Kompetisi ZIC 2024: Perusahaan Startup Berpeluang Dapat Uang Tunai Rp1 Miliar

Rahmat Jiwandono
Selasa 30 Januari 2024, 17:46 WIB
Zurich. (Sumber: Istimewa)

Zurich. (Sumber: Istimewa)

Techverse.asia - Zurich Insurance Group kembali mengadakan Zurich Innovation Championship (ZIC) edisi tahun 2024, kompetisi inovasi asuransi untuk perusahaan startup (rintisan) di seluruh dunia. ZIC sendiri pertama kali digelar pada 2018 lalu.

Kompetisi ini merupakan salah satu yang terbesar di industri asuransi dengan memberikan peluang kepada startup-startup guna menerima pendanaan (bebas ekuitas) hingga US$100 ribu atau senilai lebih dari Rp1 miliar untuk menciptakan solusi dalam menghadapi dinamika di industri asuransi.

Memasuki periode kelima, pendaftaran ZIC 2024 telah dibuka mulai 8 Januari sampai 14 Februari 2024. Lewat kompetisi tersebut, perusahaan startup yang menang berkesempatan untuk bekerja sama dengan Zurich secara lokal di negara tertentu maupun secara global, dan bergabung bersama dengan lebih dari 50 kolaborasi startup yang sudah berjalan sampai dengan saat ini.

Baca Juga: Igloo x DANA Luncurkan Asuransi Proteksi Batal Nonton untuk Penonton Bioskop

Direktur Utama PT Zurich Asuransi Indonesia Edhi Tjahja Negara menyampaikan, sampai sekarang ini perusahaannya telah berhasil mengumpulkan sebanyak 8.000 inovasi dari startup di berbagai penjuru dunia melalui kompetisi ZIC ini.

"Melihat minat yang cukup tinggi tersebut, kami kembali mengajak para perusahaan startup, khususnya yang ada di Indonesia untuk bisa berpartisipasi dalam kompetisi (ZIC) dan bersama-sama menghadirkan inovasi serta solusi di bidang asuransi yang bermanfaat buat masyarakat," ujar Edhi, Selasa (30/1/2024).

Berbeda dengan kompetisi lainnya, menurutnya, ZIC memberikan jangkauan global, kolaborasi erat sejak awal antara startup yang ikut dan unit bisnis di Zurich, serta pendekatan yang didasarkan pada keterkaitan solusi dengan kebutuhan unit bisnis di mana peserta startup bisa mengusulkan program untuk diaplikasikan di negara lain.

"Setiap tahun-tahun sebelumnya, startup dapat mendaftar untuk berbagai kategori, dengan seluruh pemenang dalam kategori berikut: jiwa dan kesehatan, asuransi umum, asuransi komersial, hingga penyederhanaan digital. Startup yang berpartisipasi akan dinilai oleh tim eksekutif Zurich di masing-masing negara berdasarkan inovasi yang paling sesuai untuk industri asuransi di negaranya," ungkapnya.

Baca Juga: MeshBio Raih Pendanaan Rp55 Miliar

Kemudian, perusahaan startup terpilih akan kembali dinilai oleh tim kepemimpinan eksekutif Zurich guna menentukan pemenang di tingkat global. Pemenang kemudian bersama-sama membuktikan bagaimana inovasi mereka bisa jadi solusi untuk pelanggan serta industri asuransi dengan diberlakukannya inovasi itu secara lokal hingga pada akhirnya di seluruh unit bisnis Zurich Insurance Group.

"Komitmen ini tak hanya berlaku di tingkat global, tetapi juga diterapkan di Indonesia," katanya.

Pada 2023 lalu, perusahaan survei visual berbasis kecerdasan buatan (AI) asal India bernama CamCom Technology Pvt Ltd (CamCom) mengajukan inovasi penilaian atau survei kendaraan untuk membantu proses pengajuan polis asuransi dengan teknologi AI guna diterapkan di Tanah Air lewat kompetisi ZIC.

Baca Juga: Penetrasi Asuransi di Indonesia Masih Rendah, Qoala Plus Tingkatkan Produktivitas Mitra

Untuk itu, CamCom dinilai oleh tim eksekutif Zurich Indonesia hingga akhirnya terpilih sebagai unggulan di Indonesia pada ZIC tahun 2023. Pada pertengahan 2023, Zurich Indonesia juga berkolaborasi dengan CamCom meluncurkan teknologi AI tersebut guna membantu proses pengajuan polis kendaraan yang sesuai, lebih tepat, lebih akurat, dan meminimalisir kesalahan yang disebabkan oleh manusia.

