DJI Mavic 3 Pro Sudah Masuk Pasar Indonesia, Segini 3 Harga Paketnya

Rahmat Jiwandono
Jumat 28 April 2023, 16:47 WIB
DJI Mavic 3 Pro. (Sumber : DJI)

DJI Mavic 3 Pro. (Sumber : DJI)

Techverse.asia - Erajaya Active Lifestyle memastikan kehadiran drone flagship terbaru DJI Mavic 3 Pro di Indonesia yang akan menjawab kebutuhan para pembuat konten foto maupun video aerial. Hadir dengan triple camera system, DJI Mavic 3 Pro menghadirkan standar baru dari kemampuan pencitraan untuk berkisah melalui foto dan menciptakan karya video sinematik. Sesi preorder berlangsung pada tanggal 25 April hingga 11 Mei 2023.

CEO Erajaya Active Lifestyle, Djohan Sutanto mengatakan bahwa DJI Mavic 3 Pro merupakan anggota keluarga terbaru dari portofolio produk DJI yang dihadirkan untuk para penerbang drone yang ingin menghasilkan konten yang cinematic dan tiada duanya melalui triple camera system.

Permintaan akan konten fotografi maupun videografi udara adalah salah satu pendorong tumbuhnya pasar drone di dunia, bahkan diyakini bakal terus tumbuh dengan CAGR lebih dari 29 persen hingga tahun 2028 mendatang. 

"Kami yakin bahwa kehadiran DJI Mavic 3 Pro sudah dinantikan oleh banyak content creator yang tidak ingin berkompromi dalam hal kualitas," katanya dalam keterangan tertulisnya, Jumat (28/4/2023). 

Baca Juga: Drone DJI Mavic 3 Pro Hadir dengan 3 Kamera Hasselblad, Ini Harga dan Speknya

Mavic 3 Pro merupakan drone yang dilengkapi tiga kamera sekaligus dengan jarak fokal 24mm, 70mm dan 166mm yang memenuhi berbagai skenario pengambilan gambar udara.

Waktu terbang pesawat nirawak ini mencapai 43 menit sehingga memberi kesempatan lebih banyak bagi penerbang untuk mengambil gambar. Teknologi omnidirectional sensing dan APAS 5.0 menjamin rute penerbangan yang aman dari hambatan.

Fitur pengambilan gambar yang ditawarkan DJI Mavic 3 Pro membuatnya ideal untuk dioperasikan oleh penerbang drone yang berpengalaman maupun pemula dalam membuat konten yang memukau dengan perintah sederhana seperti FocusTrack, MasterShots, QuickShots dan Panorama.

Erajaya Active Lifestyle menawarkan tiga paket pembelian drone DJI Mavic 3 Pro yang hadir untuk menjawab kebutuhan yang unik dari masing-masing penggunanya: DJI Mavic 3 Pro (DJI RC), DJI Mavic 3 Pro Fly More Combo (DJI RC) dan DJI Mavic 3 Pro Fly More Combo (DJI RC Pro).

Harga paket DJI Mavic 3 Pro (DJI RC) Rp33.750.000, DJI Mavic 3 Pro Fly More Combo (DJI RC) Rp42.990.000, dan DJI Mavic 3 Pro Fly More Combo (DJI RC Pro) Rp53.290.000. 

Berikut deskripsi dari masing-masing paket penjualan:

DJI Mavic 3 Pro (DJI RC) DJI Mavic 3 Pro Fly More
Combo (DJI RC)
DJI Mavic 3 Pro Fly More
Combo (DJI RC Pro)
1x DJI Mavic 3 Pro 1x DJI Mavic 3 Pro 1x DJI Mavic 3 Pro
1x DJI RC 1x DJI RC 1x DJI RC Pro
1x DJI RC Control Sticks (pair) 1x DJI RC Control Sticks (pair) 1x DJI RC Control Sticks (pair)
1x DJI Mavic 3 Intelligent Flight
Battery
3x DJI Mavic 3 Intelligent Flight
Battery
3x DJI Mavic 3 Intelligent Flight
Battery
3x DJI Mavic 3 Low-Noise
Propellers (pair)
6x DJI Mavic 3 Low-Noise
Propellers (pair)
6x DJI Mavic 3 Low-Noise
Propellers (pair)
1x USB 3.0 Type-C Cable 1x DJI 100W USB-C Power Adapter
AC Power Cable
1x DJI 100W USB-C Power Adapter
AC Power Cable
1x DJI 65W Portable Charger 1x DJI 100W USB-C Power Adapter 1x DJI 100W USB-C Power Adapter
2x USB-C to USB-C Cable 2x USB-C to USB-C Cable
1x DJI Mavic 3 Battery Charging
Hub (100W)
1x DJI Mavic 3 Battery Charging
Hub (100W)
1x DJI Mavic 3 Pro Storage Cover 1x DJI Mavic 3 Pro Storage Cover 1x DJI Mavic 3 Pro Storage Cover
1x DJI Mavic 3 Pro ND Filters Set
(ND8/16/32/64)
1x DJI Mavic 3 Pro ND Filters Set
(ND8/16/32/64)
1x DJI Shoulder Bag 1x DJI Shoulder Bag
 

Pre-order bisa dilakukan dari tanggal 25 April hingga 11 Mei 2023 melalui jaringan gerai Erajaya yakni DJI Experience Store, Urban Republic, Erafone, iBox, dealer resmi DJI, serta laman e-commerce Eraspace.com, DJI Official Store di marketplace Tokopedia, Shopee dan Blibli. Produk ini akan tersedia di channel yang sama mulai tanggal 12 Mei 2023.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Startup22 Januari 2025, 18:56 WIB

Openspace Ventures Beri Pendanaan Lanjutan untuk MAKA Motors

Pendanaan ini datang setelah startup tersebut melansir motor listrik pertamanya, MAKA Cavalry.
MAKA Cavalry.
Techno22 Januari 2025, 18:34 WIB

Huawei FreeBuds SE 3: TWS Entry-level Seharga Rp400 Ribuan

Gawai ini akan menghadirkan keseimbangan sempurna antara performa dan kenyamanan.
Huawei FreeBuds SE 3. (Sumber: Huawei)
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)