GoTo Tunjuk Simon Tak Leung Ho sebagai Chief Financial Officer Baru

Rahmat Jiwandono
Minggu 21 Juli 2024, 13:22 WIB
goto (Sumber: goto)

goto (Sumber: goto)

Techverse.asia - PT GoTo Gojek Tokopedia baru-baru ini mengumumkan rencana penunjukkan Chief Financial Officer (CFO) mereka yang baru. Langkah ini adalah bagian dari penguatan jajaran manajemen, seiring dengan percepatan langkah menuju pertumbuhan yang berkelanjutan.

Adapun jabatan CFO GoTo akan dipercayakan kepada Simon Tak Leung Ho, seorang profesional yang memiliki pengalaman di bidang finansial bakal resmi memulai jabatannya pada 30 Agustus besok. Namun, ini bergantung pada persetujuan pemegang saham lewat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RPUSLB) yang akan digelar pada 30 Agustus 2024.

Simon Tak Leung Ho juga dilaporkan akan menduduki jajaran direksi perseroan usai RUPSLB perseroan. Dia punya pengalaman lebih dari 25 tahun di sektor finansial, mencakup manajemen keuangan, strategi perusahaan, pasar modal, hingga hubungan investor. Simon memulai karirnya di bidang konsultan manajemen sebelum beralih ke sektor keuangan.

Baca Juga: Har Har Chicken! Kriuknya Cuan Ayam Goreng Terasi

Dia juga telah menduduki sejumlah posisi senior di perbankan internasional, di antaranya Citigroup dan ABN AMRO. Simon pun sempat menjabat sebagai CFO di FinVolution Group, platform teknologi finansial di China yang tercatat di Bursa Efek New York, sebelum beralih ke jabatan terakhirnya sebagai CFO di Maya, perusahaan pembayaran dan perbankan digital di Filipina.

Karena akan ditunjuk sebagai CFO GoTo, maka dia nantinya bakal berdomisili di Indonesia, bertanggung jawab langsung kepada Direktur Utama Grup GoTo, Patrick Walujo. Dia juga akan membawahi divisi keuangan dan hubungan investor GoTo.

"Pengalaman Simon yang sangat luas dan pengetahuannya yang mendalam di bidang keuangan akan sangat berharga untuk kami seiring upaya kami mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan," ujar Direktur Utama Grup GoTo Patrick Walujo baru-baru ini.

Dijelaskannya, Simon akan menjadi bagian dari manajemen senior serta akan berperan penting dalam memastikan perseroan guna memberikan nilai jangka panjang bagi para pemegang saham GoTo. Tak lupa, lanjut Patrick, dia mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Jacky Lo untuk pengabdian dan kontribusinya terhadap perusahaan.

Baca Juga: Grab Indonesia Meluncurkan Pusat Keamanan dan Keselamatan Grab untuk Wisatawan

"Di bawah kepemimpinan Jacky Lo, kami berhasil mencatatkan kondisi keuangan yang lebih baik, khususnya dalam peningkatan profitabilitas serta efisiensi beban usaha," ujarnya.

Terpisah, Simon mengaku sudah lama mengagumi GoTo lantaran kemampuan mereka yang disebut telah membawa banyak perubahan dan memberikan solusi untuk banyak masyarakat di Indonesia dan beberapa negara GoTo beroperasi di Asia Tenggara.

"Saya menyambut baik kesempatan untuk menjadi bagian dari perjalanan Grup GoTo dan akan bekerja sama secara erat dengan jajaran manajemen guna memastikan pertumbuhan yang optimal untuk perseroan," ujarnya.

Penunjukkan dirinya dilakukan seiring momentum yang penting bagi GoTo. Sepanjang tahun 2023, GoTo konsisten mempercepat jalannya menuju profitabilitas dan juga membangun kemitraan bersama TikTok.

Baca Juga: BNV Arcade dari BNI Ventures Resmi Meluncur, Memperkuat Ekosistem Startup

Setelah meningkatkan pendapatan serta meningkatkan efisiensi beban usaha, GoTo kini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhannya dengan melakukan investasi guna mendorong pertumbuhan bsinis sambil tetap berkomitmen untuk mencapai EBITDA Grup yang disesuaikan mencapai titik impas untuk tahun ini.

Berita ini muncul bersamaan dengan GoTo yang memperkenalkan GoTo AI sebagai program jangka panjang pengembangan dan pemanfaatan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) di ekosistem GoTo.

Menandai tahap awal implementasi dari GoTo AI, hari ini GoTo memperkenalkan 'Dira by GoTo AI', asisten suara dalam Bahasa Indonesia berbasis AI. Dira by GoTo AI saat ini dapat digunakan di aplikasi GoPay oleh sebagian pengguna, dan akan terus diperluas ke seluruh pengguna sebelum nantinya tersedia di aplikasi Gojek.

Dira, singkatan dari Dikte Suara, didesain untuk memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pengguna. Asisten AI ini akan membantu pengguna dalam menggunakan fitur aplikasi GoPay dengan lebih mudah, dan melakukan berbagai transaksi lebih cepat menggunakan asisten suara dalam Bahasa Indonesia.

Baca Juga: OYO Raih Pendanaan Ratusan Miliar dari Perusahaan Berbasis di India

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)