McEasy Meluncurkan Dashcam MeTrack, Sudah Ada Fitur ADAS

Startup McEasy merilis produk dashcam bernama MeTrack. (Sumber: istimewa)

Techverse.asia - Startup sistem manajemen armada dan transportasi sejak 2017, McEasy merilis dashcam MeTrack, sebuah solusi yang didesain guna memenuhi segala kebutuhan mobilitas kendaraan pribadi. MeTrack menawarkan inovasi anyar dalam manajemen kendaraan pribadi lewat rangkaian produk General Positioning System (GPS) serta dashcam yang canggih.

Baca Juga: DANA Hadirkan Fitur DANA Protection untuk Mencegah Kejahatan Siber

"MeTrack adalah jawaban kami terhadap permintaan pasar yang tinggi untuk adanya terhadap manajemen kendaraan pribadi yang terintegrasi. Kami ingin memastikan pengguna MeTrack punya kontrol penuh terhadap keselamatan, keamanan, dan kenyamanan dalam berpergian dengan kendaraan pribadi," ujar CEO McEasy Raymond Sutjiono, Minggu (29/9/2024).

Ia menyampaikan bahwa kapabilitas serta teknologi manajemen armada McEasy yang sudah terbukti di beragam sektor industri akan dipakai di dalam produk MeTrack dengan sejumlah fitur unggulan seperti penilaian rating pengemudi atau membagikan lokasi live tracking secara real-time ke kerabat.

Produk unggulan dari MeTrack mencakup GPS portabel dan dashcam yang dilengkapi dengan teknologi anyar, termasuk Advance Driver Assistance System (ADAS) serta sistem untuk mendeteksi area blind spot. Fitur-fitur tersebut dibuat guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara, menjadikan alat ini sebagai solusi yang komprehensif bagi kendaraan pribadi.

Baca Juga: Honda PCX160 dan EM1 e: Mendukung Repsol Honda Team di MotoGP Mandalika

Selain itu, MeTrack juga punya sejumlah kelebihan seperti transparansi harga, gratis pengembalian 30 hari dan garansi ganti baru satu tahun. MeTrack juga sudah tersedia di App Store, Google Play Store, dan website MeTrack.id agar memudahkan pelanggan memperoleh informasi yang komplet seputar produk serta layanan.

Guna memastikan ketersediaan produk yang baik, kekinian sudah terdapat lebih dari 30 gerai reseller di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) yang telah bekerja sama dalam distribusi produk MeTrack dalam waktu satu bulan usai diluncurkan.

"Program kemitraan reseller ini adalah salah satu bentuk komitmen kami untuk turut serta memajukan Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) otomotif di Indonesia," ujarnya.

Baca Juga: Pentingnya Memasang Dashcam di Mobil: Camera Sebagai Bukti Insiden

"Kami sangat bersyukur dengan respons yang positif yang diberikan oleh pasar terhadap MeTrack. Hal ini mendorong kami untuk terus mempersembahkan inovasi produk yang bisa jadi solusi dari mobilitas masyarakat Indonesia," tambah Direktur Business Expanssion McEasy William Firman.

Forbes

McEasy sukses menjadi salah satu dari delapan perusahaan rintisan (startup) asal Indonesia yang masuk dalam jajaran Forbes Asia 100 to Watch 2024 yang dirilis oleh Forbes Internasional. Jajaran ini menampilkan 100 startup dan Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dari beragam sektor industri di kawasan Asia Pasifik yang secara kolektif telah mendapat investasi lebih dari US$2 miliar.

Sejumlah kriteria penilaian ialah perusahaan harus milik pribadi, pendapatan tahunan tak lebih dari US$50 juta atau setara dengan Rp774 miliar dan jumlah pendanaan tak lebih dari US$100 juta atau sekitar Rp1,4 triliun sampai 7 Agustus 2024.

Baca Juga: TransTRACK Dapat Dana Ratusan Miliar, Mentransformasi Sektor Logistik dan Transportasi

Sektor logistik menjadi salah satu penopang pertumbuhan ekonomi dalam negeri. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) triwulan II-20241 menunjukkan kontribusi sektor transportasi dan pergudangan terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) mencapai 6,24 persen atau Rp345 triliun dengan laju pertumbuhan sebesar 9,56 persen.

McEasy Platform (MEP) serangkaian solusi komprehensif guna mengatasi tantangan dalam ekosistem logistik negara, termasuk mobilitas Internet of Things (IoT) terkait dengan manajemen armada, pengiriman logistik secara menyeluruh dan pemeliharaan kendaraan.

Tahun lalu sampai semester pertama tahun ini, kemitraan McEasy tumbuh lebih dari enam kali lipat. McEasy pun jadi mitra bagi lebih dari 1.500 perusahaan di Indonesia. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan korporasi yang terintegrasi dengan MEP membuktikan bahwa solusi itu diperlukan oleh para pelaku industri.

Baca Juga: Garmin Dash Cam™ X: Lensanya Anti Silau, Kualitas Rekaman 4K

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI