LocknLock Buka Pop-up Store Tumbler Pertamanya di Indonesia, Ini Lokasinya

Rahmat Jiwandono
Jumat 07 Februari 2025, 17:21 WIB
Pop-up store LocknLock pertama hadir di Indonesia. (Sumber: istimewa)

Pop-up store LocknLock pertama hadir di Indonesia. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - LocknLock, perusahaan asal Korea Selatan yang memproduksi bermacam alat rumah tangga, kini resmi membuka pop-up store tumbler pertama mereka di Indonesia.

Toko tersebut telah dibuka mulai akhir Januari kemarin yang berlokasi di pusat perbelanjaan AEON Mall, tepatnya di Jalan Raya Tanjung Barat No.163, Kelurahan Tanjung Barat, Kecamatan Jagakarsa, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta.

Baca Juga: SEEDS Capital Tunjuk East Ventures untuk Bantu Investasi Startup Teknologi

Pop-up store tersebut menghadirkan beragam varian tumbler LocknLock, mulai dari model, warna, hingga pernak-pernik perlengkapan tumbler.

Presiden Direktur LocknLock Indonesia Yun Jeong Hee mengatakan bahwa pop-up store ini merupakan yang pertama dibuka di Tanah Air. Pop-up store ini mengusung konsep khusus yang cuma menjual produk tumbler saja.

"Dan ini adalah salah satu langkah strategis kami untuk memperkuat LocknLock sebagai global brand tumbler premium yang ada di Indonesia," ujar Yun dalam keterangan resminya kami sadur pada Jumat (7/2/2025).

Baca Juga: Goto Living Rilis Botol Minuman dengan Tema Karakter dari BT21

Lebih lanjut ia menyampaikan, selama ini LocknLock sangat identik dengan wadah penyimpanan makanan kedap udara serta botol minum. Kendati begitu, guna menjawab kebutuhan para konsumen dan semakin berkembangnya teknologi yang sangat pesat ini, membuat perusahaan terus berinovasi menghadirkan produk-produk yang dibutuhkan oleh para konsumen.

"Salah satu yang menjadi produk andalan kami adalah tumbler," paparnya.

LocknLock pop-up store tumbler pertama yang ada di AEON Mall Tanjung Barat itu menawarkan koleksi terbaru tumbler dari LocknLock dengan kualitas premium serta beragam varian model dan warna.

Enggak cuma menarget anak muda sebagai konsumennya, tapi desain dan warna tumbler dari LocknLock sangat universal, sehingga bisa menjangkau segala lapisan usia.

Baca Juga: Hoka Resmi Buka Toko Pertamanya di Indonesia, Berlokasi di Icon Bali Mall

Adapun hal yang menarik dari pop-up store tumbler ini ialah LocknLock mengajak para konsumen untuk menjadikan tumbler mereka menjadi lebih personal dan stylish.

Konsumen pun bisa mendesain sendiri dengan menambahkan pernak pernik 'charm' di tumbler dan grafir nama, sehingga tumbler yang dimiliki jadi lebih spesial bagi pemiliknya.

"Kami sangat antusias dengan pembukaan LocknLock pop-up store tumbler kami yang pertama ini, sebab kami bisa lebih dekat dengan para konsumen dan dapat memberikan banyak opsi tumbler yang kualitasnya premium," ungkap dia.

Baca Juga: One Piece Cafe Segera Buka di Indonesia Akhir November 2024, Jadi yang Pertama di Asia

Dia berharap para konsumen dapat menikmati dan senang dengan personal tumbler LocknLock dan membawa tumbler ketika sehari-hari beraktivitas. Bagi para konsumen yang datang ke pop-up store berkesempatan untuk mendapatkan promo diskon dan gratis grafir nama untuk setiap pembelian tumbler LocknLock.

Sejak enam tahun lalu, LocknLock selalu berkelanjutan mengkampanyekan #BawaTumblerSendiri dengan mengusung kegiatan-kegiatan peduli lingkungan bersama para karyawan, komunitas hingga konsumen guna menciptakan kesadaran dalam mengurangi sampah botol plastik sekali pakai.

