Telkomsel Ventures Mengadakan TINC Batch 9, Bantu Majukan Startup

Rahmat Jiwandono
Rabu 13 Maret 2024, 13:57 WIB
Telkomsel Ventures telah menggelar TINC Batch 9. (Sumber: istimewa)

Telkomsel Ventures telah menggelar TINC Batch 9. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Telkomsel melalui Telkomsel Ventures kembali menyelenggarakan program akselerator TINC Batch 9 dengan menjalin kolaborasi startegis bersama App Works, sebuah perusahaan modal ventura ternama di wilayah Asia Tenggara.

Program pengembangan perusahaan digital rintisan yang sudah dibuka pendaftarannya sejak 12 Februari kemarin bertujuan untuk menumbuhkankembangkan perusahaan startup inovatif supaya bisa menghadirkan solusi digital untuk berbagai sektor di Indonesia.

Program TINC adalah bagian dari ekosistem inovasi Telkomsel yang tak hanya berfungsi sebagai akselerator tapi juga kelanjutan dari program inkubasi NextDev yang fokusnya dalam memajukan startup tahap awal ke tingkat berikutnya.

Inisiatif tersebut menjadi wujud nyata komitmen perusahaan lewat Telkomsel Ventures dalam mendukung perkembangan startup lewat pemanfaatan ekosistem, aset, dan keahlian perusahaan guna menghadirkan berbagai solusi digital yang inklusif dan berkelanjutan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

Baca Juga: Telkomsel Luncurkan Paket GamesMAX Booster Terbaru

"Pelaksanaan TINC Batch 9 ini sejalan dengan semangat kami dalam menggerakkan kemajuan eksositem digital bangsa melalui sinergi strategis untuk mendorong pertumbuhan solusi digital yang inovatif dan startup nasional yang dapat mendukung perekonomian digital dalam negeri," kata Chief Executive Officer (CEO) Telkomsel Ventures Mia Melinda.

Mia menyampaikan, pada TINC yang diadakan tahun ini sebagai akselerator perusahaan sekaligus corporate venture capital Telkomsel yang kaitannya langsung dengan ekosistem perusahaan rintisan di Indonesia untuk membuka lebih banyak peluang investasi terhadap para startup nasional yang nantinya terpilih.

Chairman and Partner App Works, Jamie Lin menjelaskan bahwa selama satu dekade terakhir, App Works telah mendukung masa depan ratusan startup melalui program akseleratornya dengan menghubungkan inovator dan perusahaan untuk mendorong pertumbuhan yang saling menguntungkan.

"Komitmen kami terhadap Indonesia dimulai dengan investasi pada 2018 dan sejak itu berkembang menjadi komunitas bagi para founders startup dan investor," ujarnya.

Baca Juga: NEX Ventures Suntikan Dana Investasi ke 3 Startup Cleantech Indonesia

Melalui kerja sama strategis dengan Telkomsel sebagai grup telekomunikasi digital terbesar di Indonesia, App Works bisa memberdayakan lebih banyak perusahaan startup yang menjanjikan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia.

Pada program TINC Batch 9 ini, para startup teknologi di Indonesia dapat mendaftarkan diri dengan memilih fokus pada sektor atau vertikal yang sesuai dengan proposisi nilai untuk dapat bermitra dengan Telkomsel seperti Consumer Solutions, Data (Artificial Intelligence/AI, data analytics, cyber security), Software as a service (SaaS)/Enterprise, B2B Services, dan Fintech.

Startup yang berpartisipasi akan mendapat akses ke ekosistem digital milik Telkomsel dan App Works untuk memanfaatkan lebih banyak peluang pengembangan bisnis secara lebih berkualitas.

Baca Juga: Antler Investasi Pre-Seed untuk 37 Startup

Guna memperbesar dampak positif kolaborasi, para startup akan dipasangkan dengan unit bisnis Telkomsel yang meliputi Technology Strategy & Consumer Product Innovation; ⁠Data Solutions; ⁠Corporate Strategy, Innovation, Sustainability, & Marketing; ⁠Strategic Investment & Portfolio Management; ⁠Digital Advertising & Financial Services; dan ⁠Enterprise Product Management.

Selama program tersebut berlangsung, berbagiai unit bisnis Telkomsel ini akan melakukan kolaborasi dengan para founder startup dalam rangkaian kegiatan yang bertujuan buat meningkatkan kompetensi perusahaan, memperluas jaringan, hingga membangun sinergi bersama Telkomsel.

