Amaterasun Pasarkan 7 Sunscreen untuk Berbagai Jenis Kulit Masyarakat Indonesia

Rahmat Jiwandono
Jumat 03 Januari 2025, 16:46 WIB
Amaterasun rilis tujuh sunscreen untuk berbagai jenis kulit. (Sumber: amaterasun)

Amaterasun rilis tujuh sunscreen untuk berbagai jenis kulit. (Sumber: amaterasun)

Techverse.asia - Amaterasun hadir dengan inovasi produk Intelligent DNA Guardian yang multi-proteksi sampai ke level DNA, menguatkan skin barrier, dan menjaga kulit tetap sehat dan awet muda dalam berbagai aktivitas.

Product Development Manager Amaterasun Yulia Lie Yanda menyampaikan, iklim tropis di negara ini turut mendorong pertumbuhan positif bisnis skin care, utamanya sunscreen lantaran terkena sinar matahari sepanjang tahun.

Baca Juga: Strategi Komerce Tumbuhkan Pendapatan pada 2024 dan Rencananya di 2025

Terlebih kekinian tingkat kesadaran masyarakat juga semakin tinggi, tak cuma soal pemakaian saja, namun juga penggunaan yang benar, seperti teknik dua jari dan pentingnya re-apply.

"Konsumen sekarang juga tambah pintar dalam memilih produk yang sesuai dengan tipe serta kebutuhan kulitnya," ujar Yulia pada Jumat (3/1/2025).

Untuk itu, guna menjawab kebutuhan tersebut, Amaterasun hari ini memperkenalkan sedikitnya tujuh sunscreen untuk beragam kebutuhan serta jenis kulit.

Pertama, Amaterasun UV Sunscreen Serum SPF 50+ PA++ yang dirancang khusus untuk kulit kombinasi dan berminyak yang memiliki tekstur super cair dan enggak lengket di kulit. Dengan menggunakan sunscreen jenis ini, perusahaan menyebut makeup dijamin awet dan wajah terasa nyaman seharian.

Baca Juga: CeraVe Merilis 4 Produk Baru Sekaligus, Ada Sunscreen Anti Whitecast & Eye Cream

Kedua, Amaterasun Physical Sunscreen SPF 50+ PA++++ merupakan salah satu produk andalannya yang telah teruji secara non acnegenic dan non comedogenic. Produk ini juga aman untuk digunakan oleh anak usia satu tahun, ibu hamil, bahkan para penggemar olahraga, dengan perlindungan water resistant selama 80 menit.

Ketiga, Amaterasun UV Sunscreen Cream SPF 50+ PA++++ yang dirancang dengan formula yang lebih tebal dan creamy sehingga dapat memberikan kelembapan yang diperlukan oleh kulit manusia.

Keempat, Amaterasun Transparent Sunscreen Moisturizer SPF 43 PA+++ yang tak hanya cocok dipakai oleh laki-laki, tapi juga untuk semua orang dengan seluruh jenis kulit tanpa meninggalkan whitecast ataupun pilling.

Kelima, Amaterasun UV Body Sunscreen SPF 40 PA++ yang memang diformulasikan dengan Intelligent DNA Guardian. Sunscreen tersebut diklaim mampu melindungi kulit dari paparan sinar UVA, UVB, blue light, infrared, polusi, hingga radikal bebas.

Baca Juga: Walau Sama-sama Tabir Surya, Ini 6 Perbedaan Sunscreen Dan Sunblock

Keenam, Amaterasun UV Skin Tint SPF 35 PA++++. Produk ini ditawarkan dalam tiga shade yakni light, medium, dan sand, skin tint ini memberikan perlindungan sekaligus manfaat sunscreen dalam satu produk.

"Amaterasun UV Skin Tint memberikan finish kulit sehat yang bercahaya tanpa membuat pori-pori tersumbat. Produk ini juga bisa dipakai oleh semua jenis kulit mulai dari anak usia 11 tahun," terangnya.

Ketujuh, Amaterasun Lip Balm SPF 20 PA+++ yang dirancang untuk mempertahankan elastisitas bibir sekaligus mencegah iritasi, sehingga pemakainya bisa beraktivitas dengan lebih percaya diri dan nyaman.

Setiap formulasi sunscreen dari Amaterasun dirancang lewat penelitian yang mendalam, mempertimbangkan berbagai jenis kulit, aktivitas, dan kondisi lingkungan masyarakat di Indonesia.

