Sepatu Aerostreet Kolaborasi dengan KitKat Khusus Edisi Hari Valentine, Jumlahnya Terbatas

Rahmat Jiwandono
Selasa 31 Januari 2023, 15:26 WIB
Sepatu Aerostreet kolaborasi dengan KitKat (Sumber : Istimewa)

Sepatu Aerostreet kolaborasi dengan KitKat (Sumber : Istimewa)

Techverse.asia - Untuk menyambut hari kasih sayang atau Hari Valentine yang jatuh pada 14 Februari besok, merek sepatu lokal asal Kota Solo, Jawa Tengah yakni Aerostreet berkolaborasi dengan pabrik coklat ternama yaitu KitKat. Kedua brand tersebut meluncurkan sebuah sepatu yang desainnya dominan warna merah dan putih tanpa logo Kitkat.

Selain karena warna KitKat yang memang merah dan putih, pemilihan warna sengaja dilakukan untuk memberikan pesan ke masyarakat, utamanya generasi muda untuk mencintai produk-produk lokal. Sebab, KitKat dan Aerostreet sendiri merupakan produk asli dalam negeri. Juga untuk mendukung co-branding Wonderful Indonesia. 

Manager Sosial Media dan Kreatif PT Adco Pakis Mas Surya Widodo menyampaikan bahwa jumlah sepatu yang akan diproduksi sangat terbatas. Jika biasanya mereka akan memproduksi sebanyak 2.000 pasang sepatu, maka untuk kolaborasi kali ini hanya akan membuat sebanyak 1.402 sepatu. 

"Kenapa jumlahnya 1.402 pasang sepatu karena disesuaikan dengan Hari Valentine yang jatuh pada 14 Februari besok," ujar Surya. 

Baca Juga: CEO TikTok Shou Zi Chew Bakal Diinterogasi di Gedung Putih, Ada Apa?

Lebih lanjut dijelaskan, harga sepatu itu dijual Rp199 ribu dan akan bisa mulai dipesan masyarakat tanggal 7 Februari mendatang atau satu minggu sebelum Hari Valentine. Pemesanan sepatu kolaborasi antara KitKat dan Aerostreet ini hanya bisa dilakukan melalui e-commerce Lazada. Sehingga kalau kamu tertarik dengan produk ini, diimbau untuk memperhatikan tanggal rilisnya agar tidak kehabisan. 

"Untuk pembeli enggak hanya dapat sepatu saja tapi juga ada gantungan kunci yang berbentuk cokelat Kitkat dan sebuah box kecil yang di dalamnya terdapat enam buah Kitkat dengan kemasan baru," katanya. 

Proses pembuatan sepatu tersebut, ujarnya, memakan waktu kurang lebih selama dua bulan mulai dari desain sampai proses produksi. Untuk kualitasnya, sepatu Aerostreet tidak menggunakan lem melainkan shoes injection.

Sekadar diketahui, shoes injection atau injeksi molding adalah metode pembentukan material termoplastik yang mana material itu meleleh akibat pemanasan injeksi oleh plunger ke dalam cetakan yang didinginkan oleh air sehingga mengeras. Sehingga diklaimnya awet dan anti jebol. 

"Tidak perlu khawatir karena bahannya awet dan sepatu Aerostreet cocok untuk menemani aktivitas sehari-harimu," kata dia. 

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 Series Dirilis Besok, Dikabarkan Ada Juga Laptop Galaxy Book 3

Direktur Corporate Affairs PT Nestlé Indonesia Sufintri Rahayu mengatakan, sebagai perusahaan yang sudah lebih dari 50 tahun ahli dalam membuat cokelat, pihaknya ingin kolaborasi dengan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Indonesia bisa terus berlanjut. Adapun tagline yang dipakai dalam kampanye produk lokal ini yaitu Ada Cinta Ada KitKat: Sebarkan Cinta Produk Indonesia. 

"Harapan kami adalah kedepannya bisa terus berpartisipasi dengan UMKM sekaligus mengkampanyekan cinta produk lokal dan target utamanya bahwa produk lokal bisa semakin dicintai oleh Generasi Z. Bersama kita bisa berkontribusi untuk pemulihan ekonomi nasional," terangnya. 

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan bahwa sektor swasta punya peran penting dalam mendorong pertumbuhan serta peningkatan ekonomi kreatif di Tanah Air. Terlebih, dengan diluncurkannya sepatu hasil kolaborasi Aerostreet dan KitKat akan jadi co-branding pariwisata Indonesia.

"Kami punya co-branding Wonderful Indonesia untuk meningkatkan citra pariwisata di tengah kebangkitan sektor wisata dan ekonomi kreatif," ujar Sandiaga.

Oleh karena itu, butuh kerja sama dari berbagai sektor untuk membantu menyukseskan program tersebut. Seperti yang sudah dilakukan oleh PT Nestlé Indonesia melalui salah satu unit bisnisnya, KitKat.

"Saya ingin membagikan konsep 3Si, yakni inovasi, adaptasi, dan kolaborasi sebagai kiat-kiat untuk pelaku UMKM supaya bisa menghadapi tantangan resesi ekonomi tahun ini," imbuhnya.

 

 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)