Slime Tapi Robot, Robot Tapi Bentuknya Seperti Slime: Penemuan Baru Yang Berpeluang Bantu Pembedahan Dalam

Uli Febriarni
Jumat 23 Desember 2022, 20:34 WIB
Li Zhang menunjukkan contoh penggunaan robot slime dalam pembedahan saluran cerna, lewat layar komputer / akun Li Zhang

Li Zhang menunjukkan contoh penggunaan robot slime dalam pembedahan saluran cerna, lewat layar komputer / akun Li Zhang

Bagi yang pernah melihat film Venom, kita akan melihat sebuah makhluk yang mirip slime berwarna hitam, lengket, dan dapat merasuki tubuh inangnya lalu mengubahnya menjadi monster. Sebuah karakter tersebut sepertinya masuk ke dalam sebuah imajinasi seorang ilmuwan asal Hong Kong, bernama Li Zhang.

Li Zhang dengan rekan-rekannya mencampurkan partikel magnet neodymium dengan boraks, deterjen rumah tangga, juga dengan alkohol polivinil, sejenis resin untuk membentuk slime yang dapat dikendalikan. Informasi awal ini kami dapatkan dari laman News Scientist. 

Baca Juga: Merata Se-Indonesia, BMKG Prediksi Masa Natal Dan Tahun Baru 2023 Bakal Diguyur Hujan

Sementara dari laman Cnet, dikutip pada Jumat (23/12/2022), diketahui bahwa menurut Zhang, jika kalian menyentuh slime ini dengan kecepatan tinggi, maka ia akan berperilaku menjadi benda padat. Tetapi jika kalian menyentuhnya dengan lembut dan perlahan, maka ia akan berperilaku seperti cairan.

Nah, hal ini memungkinkan robot slime untuk dapat bergerak secara elastis dan dapat masuk ke berbagai macam ruang-ruang sempit.

Kontrol robot ini datang partikel magnet tersebut, dapat dipandu untuk melalui ruang dan saluran sempit menggunakan suatu magnet. Atau bisa juga berlabuh dan diregangkan menggunakan dua magnet.

Campuran slime tersebut juga dibuat dari konduktor listrik. Maka dapat digunakan untuk membungkus kabel dan memperbaiki sirkuit kabel, di tempat-tempat yang susah dijangkau.

Meski demikian, robot hasil penelitian Zhang dan rekannya yang ditulis dalam jurnal peer-review Advanced Functional Materials ini, belum memiliki tujuan komersial secara resmi.

Baca Juga: Musim Hujan Tapi Ingin Tetap Liburan? Ini 5 Destinasi Yang Oke Dikunjungi Tanpa Kebasahan

Zhang sudah menjelaskannya kepada The Guardian. Mereka menganggap robot slime ini masih sebagai penelitian fundamental, mencoba memahami sifat materialnya.

Para ilmuwan tidak memiliki rencana untuk mengujinya dalam dunia medis, tetapi sejauh ini mereka membayangkan robot slime ini dapat berguna dalam sistem pencernaan. Misalnya dalam mengurangi bahaya dari benda-benda yang tertelan.
Sebab, partikel magnetik dalam slime itu sendiri adalah racun. 

Namun, untuk perkembangannya, robot ini diharapkan untuk dapat diuji pengaplikasiannya untuk pengobatan penyakit dalam. Dimana robot slime ini dapat digunakan untuk melewati saluran pencernaan, tanpa menyebabkan sebuah kerusakan organ.

"Saat ini idenya, apakah dapat menggunakan robot slime untuk membungkus atau menelan bahan berbahaya di perut atau usus kecil kalian. Misalnya saja jika seseorang menelan baterai secara tidak sengaja," kata Zhang.

Dan karena ini adalah bahan seperti gel, Zhang meyakininya sebagai sesuatu yang sangat lembut dan tidak ada ujung yang tajam.

Saat ini, slime magnetik masih memerlukan campur tangan manusia untuk bergerak dan mengenali lingkungannya. Karena slime tersebut tidak memiliki organ yang dapat mengarahkannya. 

Zhang dan rekan-rekannya masih melakukan tes penggunaan slime robot sebagai tangan robot, untuk melakukan prosedur pembedahan di dalam saluran pencernaan. Hal itu juga dapat digunakan dalam perangkat-perangkat kecil lainnya, hingga melakukan reparasi jalur listrik di luar angkasa.

Baca Juga: Manfaat Lain Wortel: Sebagai Sunscreen Alami

Soal reparasi jalur listrik di luar angkasa tadi, Zhang menjelaskan, bisa dilakukan jika gaya magnet di luar angkasa masih ada dan mereka masih dapat menggerakkan robot tersebut.

"Namun masih banyak penelitian dan percobaan yang harus dilakukan untuk uji cobanya. Kami masih ingin memastikan materialnya tidak berubah saat di luar angkasa," ujarnya, dilaporkan oleh The New Stack.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)