Official Store Acme De La Vie Sekarang Hadir di Platform Shopee

Rahmat Jiwandono
Jumat 22 Desember 2023, 14:42 WIB
Acme De La Vie. (Sumber: thefepi)

Acme De La Vie. (Sumber: thefepi)

Techverse.asia - Acme De La Vie atau yang biasa disingkat ADLV merupakan brand fesyen asal Korea Selatan kini sudah dapat diakses dengan mudah melalui official store terbarunya di Shopee.

ADLV merupakan brand fesyen streetwear yang berdiri lima tahun yang lalu dan kerap berkolaborasi dengan banyak artis, grup K-pop, dan influencer di Negeri Ginseng.

Baca Juga: Sektor Fesyen Dinilai Menjanjikan, Kredivo dan H&M Umumkan Paylater

Representative of ADLV Indonesia Roy mengaku senang dapat dapat hadir serta meluncurkan ADLV Official Store di platform lokapasar Shopee.

"Dengan kemudahan berbelanja online dan jangkauan luas yang ditawarkan oleh Shopee, hal ini merupakan langkah strategis buat kami untuk membuat fesyen street casual ala Korea Selatan yang premium lebih mudah diakses bagi masyarakat Indonesia," ujar Roy.

Ke depannya, ADLV berharap bisa menjangkau lebih banyak pelanggan di Indonesia dan juga bisa memenuhi permintaan akan fesyen street casual Korea Selatan yang kian berkembang.

Hal tersebut sejalan dengan tujuan hadirnya ADLV di Shopee guna mendekatkan fesyen street casual ala Korea Selatan yang premium kepada masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Pewaris Hermes Beri Warisan Kepada Tukang Kebunnya

ADLV Official Store akan membuka tokonya secara resmi di Shopee Finest pada 25 Desember 2023, bertepatan dengan Hari Natal. Juga akan meluncurkan tujuh koleksi paling baru yang akan hadir secara eksklusif di Shopee Finest.

"Koleksi terbaru ADLV ini mencerminkan esensi dari fesyen ala Korea Selatan yang terdiri dari t-shirt dan outwear seperti hoodie, sweater, dan jaket dengan desain yang unik serta warna-warna khas ADLV yang colorful dan playful, sangat cocok buat style milenial dan generasi Z," paparnya.

Koleksi terbaru itu hadir dengan produk yang berkualitas serta nyaman dipakai dan bisa dipadupadankan dengan gaya apapun, termasuk para penggemar fesyen Korea Selatan di Tanah Air.

ADLV akan diluncurkan secara eksklusif di Shopee Finest, semua koleksi terbaru dari ADLV bisa didapatkan dengan promo menarik diskon hingga 40 persen, hadiah tambahan berupa tote bag holo ADLV untuk minimum belanja Rp1 juta serta bisa mendapatkan tambahan voucher diskon sampai Rp300 ribu mulai 25-27 Desember 2023.

Baca Juga: Jisoo Jadi Kaver Majalah Vogue Prancis Edisi Maret 2023, Gaun Dior Seharga Puluhan Juta Habis Terjual

Shopee Finest menyajikan kurasi produk dari berbagai merek terpercaya yang punya kualitas terbaik alias Finest Quality, mulai dari produk fesyen, gawai, kecantikan dan perawatan kulit, perlengkapan rumah tangga, dan banyak lagi.

Dengan kehadiran Shopee Finest, pengguna dapat dengan mudah menemukan beragam produk berkualitas unggul yang dijamin keasliannya dan dijual dengan Best Prices atau harga terbaik, serta promo menarik lainnya seperti Free Instant Shipping atau gratis ongkos pengiriman instan.

Dengan berbelanja produk Shopee Finest, barang pesananmu bisa langsung diantar ke rumah secara aman dan cepat tanpa dipungut biaya sepeser pun.

Baca Juga: Pendiri Merek Patagonia Donasikan Puluhan Triliun Rupiah untuk Perangi Krisis Iklim

Head of Brands Management and Digital Product Shopee Indonesia Daniel Minardi mengungkapkan bahwa pihaknya sangat antusias dalam menyambut kehadiran ADLV Official Store di platformnya.

"Kami sangat antusias menyambut hadirnya ADLV Official Shop di Shopee dan bisa menampilkan fesyen street casual Korea Selatan yang premium. Kami percaya bahwa kolaborasi ini akan meningkatkan pengalaman berbelanja buat para pecinta fesyen premium di Tanah Air," katanya.