Baca Juga: ASICS Merilis Sepatu Lari Gel-Nimbus 27 Baru yang Dilengkapi Bantalan Seperti Awan

"Kami enggak cuma memperhatikan tekstur dan bahan aktifnya, namun juga melakukan pengujian secara komprehensif lewat panel tes dengan target konsumen. Pengujian secara in vivo dan in vitro kami lakukan agar memastikan setiap produk Amaterasun sudah memenuhi standar perlidungan SPF yang dijanjikan," papar dia.

Dengan mengusung tagline "Kemanapun Kamu Pergi, Amaterasun Sunscreen-nya!", Amaterasun menegaskan komitmennya dalam menjadi solusi utama untuk proteksi kulit masyarakat Indonesia.

Di sisi lain, pada 26 2023, Amaterasun mendapatkan Rekor MURI sebagai tabir surya pertama yang melindungi sampai ke level DNA kulit, tabir surya transparan pertama di Indonesia, serta dispenser tabir surya pertama di Tanah Air.

Baca Juga: Simak Penjelasan Sunscreen Terbaik untuk Wajah Laki-Laki

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno14 Maret 2025, 21:11 WIB

Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept: Layar OLED yang Dapat Dilipat Keluar

Fitur ini memungkinkan alur kerja bertenaga AI yang serbaguna, multitasking layar terpisah, dan adaptasi ruang kerja yang cerdas.
Lenovo ThinkBook Flip AI PC Concept. (Sumber: Lenovo)
Startup14 Maret 2025, 20:49 WIB

LingoTalk Relaunch Pembelajaran Bahasa Inggris dengan Metode Baru

Metode pembelajarannya juga didukung oleh kecerdasan buatan.
LingoTalk. (Sumber: istimewa)
Techno14 Maret 2025, 19:53 WIB

LG Hadirkan 2 Kulkas Baru yang Sesuai dengan Budaya Kuliner Indonesia

Ini keunggulan yang ditawarkan kulkas premium tersebut.
Koleksi kulkas premium terbaru dari LG. (Sumber: LG)
Lifestyle14 Maret 2025, 16:32 WIB

Rookie Kids Hadirkan Koleksi Athleisure Premium dan Workshop DIY Eid Aksesori

Cocok buat anak-anak yang mau cari baju baru untuk dikenakan saat lebaran.
Baju anak-anak dari Rookie Kids. (Sumber: istimewa)
Automotive14 Maret 2025, 16:16 WIB

Lexus Perbarui Seri RZ: Mampu Tempuh Jarak hingga 550 Km

Lexus menambah jangkauan dan tenaga pada crossover listrik RZ.
Lexus RZ 550e F Sport dalam warna abu-abu neutrino dan hitam. (Sumber: Lexus)
Techno14 Maret 2025, 15:38 WIB

ASUS Melansir Vivobook S14 dan Vivobook S16, Begini Speknya

Laptop ramping dan bergaya yang dibuat untuk semua orang adalah teman ideal untuk kehidupan sehari-hari.
ASUS Vivobook S16 warna Matte Gray. (Sumber: ASUS)
Techno14 Maret 2025, 15:02 WIB

Fungsi Fitur Family Pairing di TikTok, Orang Tua Bisa Kontrol Akun Anaknya

TikTok kini memungkinkan orang tua melihat pengikut/daftar pengikut anak remaja mereka, memblokir akses selama jam-jam tertentu.
TikTok tambahkan fitur untuk melindungi remaja di platform-nya. (Sumber: TikTok)
Lifestyle14 Maret 2025, 14:14 WIB

Trailer F1: Brad Pitt Berlomba Demi Hidupnya di Sirkuit Balap yang Mencengangkan

Pitt dan Damson Idris beradu di Sirkuit Balap dalam Rekaman Baru yang Mendebarkan.
Brad Pitt (kanan) jadi aktor utama di film F1. (Sumber: Apple Original Films)
Techno13 Maret 2025, 21:47 WIB

Samsung Galaxy A06 5G Diniagiakan di Indonesia, Main Free Fire Tanpa Lag

Untuk menambah pengalaman gaming penggunanya, saat ini, Galaxy A06 5G hadir dengan sleeve eksklusif Free Fire.
Samsung Galaxy A06 5G. (Sumber: Samsung)
Startup13 Maret 2025, 21:13 WIB

Elevarm Umumkan Pendanaan Pra-Seri A dari Intudo Ventures, Segini Nominalnya

Elevarm memiliki potensi besar untuk membentuk masa depan industri hortikultura Indonesia.
Elevarm. (Sumber: istimewa)