Sejumlah Kota di Jepang Gunakan AI dan ChatGPT, Ketimbang Rekrut Tenaga Kerja Baru

Uli Febriarni
Minggu 30 April 2023, 16:27 WIB
ilustrasi bekerja dengan AI (Sumber : PIXABAY)

ilustrasi bekerja dengan AI (Sumber : PIXABAY)

Sejumlah kota di Jepang pakai ChatGPT, untuk gantikan pekerja manusia. Hal itu dilakukan oleh pemerintah distrik di negara setempat, untuk menyiasati kekurangan sumber daya manusia. 

Kabar penggunaan tenaga kecerdasan buatan dan ChatGPT itu dilaporkan oleh The Japan Times, yang kami akses pada Minggu (30/4/2023).

Mereka menuliskan, di antara lembaga keuangan besar di negara itu, Broker Daiwa Securities telah memimpin dalam mengadopsi chatbot ChatGPT, untuk membantu karyawannya bekerja lebih efisien.

Daiwa Securities mulai menggunakan ChatGPT dan teknologi itu dan menggambarkan keputusan itu memiliki 'potensi yang sangat besar'. Daiwa Securities menggunakannya dengan tujuan untuk merampingkan tugas sehari-hari, termasuk pengumpulan informasi dalam bahasa Inggris.

Perusahaan juga berharap bisa melihat pengurangan biaya dan waktu, untuk mempersiapkan tugas-tugas outsourcing seperti membuat dokumen, memberi karyawan lebih banyak waktu untuk menyusun rencana bisnis, dan menyelesaikan tugas lainnya.

Juru bicara Daiwa Securities, Susumu Yamamura, mengatakan bahwa mereka mengutamakan penggunaan teknologi canggih untuk mempersingkat efisiensi kerja dan menambah waktu berinteraksi dengan nasabah.

Sementara itu, di antara bank-bank besar Jepang, Mitsubishi UFJ Financial Group berencana memasang ChatGPT musim panas ini.

Sumitomo Mitsui Financial Group mengatakan telah memulai uji coba penggunaan teknologi tersebut, sementara Mizuho Financial Group telah mulai mempertimbangkan penggunaannya pula.

Selain Daiwa Securities, pemerintah Kota Yokosuka, di Kanagawa tengah Jepang, mengumumkan mereka akan mulai menggunakan ChatGPT untuk membantu tugas administratif.

Melansir CNN, setelah ChatGPT resmi digunakan, maka semua karyawan dapat menggunakan chatbot untuk meringkas kalimat, memeriksa kesalahan ejaan, dan juga membuat ide.

Seorang juru bicara dari pemerintah kota, mengatakan krisis populasi nasional adalah faktor yang mereka pertimbangkan saat menerapkan penggunaan ChatGPT, ujarnya kepada CNN.

Populasi Jepang telah menurun dengan cepat selama bertahun-tahun. Pemimpin negara baru-baru ini memperingatkan, waktu hampir habis untuk memperpanjang keturunan, dan Jepang diambang tidak dapat mempertahankan fungsi sosial.

Yokosuka diketahui punya populasi kota sebesar 376.171, jumlah ini diperkirakan akan terus menyusut. Situs pemerintah menyebut, penyebab alami diperburuk oleh kepergian produsen besar dan kurangnya pariwisata.

Beralih ke ChatGPT, dianggap menjadi cara untuk meningkatkan efisiensi dan membangun alur kerja yang lebih baik dalam operasi pemerintah, kata juru bicara pemerintah di situs itu.

Berkebalikan dengan Jepang, beberapa negara, perusahaan dan lembaga keuangan di Amerika dan Eropa justru memiliki kekhawatiran privasi data yang meluas dari penggunaan ChatGPT. Itu juga yang kemudian mendorong regulator Italia untuk mengeluarkan larangan sementara pada chatbot bulan lalu, saat mereka menyelidiki bagaimana perusahaan induknya menggunakan data.

Kemudian, JPMorgan Chase telah membatasi penggunaan ChatGPT oleh karyawan. Terkait masalah kepatuhan penggunaan perangkat lunak pihak ketiga oleh karyawan.

Efektifkah mengganti manusia dengan AI?

Pekerja layanan pelanggan di perusahaan perangkat lunak Fortune 500, yang diberi akses ke alat kecerdasan buatan generatif, menjadi lebih produktif rata-rata 14% daripada mereka yang tidak; pekerja yang paling tidak terampil menuai keuntungan paling besar.

Itu adalah hasil studi baru para peneliti di Stanford University dan Massachusetts Institute of Technology (MIT), yang menguji dampak alat AI generatif terhadap produktivitas di perusahaan selama setahun, dan dipublikasi oleh The Japan Times.

Penelitian ini menandai kali pertama dampak alat AI generatif pada pekerjaan diukur di luar lab.

Direktur Lab Ekonomi Digital di Stanford Institute for Human-Centered AI, Erik Brynjolfsson, menuturkan bahwahasil dari beberapa percobaan sebelumnya menunjukkan potensi, terkadang mengejutkan, model bahasa besar di tempat kerja. Namun hingga alat tersebut diuji di dunia nyata, dampaknya sebagian besar masih bersifat spekulatif.

"Memiliki orang yang menggunakannya selama lebih dari setahun di perusahaan ini, kalian mendapatkan pemahaman yang jauh lebih baik tentang bagaimana hal itu diterjemahkan ke dalam produktivitas dunia nyata," kata Brynjolfsson.

Brynjolfsson, bersama peneliti MIT Danielle Li dan Lindsey Raymond, melacak kinerja lebih dari 5.000 agen dukungan pelanggan. Terutama berbasis di Filipina, di seluruh metrik utama, seperti seberapa cepat dan sukses pekerja dapat menyelesaikan masalah klien.

Agen tersebut dibagi menjadi beberapa kelompok. Beberapa diberi akses ke alat AI, dilatih tentang serangkaian besar percakapan layanan pelanggan yang sukses dan yang lainnya tidak. 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)