Baca Juga: Phygital, Terobosan Untuk Mengurangi Limbah Tekstil Dalam Industri Fesyen

Hal tersebut sejalan dengan komitmen perusahaan guna menghadirkan produk-produk fesyen berkualitas tinggi dari berbagai brand ternama di dunia lewat Shopee Finest.

"Kami juga berharap hadirnya ADLV ini dengan koleksi terbarunya Shopee Finest dapat memudahkan konsumen untuk menemukan produk fesyen casual street ala Korea Selatan dengan kualitas premium dan juga memperoleh potongan harga dan penawaran khusus di Shopee," tambahnya.

Informasi, ADLV berdiri pada 2018 dan dipimpin oleh dua pria bersaudara Gu Jae-mo dan Gu Jin-mo, ADLV telah mengukuhkan dirinya sebagai pilihan utama street style oleh para bintang dan idola di Korea. ADLV telah hadir di 27 toko offline di China, serta di Singapura dan Malaysia.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup10 April 2025, 21:16 WIB

Searce Dinobatkan sebagai Google Cloud Country Partner of the Year 2025

Searce ialah perusahaan rintisan bidang konsultan teknologi modern yang berbasis kecerdasan buatan.
Searce dapat award dari Google Cloud. (Sumber: istimewa)
Lifestyle10 April 2025, 19:25 WIB

Robert Pattinson Diincar untuk Peran di Dune: Part Three, Perankan Scytale?

Aktor tersebut akan bergabung dengan Timothée Chalamet dalam film 'Dune' ketiga dan terakhir Denis Villeneuve.
Robert Pattinson.
Automotive10 April 2025, 18:51 WIB

Hyundai Ungkap Desain Insteroid, Debut di Korea Selatan

Mobil sporty ini bertujuan untuk memicu minat lebih lanjut terhadap model produksi INSTER yang sudah dijual di pasar-pasar utama.
Hyundai Insteroid. (Sumber: Hyundai)
Techno10 April 2025, 16:23 WIB

Laporan Lazada: Kesenjangan Penerapan AI bagi Penjual Online di Indonesia Masih Tinggi

Rata-rata penjual online di Asia Tenggara baru mengadopsi AI dalam 37% operasional bisnis.
Ilustrasi Lazada. (Sumber: istimewa)
Techno10 April 2025, 15:54 WIB

Vivo V50 Lite Segera Rilis di Indonesia, Bodinya Sangat Tipis dan Kuat

Lebih Tipis dengan Borderless Screen, Lebih Tangguh dengan P-OLED Display.
Vivo V50 Lite. (Sumber: Vivo)
Techno10 April 2025, 15:25 WIB

Youtube Mungkin Menonaktifkan Notifikasi dari Channel yang Enggak Ditonton

Sementara itu, sebuah lembaga analis firma mengklaim Youtube adalah rajanya semua media.
Youtube.
Automotive09 April 2025, 19:26 WIB

3 MINI John Cooper Works Dipasarkan di Hong Kong, Semua Serba Listrik

Seri ini memadukan desain minimalis, performa sekelas motorsport, inovasi ramah lingkungan, dan teknologi mutakhir.
All New Mini Wan Chai. (Sumber: Mini Cooper)
Techno09 April 2025, 18:59 WIB

Motorola Edge 60 Fusion: Ponsel Kelas Menengah Pertamanya Bertenaga Dimensity 7400

Ponsel Edge 60 pertama Motorola terasa seperti kanvas.
Motorola Edge 60 Fusion. (Sumber: Motorola)
Lifestyle09 April 2025, 18:30 WIB

IHSG Anjlok, Ini Momen yang Tepat untuk Membeli Saham

Terdapat beberapa hal yang menyebabkan IHSG merosot drastis.
Ilustrasi saham. (Sumber: freepik)
Techno09 April 2025, 17:35 WIB

Peringkat Smart City Indonesia Tak Beranjak, 3 Kota Ini Kalah Kota Lain di Asia Tenggara

Institut Internasional untuk Pengembangan Manajemen (IMD) telah menjadi kekuatan pionir dalam mengembangkan pemimpin selama lebih dari 75 tahun.
Ilustrasi kota pintar atau smart city. (Sumber: freepik)