4 Alasan Kamu Tidak Perlu Khawatir Mencari Kerja di Luar Jurusan Kuliah

Uli Febriarni
Jumat 27 Januari 2023, 23:58 WIB
bekerja (Sumber : freepik)

bekerja (Sumber : freepik)

Beberapa lulusan baru atau fresh graduate, biasanya ragu untuk mendaftarkan diri ke lowongan kerja yang tidak sesuai dengan jurusan kuliah.

Namun jangan salah, keraguan itu juga muncul di kepala orang-orang yang sedang berpikir resign dari pekerjaan lama mereka.

Tidak perlu khawatir maupun risau, jika kamu merupakan salah satu dari mereka. Karena, melansir dari laman Jobstreet, ada empat alasan kenapa kamu tidak perlu ragu untuk melamar pekerjaan di luar jurusan kuliah.

Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi seseorang, sehingga mereka mencari pekerjaan berbeda dengan jurusan. Misalnya tingginya persaingan antar pencari kerja, karena jumlah lowongan kerja tidak sebanding dengan peminat.

Tetapi bila kamu akhirnya mempertimbangkan untuk mendaftar pekerjaan di luar jurusan kuliah, atau tidak sesuai dengan jenjang pendidikanmu, jangan khawatir dengan pilihanmu. Ini alasannya

  • Kebutuhan lapangan kerja yang berbeda

Ketika baru lulus, kamu mungkin akan merasa kesulitan untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan jurusan. 

Namun, semakin berkembangnya zaman, semakin banyak pula lapangan pekerjaan yang terbuka. Khususnya di bidang industri digital dan teknologi. Sehingga, ada banyak lowongan baru yang muncul dan bisa kamu coba masuki. Misalnya saja seperti Digital Marketing, Content Writer, UI/UX Designer, atau Social Media Specialist. 

Siapa tahu, dengan melamar pekerjaan ke posisi-posisi tersebut, akan memberikanmu prospek kerja dan karir yang lebih baik. 

  • Kamu dapat memilih pekerjaan yang kamu suka

Jika kamu merasa salah jurusan saat kuliah, inilah saatnya kamu mengubah karir dan memilih pekerjaan yang sesuai dengan minat.

Atau, bagi kamu yang sudah menjalani pekerjaan selama beberapa waktu namun merasa tak ada perkembangan yang berarti dari sisi individu atau skill, saatnya berubah ke arah lebih baik.

Dan memilih pekerjaan yang sesuai minat dan tidak sesuai dengan jurusan, berarti mempelajari hal baru dari awal. 

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena sekarang kamu dapat mengasah keterampilanmu dari berbagai sumber seperti workshop, online course, atau bootcamp.

Sekarang ini banyak pekerjaan yang ilmunya dapat kamu pelajari di luar perkuliahan.

Selain itu, mengubah karir dan memilih pekerjaan yang sesuai dengan minat dan passion akan terasa lebih mudah dan menyenangkan. Jangan lupa untuk selalu meningkatkan skill ya dan kompetensimu ya. 

  • Gelar bukan syarat utama

Ketika kamu mencari lowongan pekerjaan, akan ada beberapa lowongan yang mencantumkan syarat gelar S1 dengan jurusan tertentu. 

Tetapi, saat ini banyak perekrut yang lebih mengutamakan keterampilan dan pengalaman, dibanding nilai akademis dan jurusan saat kuliah.

Jika kamu memiliki kemampuan dan pengalaman yang dibutuhkan dalam lowongan tersebut, kamu tetap punya kesempatan untuk dilirik perekrut dibanding kandidat dari jurusan yang banyak peluang kerja.

  • Dapat menyesuaikan tujuan sesuai dengan kemampuan

Mengubah tujuan karir dan jenis pekerjaan, mungkin bisa kamu pertimbangkan sebagai jalan untuk berkembang. Karena mungkin saja, kamu melihat bahwa tidak ada perubahan yang berarti ke arah lebih baik, selama berada di tempatmu bekerja saat ini. 

Hal ini terdengar menantang memang. Tetapi itu bisa membuka banyak peluang untuk memajukan karirmu. Secara tidak langsung, keputusanmu itu juga membuat perekrut menilaimu sebagai kandidat yang mudah beradaptasi dengan perubahan.

Sejak sekarang, kamu dapat mulai mempersiapkan dirimu dengan memetakan rencana karir serta keterampilan. Perbaiki pula pola kerja yang menurutmu sebelumnya menjadi kendala bekerja efektif dan efisien. Tingkatkan integritas juga ya. 

Setelah membaca artikel di atas, apakah kamu tertarik melamar pekerjaan yang berbeda dengan jurusan kuliahmu?

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)