"Melalui ZIC edisi tahun ini, kami membuktikan komitmen Zurich untuk mewujudkan masa depan yang lebih baik, terutama bagi nasabah kami guna mendapatkan pengalaman berasuransi yang lebih sederhana dan mudah," imbuhnya.

ZIC 2024 terbuka untuk perusahaan startup di seluruh dunia. Informasi lengkap mengenai ZIC 2024 dan hasil kompetisi tahun sebelumnya dapat dilihat melalui laman website www.zurich.com/zic.

Baca Juga: Shinhan EZ's Masuk ke dalam Asuransi Indonesia, Kerja Sama dengan PasarPolis

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle18 November 2024, 19:29 WIB

Adidas SPZL x CP Company Hadirkan Koleksi Kolaboratif

Keduanya Bersatu Kembali untuk Koleksi Kolaboratif dalam Rayakan Ulang Tahun SPZL ke-10.
Adidas Spezial x CP Company. (Sumber: Adidas)
Techno18 November 2024, 18:28 WIB

Youtube Jewels: Audiens Bisa Beri Hadiah bagi Kreator Saat Live Stream

YouTube mengejar TikTok dengan fitur hadiah baru untuk siaran langsung vertikal.
Penonton Youtube sekarang bisa memberi gift kepada kreator. (Sumber: Youtube)
Startup18 November 2024, 18:05 WIB

Klinik Semaai Bantu Tingkatkan Literasi Petani dan Daya Saing Toko Tani

Fitur ini dapat membantu belajar dan memahami seluk beluk pertanian.
Ilustrasi aplikasi Semaai. (Sumber: semaai)
Techno18 November 2024, 17:32 WIB

WhatsApp Kini Memungkinkan untuk Menyimpan Draft Pesan

WhatsApp akhirnya punya fitur draft.
WhatsApp akhirnya punya fitur draf pesan. (Sumber: WhatsApp)
Automotive18 November 2024, 16:29 WIB

Next Generation Ford Everest akan Dipamerkan di GAIKINDO Jakarta Autoweek 2024

RMA Indonesia akan membawa beberapa mobil andalan, termasuk salah satu SUV terbarunya yaitu Next Generation Ford Everest.
Next Generation Ford Everest. (Sumber: Ford)
Techno18 November 2024, 15:57 WIB

ASUS ExpertBook P5 Segera Dijual di Indonesia, Ada 2 Opsi Prosesor

Laptop ini membidik segmen Small Medium Enterprise (SME).
ASUS ExpertBook P5 diperkenalkan di Indonesia. (Sumber: istimewa)
Lifestyle18 November 2024, 15:15 WIB

Hoka Resmi Buka Toko Pertamanya di Indonesia, Berlokasi di Icon Bali Mall

Kunjungi HOKA Icon Bali untuk pengalaman lengkap atau melalui online storenya.
HOKA membuka toko pertamanya di Icon Bali Mall. (Sumber: HOKA)
Techno18 November 2024, 14:37 WIB

Oppo Find X8 Series akan Ditenagai oleh Chipset MediaTek Dimensity 9400, Ini Kelebihannya

Perangkat pertama yang tersedia secara global yang dilengkapi chipset baru MediaTek yang canggih.
Oppo Find X8 Series akan ditenagai dengan cip MediaTek Dimensity 9400. (Sumber: oppo)
Lifestyle17 November 2024, 18:24 WIB

The Flying Cloth Digelar di Museum Nasional Indonesia hingga 24 November 2024

The Flying Cloth resmi dibuka: perjalanan 25 tahun Merdi Sihombing dalam merajut budaya dan keberlanjutan.
Merdi Sihombing (kanan) mengadakan jumpa pers tentang The Flying Cloth pekan lalu. (Sumber: istimewa)
Techno17 November 2024, 16:53 WIB

AI Generatif Bisa Sebabkan Sampah Elektronik Setara dengan 10 Miliar iPhone per Tahun

Proyeksi ini berdasarkan para peneliti dari Universitas Cambridge dan Akademi Ilmu Pengetahuan China.
Ilustrasi AI generatif. (Sumber: null)