"Demo Day yang akan digelar pada Oktober 2024 mendatang, bakal menjadi puncak program TINC Batch 9, di mana para startup akan mempresentasikan usaha mereka kepada investor dan mitra bisnis yang potensial," ujar dia.

Baca Juga: AC Ventures Himpun Dana Triliunan Rupiah, Dukung Startup Berbasis Teknologi di Indonesia

Informasi, TINC adalah program akselerator dari Telkomsel yang dibuat sebagai wadah untuk meningkatkan kolaborasi antar perusahaan startup dengan ekosistem inovasi serta unit bisnis yang terdapat di Telkomsel.

TINC mengambil peran sebagai mitra strategis para startup dalam menghadapi berbagai tantangan bisnis dan diharapkan dapat mengoptimalkan kemampuan setiap startup agar mencapai objektif bisnis mereka dengan lebih efektif dan memberikan dampak positif pada ekonomi digital Indonesia serta masyarakat luas.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno20 Desember 2024, 17:43 WIB

ASUS TUF Gaming A14 Resmi Meluncur di Indonesia, Lihat Speknya

Jelang akhir 2024, ASUS rilis laptop gaming tipis berteknologi AI.
ASUS TUF Gaming A14. (Sumber: istimewa)
Techno20 Desember 2024, 17:29 WIB

Sandisk dengan Logo Baru akan Segera Tiba

Filosofi kreatif yang mencerminkan dunia dengan ketangguhan ekspresi data yang memajukan aspirasi dan peluang.
Logo baru Sandisk. (Sumber: Sandisk)
Techno20 Desember 2024, 15:27 WIB

Samsung Luncurkan Kulkas Anyar: Disematkan Teknologi AI Hybrid Cooling

Kulkas inovatif merevolusi cara pendinginan dengan modul Peltier.
Kulkas Samsung dengan teknologi AI Hybrid Cooling. (Sumber: Samsung)
Techno20 Desember 2024, 15:17 WIB

Khawatir Aplikasinya Dilarang di AS, CEO TikTok Bertemu Donald Trump

TikTok meminta Mahkamah Agung AS untuk menunda larangan yang akan datang.
Tangkapan layar CEO TikTok Shou Zi Chew memberikan kesaksian di depan anggota Kongres AS, Kamis (24/3/2023) waktu setempat. (Sumber: Youtube C-SPAN)
Startup20 Desember 2024, 14:56 WIB

Funding Societies Raup 25 Juta Dolar, Tingkatkan Modal bagi UMKM

Startup teknologi finansial ini akan memberi pinjaman dana bagi pelaku UMKM.
Funding Socities. (Sumber: istimewa)
Startup20 Desember 2024, 14:43 WIB

Grup Modalku Dapat Investasi dari Cool Japan Fund, Segini Nominalnya

Modalku adalah platform pendanaan digital bagi UMKM di Asia Tenggara.
Modalku.
Startup20 Desember 2024, 14:03 WIB

Impact Report 2024: Soroti Kepemimpinan Perempuan dan Pengurangan Emisi CO2

AC Ventures, bekerja sama dengan Deloitte, merilis Impact Report 2024 yang menunjukkan komitmen berkelanjutan terhadap dampak sosial dan lingkungan di Asia Tenggara.
AC Ventures.
Startup20 Desember 2024, 13:39 WIB

Qiscus Bertransformasi Jadi AI-Powered Omnichannel Customer Engagement Platform

Qiscus mengmumkan transformasi AI guna akselerasi pasar Asia Tenggara.
Qiscus.
Techno19 Desember 2024, 19:07 WIB

Google Whisk: Alat AI Baru untuk Bikin Gambar dari Gambar Lain

Google bereksperimen dengan generator gambar baru yang menggabungkan tiga gambar menjadi satu kreasi.
Hasil imej berbasis gambar yang dibuat oleh Google Whisk. (Sumber: Whisk)
Techno19 Desember 2024, 18:29 WIB

ASUS NUC 14 Pro: PC Mini Bertenaga Kecerdasan Buatan yang Desainnya Ringkas

ASUS mengumumkan NUC 14 Pro AI.
ASUS NUC 14 Pro. (Sumber: asus)