SnackVideo Menandatangani Kemitraan Lisensi Global dengan Warner Chappell Music

Editor Techverse
Jumat 02 September 2022, 22:02 WIB
Logo SnackVideo.

Logo SnackVideo.

Techverse.asia - Warner Chappell Music (WCM) dan SnackVideo, salah satu platform video pendek dengan pertumbuhan tercepat di dunia, telah menandatangani kemitraan lisensi global agar musik keluaran WCM tersedia di platform SnackVideo di seluruh dunia.

Baru-baru ini, SnackVideo mendapat lebih dari 180 juta pengguna bulanan aktif di luar regional China dan menjadi salah satu aplikasi terpopuler di Timur Tengah dan Afrika Utara (MENA), Amerika Latin, serta di Asia Selatan dan Tenggara. Pada kemitraan tersebut, musik keluaran WCM akan tersedia di dalam aplikasi, menawarkan konten baru yang menarik untuk para pengguna SnackVideo.

WCM sendiri memiliki kantor di lebih dari 20 negara dan merupakan rumah bagi banyak penulis lagu dari berbagai genre, dengan kumpulan lagu-lagu hits kontemporer yang sudah meraih tangga lagu teratas. 

Baca Juga: Samsung Galaxy Fold Terbaru Resmi Hadir di Indonesia, Berapa Harganya?

Senior Vice President of Global Digital dari Warner Chappell Music, Natalie Madaj, mengatakan, ekosistem digital terus berkembang dengan cara baru yang menarik. Oleh karenanya, aplikasi media sosial seperti SnackVideo dapat mengubah cara orang mendalami dan menikmati musik di seluruh dunia.

"Kami bangga dapat bermitra dengan SnackVideo untuk membawa katalog lagu kami ke basis pengguna SnackVideo serta para pencipta lagu berbakat," katanya Jumat (2/9/2022).

Kuaishou Head of Overseas Partnership and Communications, Calvin Liu mengatakan, kolaborasi ini merupakan hal yang sangat menarik dari segi kreatif dan bisnis.

"Kami yakin katalog musik yang beragam dari Warner Chappell akan menginspirasi jutaan pengguna SnackVideo di seluruh dunia dalam mengekspresikan diri melalui musik ketika mereka berbagi cerita mengenai kehidupan mereka.”

Selain itu, pada Juni 2022 lalu SnackVideo juga meluncurkan sesi live streaming untuk pertama kalinya dengan aktor dan legenda kung fu internasional, Jackie Chan, yang mampu menarik lebih dari 130 juta penonton pada puncaknya, dengan total 220 juta penonton, dan 320 juta likes.

Selanjutnya, SnackVideo juga menarik para bintang musik dan budaya pop, seperti penyanyi pop Mandarin, Jay Chou, yang kini memiliki 31 juta followers. Jay Chou bergabung dengan SnackVideo secara eksklusif pada tahun 2020 dan tidak lama setelah meluncurkan konser live streaming untuk pertama kalinya di berbagai platform global milik Kuaishou Technology di tahun 2022. 

Baca Juga: Canon Hadirkan EOS R7 dan R10, Mirrorless APS-C yang Berkecepatan Tinggi

SnackVideo mendukung adanya inklusivitas dan keaslian konten, di mana para pengguna dan kreator di seluruh Indonesia dapat saling berbagi pengalaman mengenai latar belakang, budaya dan aspirasi masing-masing di lingkup yang positif dan aman.

Sebagai informasi, SnackVideo adalah platform sosial yang berfokus pada berbagi video pendek yang memberikan kesempatan bagi pengguna untuk mengekspresikan gaya dan kreativitas mereka melalui pembuatan dan berbagi video pendek.

SnackVideo menawarkan berbagai video dan streaming langsung yang paling menarik, lucu, dan ajaib. Pengguna dapat membuat, mengunggah, dan membagikan video asli mereka dengan menggunakan editor di aplikasi yang sangat mudah digunakan yang mencakup efek, filter, musik, dan lainnya yang membantu pengguna menjadi sekreatif yang mereka inginkan.

Aplikasi SnackVideo mudah digunakan dan memungkinkan para penggunanya untuk menikmati berbagai jenis konten menarik, mulai dari komedi dan fashion hingga hewan peliharaan dan game - dan segala hal di antaranya.

Warner Chappell Music, sebuah perusahaan penerbitan musik global dari Warner Music Group, merupakan rumah bagi beragam penulis lagu legendaris dan katalog kaya lagu-lagu kontemporer dan standar yang berpengaruh. Dengan kantor di lebih dari 20 negara, Warner Chappell memberikan keahlian mendalam di berbagai layanan kreatif dan peluang paling inovatif bagi penulis lagu dan pemegang hak cipta.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)