tecno)
Automotive11 Maret 2025, 17:42 WIB

Segway Luncurkan eKickScooter Generasi Berikutnya, Umumkan 4 Model Baru

Segway hadirkan model generasi ketiga yang ditingkatkan dari skuter elektriknya yang dikemas dengan teknologi dan kinerja terdepan di industri.
Segway GT3 SuperScooter. (Sumber: Segway)