"Tapi lebih dari itu, kampanye tersebut juga mengajak para konsumen untuk enjoy membawa tumbler mereka sendiri sebagai salah satu gaya hidup (lifestyle) sehari-hari dengan personal tumbler LocknLock yang dimiliki," tambahnya.

Sebagai informasi, LocknLock adalah perusahaan produk rumah tangga yang berkantor pusat di Seoul, Korea Selatan. Sejak didirikan pada 1978 lalu, perusahaan ini telah mengekspor produk ke 119 negara di seluruh dunia.

Baca Juga: Pigeon Hadirkan Botol Susu Bayi yang Diklaim Ramah Lingkungan

Selain itu, perusahaan ini juga memiliki 11 unit penjualan di luar negeri termasuk di Jerman, Amerika Serikat, China, Vietnam, dan 87 toko yang dioperasikan langsung di luar negeri di seluruh dunia.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby11 Maret 2025, 19:50 WIB

Hauw Surf Board: Tempat Buat dan Reparasi Papan Selancar, Satu-satunya di Jogja

Hauw Surf Board juga membuka kursus bagi pemula yang mau belajar selancar di Pantai Parangtritis.
Bima adalah pengusaha pembuat selancar asal Bantul, DIY. (Sumber: istimewa)
Techno11 Maret 2025, 19:27 WIB

Tecno AI Series: Kacamata Pintar dengan Kamera Beresolusi 50MP

Pencitraan Tingkat Lanjut dengan Pencitraan Ultra-Jelas 50MP.
Tecno perkenalkan kacamata pintar bertenaga kecerdasan buatan. (Sumber: dok. tecno)
Automotive11 Maret 2025, 17:42 WIB

Segway Luncurkan eKickScooter Generasi Berikutnya, Umumkan 4 Model Baru

Segway hadirkan model generasi ketiga yang ditingkatkan dari skuter elektriknya yang dikemas dengan teknologi dan kinerja terdepan di industri.
Segway GT3 SuperScooter. (Sumber: Segway)
Techno11 Maret 2025, 16:58 WIB

JBL Hadirkan 2 Speaker Portabel Baru: Flip 7 dan Charge 6

Begini spesifikasi lengkap dan harga jualnya.
JBL Flip 7 (kiri) dan Charge 6. (Sumber: JBL)
Lifestyle11 Maret 2025, 16:11 WIB

Enzy Storia Jadi Duta Merek Perempuan Pertama di Skechers Indonesia

Dia resmi bergabung dengan keluarga Skechers sebagai brand ambassador perempuan pertama.
Enzy Storia menjadi duta merek untuk Skechers Indonesia. (Sumber: Skechers)
Techno11 Maret 2025, 15:57 WIB

Spek Lengkap Samsung Galaxy A26 5G: Pakai Chipset Exynos 1380

Perangkat ini diluncurkan bersamaan dengan Galaxy A56 5G dan A36 5G.
Samsung Galaxy A26 5G. (Sumber: Samsung)
Startup11 Maret 2025, 14:23 WIB

LLV x MEDRiNG: Fasilitas Medis yang Hadirkan Dokter dari Jepang ke Indonesia

LLV memperkuat komitmennya terhadap kolaborasi lintas negara, terutama di sektor strategis seperti layanan kesehatan.
LLV perkuat ekosistem layanan kesehatan dengan menggandeng JETRO. (Sumber: LLV)
Techno11 Maret 2025, 13:28 WIB

Ramadan Kareem with Realme, Bisa Dapat Potongan Harga Rp500 Ribu

Promo ini hanya berlaku untuk seri Realme 13 5G dan Note 60x.
Program Ramadan Kareem with Realme. (Sumber: istimewa)
Startup10 Maret 2025, 21:40 WIB

Peluang Bisnis yang Dipimpin Perempuan Bisa Mendorong Pertumbuhan di Asia Tenggara

AC Ventures berpesan agar para investor mendorong alokasi modal yang lebih adil.
Para perempuan pendiri perusahaan rintisan. (Sumber: AC Ventures)
Startup10 Maret 2025, 21:25 WIB

LiveIn Akuisisi KoolKost Milik RedDoorz, Sediakan Hunian Indekos Terjangkau

Upaya ini juga untuk menguatkan bisnis LiveIn di Indonesia.
LiveIn. (Sumber: istimewa)