Mau Diet Tapi Suka Yang Manis-manis, Gunakan 4 Bahan Ini

Uli Febriarni
Minggu 04 September 2022, 23:13 WIB
diet plan / freepik

diet plan / freepik

Diet menjadi satu di antara sejumlah pilihan yang bisa diambil, untuk mengurangi berat badan, atau setidaknya menjaga berat badan ideal.

Tantangan diet akan semakin besar pada orang yang menyukai makanan dan minuman manis. Karena makanan manis punya daya magis tersendiri untuk memunculkan kebahagiaan dan menambah kenikmatan dari apa yang masuk ke dalam mulut kita.

Tapi hal itu bukan lagi masalah. Lewat rangkuman dari berbagai sumber, ada beberapa alternatif pemanis makanan minuman yang tetap aman dikonsumsi untuk orang yang sedang menjalani diet. Bahkan diklaim bisa memberi manfaat lebih.

Stevia

Stevia adalah nama populer dari bahan yang berasal dari tanaman Stevia rebaudiana

Saat diolah menjadi pemanis, tingkat kemanisan stevia bisa mencapai 50–350 kali lipat gula pasir. Pemanis ini juga mengandung nol kalori dan sedikit karbohidrat sehingga cocok menjadi pengganti gula untuk diabetesi (pengidap diabetes).

Pemanis dari daun stevia bisa membantu mengatasi berat badan berlebih. Dengan kandungan nol kalori, pemanis ini lebih ramah untuk pengidap diabetes ataupun ingin menjaga berat badan.

Ternyata, konsumsi stevia juga membantu meningkatkan kadar HDL, si kolesterol baik. Berbeda dengan LDL, kadar HDL yang tinggi justru membantu menurunkan risiko stroke dan penyakit jantung akibat penyumbatan pembuluh darah.

Madu
Madu adalah pemanis alami yang dihasilkan oleh lebah. Rasanya yang manis, membuat madu bisa menjadi pengganti gula.

Madu juga populer dengan kandungan nutrisinya. Sebuah penelitian mengatakan, dalam 100 gram madu terdapat beragam nutrisi seperti di antaranya protein 0,3 gram, serat 0,2 gram, kalsium 5 mg, fosfor 16 mg, riboflavin atau vitamin B2 0,04 mg.

Kandungan antioksidan dalam madu dapat membantu tubuh melawan radikal bebas. Penelitian lain juga menyebut, madu punya potensi manfaat lain, yakni menurunkan risiko berbagai kanker.

Antioksidan dalam madu bisa dibilang cukup lengkap, ada flavonoid, polifenol, vitamin C, dan monofenol. Semua antioksidan ini memberikan perlindungan pada kesehatan jantung.

Gula kelapa

Klaimnya, jenis gula yang satu ini lebih bernutrisi dan salah satu hal yang membuat gula kelapa kerap dianggap lebih sehat adalah tidak mengandung fruktosa. 

Namun di samping klaim populer bahwa gula kelapa tidak mengandung fruktosa, jangan sampai hal itu membuat kita nekat mengonsumsinya dalam porsi berlebihan.

Gula kelapa juga dikenal mengandung indeks glikemik lebih rendah dibandingkan dengan gula putih atau gula tebu. Bila gula putih mengandung indeks glikemik 60, gula kelapa punya indeks glikemik 54.

Tak kalah dengan bahan alternatif pemanis yang disebutkan lebih dulu di atas, gula kelapa juga mengandung nutrisi. Di antaranya mineral seperti zat besi, zinc, kalsium, dan potasium. Tak hanya itu, ada juga asam lemak rantai pendek seperti polifenol dan juga antioksidan.

Di dalam gula kelapa ada inulin, serat yang dapat memperlambat penyerapan glukosa.

Baca Juga: Malas Bersihkan Bantal? Bantal Buatan Mahasiswa UGM Ini Bisa Jadi Solusi

Sorgum

Berkat kerja keras peneliti, sorghum di Indonesia telah berhasil diubah menjadi produk gula pasir menyehatkan. Sorgum baik dikonsumsi oleh penderita diabetes maupun yang ingin menurunkan berat badan.

Kandungan gula yang rendah serta karbohidrat kompleks pada sorgum membuat badan berenergi lebih lama.

Terakhir kalinya, terlepas dari jenis alternatif pemanis apapun yang digunakan, penggunaan bahan pemanis berlebihan justru bisa mengubah bahan-bahan alami tadi menjadi produk yang merusak kesehatan tubuh.

Selain itu, agar diet bisa maksimal dan lebih berefek positif pada tubuh, lengkapi diet dengan olahraga rutin, tidur cukup, banyak minum air putih dan hindari pemicu stress.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)