Techverse.asia - Didirikan di Jakarta pada tahun 2020, platform pengiriman uang lintas batas terkemuka di Asia Tenggara, Transfez telah berkembang pesat setelah bermitra dengan MoEngage, platform keterlibatan pelanggan yang paling terpercaya dalam meningkatkan kemampuan keterlibatannya.
Melalui kemitraan ini, Transfez, yang memiliki lebih dari 55 negara tujuan, dapat memperkuat hubungannya dengan pelanggan dengan memberikan pengalaman yang lebih personal dan relevan.
Baca Juga: InDrive Dapat Pendanaan Lebih dari 2 Triliun, untuk Apa Uangnya?
Transfez menggunakan solusi segmentasi RFM MoEngage untuk mengkategorikan pelanggannya berdasarkan berbagai faktor seperti riwayat transaksi, lokasi, dan pola perilaku. Segmentasi ini memungkinkan Transfez untuk membuat kampanye bertarget yang secara khusus disesuaikan dengan setiap segmen pelanggan.
Dengan demikian, Transfez dapat memberikan konten yang lebih bermakna dan bernilai kepada pelanggannya untuk mencapai tingkat keterlibatan dan kepuasan pelanggan yang lebih tinggi.
"Keterlibatan pelanggan adalah prioritas utama kami di Transfez, dan kami terus mencari cara untuk meningkatkan pengalaman pelanggan kami," kata Saad Fajrul selaku CRM Specialist di Transfez pada Selasa (7/3/2023).
Saad mengatakan bahwa segmentasi MoEngage bisa meningkatkan kampanye yang lebih bertarget serta dipersonalisasi sesuai dengan kebutuhan para pelanggannya. Itu bertujuan agar terjadi peningkatan Click Through Rate (CTR).
"Kemampuan segmentasi MoEngage memungkinkan kami untuk membuat
kampanye yang lebih bertarget dan dipersonalisasi yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pelanggan kami. Hal ini meningkatkan Click Through Rate (CTR) sebanyak 2 kali lipat, meningkatkan tingkat keterlibatan kami, dan pada akhirnya menciptakan hubungan yang lebih kuat dengan pelanggan kami," terangnya.
Ia mengklaim jika perusahaannya mampu menjadi yang terdepan dalam keterlibatan pelanggan. Sebab, melalui kemampuan analitik yang kuat dari platform keterlibatan pelanggan.
"Transfez juga mampu menjadi yang terdepan dalam hal keterlibatan pelanggan, dengan memanfaatkan kemampuan analitik yang kuat dari platform keterlibatan pelanggan, yang memungkinkan perusahaan untuk menganalisis dan mengukur efektivitas kampanyenya secara real-time," ujar dia.
Baca Juga: Bermitra dengan Moengage, Treasury Dorong Peningkatan Konversi Emas Digital
Wawasan ini memungkinkan Transfez untuk terus meningkatkan strategi keterlibatan pelanggan dan memastikan bahwa pelanggannya mendapatkan pengalaman terbaik. Menurut Associate Director of Sales MoEngage Divya Jagwani, solusi segmentasi yang ditawarkan adalah dengan kampanye yang lebih dipersonalisasi kepada setiap pelanggan.
"Solusi segmentasi kami memungkinkan Transfez untuk membuat kampanye yang lebih bertarget yang dipersonalisasi untuk setiap segmen pelanggan, yang pada akhirnya menghasilkan basis pelanggan yang lebih terlibat dan loyal. Kami sangat senang dengan kesuksesan Transfez dan akan terus mendukung upaya mereka untuk meningkatkan keterlibatan pelanggan," katanya.
Kemitraan Transfez dan MoEngage telah meningkatkan kemampuan Transfez untuk berinteraksi dengan pelanggannya dan menciptakan pengalaman yang lebih personal dan bermakna. Komitmen Transfez terhadap keterlibatan pelanggan, ditambah dengan kemampuan segmentasi MoEngage yang kuat, pasti akan mendorong kesuksesan jangka panjang bagi perusahaan.
Sekadar informasi, Transfez adalah lembaga keuangan berlisensi yang menawarkan pengiriman uang yang cepat, aman, dan nyaman untuk perorangan dan bisnis, baik domestik maupun internasional. Selain itu, Transfez Business menyediakan platform manajemen hutang dan otomatisasi keuangan terbaik untuk perusahaan.
Transfez dan Transfez Business berkomitmen penuh untuk mematuhi semua peraturan dan pedoman yang ditetapkan oleh Bank Indonesia (BI) dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) dalam seluruh kegiatan operasionalnya.
Baca Juga: Provinsi DIY Dinobatkan Sebagai Daerah dengan Nilai IPML Tertinggi Tahun 2022