Seru Banget! Kursi KA Ekonomi New Generation Tidak Berhadapan dan Kaki Lebih Lega

Uli Febriarni
Rabu 27 September 2023, 15:53 WIB
KA Ekonomi New Generation (Sumber: KAI)

KA Ekonomi New Generation (Sumber: KAI)

PT Kereta Api Indonesia (Persero) meluncurkan Kereta Ekonomi New Generation di Stasiun Pasarsenen, Selasa (26/9/2023). Pada tahap awal, kereta ini dirangkaikan pada KA Jayabaya relasi Pasarsenen - Malang pp.

Pihak KAI menyatakan, kehadiran KA Ekonomi New Generation ini menjadi wujud upaya konsisten dari KAI untuk terus beradaptasi memenuhi harapan masyarakat dalam meningkatkan kenyamanan pada kereta ekonomi.

Kursi KA Ekonomi Bisa Diatur dan Kaki Lebih Lega

Inovasi terbaru KAI lewat KA Ekonomi New Generation ini, berupa kereta api dengan jumlah tempat duduk sebanyak 72 kursi, sehingga jarak leg room penumpang menjadi lebih luas.

Sebelumnya kita ketahui, kereta api ekonomi memiliki kapasitas 106 tempat duduk dengan formasi formasi 3-2, sandaran tegak lurus, dan saling berhadapan. KAI menyatakan, secara bertahap kereta ini akan diganti menjadi kereta ekonomi berkapasitas 80 tempat duduk, dengan formasi 2-2 dan tidak lagi saling berhadapan.

Baca Juga: Eks Desainer Apple Jony Ive Digandeng CEO OpenAI, Ada Proyek Apa Nih?

KA Ekonomi New GenerationKA Ekonomi New Generation (Sumber: KAI)

Selain itu, jenis kursinya juga sudah menggunakan tipe captain seat, yang membuat pelanggan semakin nyaman saat bersandar. Kursi bisa diatur kemiringannya (reclining) serta bisa disesuaikan searah laju KA ataupun berhadapan (revolving).

Selain perubahan pada kursi, upgrade juga dilakukan pada interior kereta dengan ditambahkan Public Information Display System (PIDS) yang dapat menampilkan jam dan suhu. Interior kereta juga dimodifikasi mirip dengan kereta eksekutif, seperti bentuk bagasi dan nuansa interior yang lebih cerah. Tak hanya itu, modifikasi juga dilakukan pada toilet, dengan nuansa yang lebih mewah dan menggunakan toilet duduk. Tersedia juga tempat ibadah di kereta restorasi.

Direktur Niaga KAI, Hadis Surya Palapa, menyampaikan terima kasihnya kepada pelanggan setia KAI yang telah banyak memberikan kritik, saran, dan masukan untuk perbaikan berkelanjutan dalam layanan KAI di segala lini. Salah satunya adalah melalui modifikasi Kereta Ekonomi New Generation ini.

Baca Juga: Penyelenggaraan Bursa Karbon Indonesia Pakai Teknologi Blockchain

Baca Juga: Drama iPhone 12 Prancis akan Berakhir, Apple Rilis Pembaruan Perangkat Lunak

"Peluncuran Kereta Ekonomi New Generation ini juga merupakan bagian dari rangkaian HUT ke-78 KAI, yang diperingati pada 28 September 2023, dengan tema 'Dengan Semangat Bersatu, Menuju KAI Baru, Untuk Indonesia Maju'," kata Hadis, dikutip Rabu (27/9/2023).

Kereta Ekonomi New Generation merupakan hasil modifikasi yang KAI lakukan di Balai Yasa Manggarai (tempat perawatan sarana perkeretaapian milik KAI di Manggarai, Jakarta Selatan). Saat ini ada 12 kereta ekonomi yang telah berhasil dimodifikasi di Balai Yasa Manggarai, sejak April 2023.

Jadwal KA Ekonomi New Generation

Dengan dioperasikannya Kereta Ekonomi New Generation, maka stamformasi KA Jayabaya menjadi 4 kereta eksekutif (K1), 5 kereta ekonomi new generation (K3 NG) dan 1 kereta makan pembangkit (MP3).

Adapun jadwal perjalanan KA Jayabaya relasi Pasarsenen - Malang yaitu berangkat dari Pasarsenen pukul 17.25 WIB dan tiba di Malang pukul 06.20 WIB.

Kemudian, untuk relasi Malang - Pasarsenen, berangkat dari Malang pukul 12.30 WIB dan tiba di Pasarsenen pukul 01.38 WIB.

Hadis menegaskan, KAI akan terus memperbanyak modifikasi kereta, sehingga semakin banyak sarana kereta api yang ditingkatkan kenyamanannya.

"Harapannya, minat masyarakat semakin besar untuk menggunakan transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, selamat, dan tepat waktu," tandas Hadis.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)