Kantor Imigrasi Soekarno-Hatta Memperkenalkan Staff AI , Mereka Bertugas Sebagai Humas

Uli Febriarni
Jumat 05 Mei 2023, 09:29 WIB
Staff Humas AI Imigrasi Soekarno Hatta (Sumber : Imigrasi Soetta)

Staff Humas AI Imigrasi Soekarno Hatta (Sumber : Imigrasi Soetta)

Penerapan teknologi kecerdasan buatan atau yang populer dengan sebutan Artificial Intelligence (AI) semakin diramaikan oleh kalangan bisnis. Di kalangan pemerintah juga tidak mau kalah.

Bila sebelumnya kami telah mengabarkan bahwa pemerintah kota di sejumlah wilayah Jepang memilih menggunakan ChatGPT dan AI untuk membantu kinerja karyawan mereka, -ketimbang merekrut tenaga kerja asing-, kini lembaga di bawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia juga melakukan hal yang sama.

Tak goyah dengan tudingan sejumlah netizen menganggap lembaga ini latah atau fomo (fear of missing out) dalam menggunakan teknologi AI, institusi kantor Imigrasi Soekarno Hatta baru saja memperkenalkan kepada khalayak, Staff Hubungan Masyarakat (Humas) mereka yang berteknologi AI. 

Terlihat dari akun media sosial mereka, @imigrasi_soetta, kantor yang berada di bawah puncak pimpinan Yasonna Laoly itu memiliki sedikitnya empat staff AI, terdiri dari dua laki-laki dan dua orang perempuan.

Melansir dari laman akun tersebut, Jumat (5/5/2023), mereka masing-masing bernama Bhumi, Pura, Wira, dan Wibawa. Wajah mereka juga diunggah oleh admin akun ke berbagai media sosial seperti instagram dan facebook.

Dalam videonya, Bhumi memperkenalkan diri sebagai putra bangsa dari Sumatera, yang dijelaskan oleh admin Imigrasi Soetta memiliki darah Melayu dan Arab. Sedangkan Pura adalah putri Papua, Wira berasal dari Kalimantan dan Wibawa berasal dari Jawa. Admin secara khusus juga menyebut bahwa tampilan Wibawa merupakan hasil pencampuran citra lelaki Jawa dan Bali.

Dari laman akun yang sama, dijelaskan pula bahwa pihak Imigrasi Soetta menggunakan anggaran Rp200.000 untuk proyek pembuatan sosok Staff AI mereka, dengan realisasi Rp150.000. Proyek dikerjakan oleh karyawan institusi tanpa pihak ketiga.

"Project ini dibikin sendiri oleh umbi umbian @imigrasi_soetta. Ga pake vendor/ ahensi seperti tuduhan para netijen. Sorry :)," ungkap admin akun.

Di kesempatan sama, mereka juga membantah tuduhan netizen mengenai wajah sosok Staff AI yang hanya mencampurkan wajah sejumlah tokoh selebritas maupun politik.

"Tuduhan kami ngeblend foto dewi persik, seleb tiktok, seleb korea, seleb jepang, atau menteri negara jiran juga tidak benar yahh :')," sambung mereka. 

Proyek ini diawali dengan proses gambar dan penyematan teknologi AI. Setelah selesai, hasilnya dirapatkan bersama kepada atasan mereka di divisi terkait hingga ke Kepala Kantor. 

Sebelum Staff AI Imigrasi Soetta ini dikenal publik, kita telah dikenalkan oleh kantor berita tvOne yang memiliki presenter AI, April 2023. 

Sama-sama bertugas menyampaikan informasi seperti Staff AI Humas Imigrasi Soetta, presenter AI milik tvOne juga membacakan informasi kepada pemirsa. 

Tiga presenter AI tvOne masing-masing yakni Sasya, Nadira dan Bhoomi, yang dikenalkan oleh avatar AI sosok Karni Ilyas.

Mengutip laman VIVA, CEO tvOne Taufan Eko Nugroho, menjelaskan bahwa inovasi ini bertujuan untuk mengenalkan AI ke masyarakat luas. Pembaca berita AI mereka merupakan simbol menuju perubahan dan perubahan selalu menuntut adaptasi.

"TV One menjadi stasiun televisi swasta pertama di Indonesia yang menggunakan presenter AI. Pembawa acara tersebut dapat bergerak serta menirukan gerakan dan mimik wajah manusia," ungkapnya.

Presenter AI juga memiliki kemampuan membaca teks berita dengan intonasi dan ekspresi yang tepat, tambahnya. 

Meski begitu, televisi swasta itu akan tetap mempertahankan kehadiran pembawa acara manusia sebagai host utama dalam program berita.

Sementara itu di China, CNN juga mengabarkan saluran berita China People's Daily 'mempekerjakan' kecerdasan buatan (AI) sebagai presenter liputan berita non-setop, bernama Ren Xiaorong.

Ren kini bergabung dengan sekelompok kecil penyiar berita berbasis AI digital di China. Yang pertama memulai debutnya di kantor berita Xinhua pada 2018. Fitur utama dari proyek Xinhua adalah suara anchor digital, ekspresi wajah, dan kemampuan untuk secara akurat meniru pola ucapan manusia.

Pembaca berita digital China lainnya bernama Xin Xiaomeng memulai debutnya pada 2019. 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno26 Desember 2024, 18:53 WIB

Instagram Menguji Cara Guna Menampilkan Story Highlights yang Tak Sempat Dilihat Orang Lain

Fitur tersebut pertama kali ditemukan oleh pakar media sosial Ahmed Ghanem.
Instagram.
Techno26 Desember 2024, 18:44 WIB

Konsumen Indonesia Lebih Suka Chatting, Pertumbuhan Interaksi Perpesanan hingga 64%

Data Infobip Ungkap Rekor Interaksi Komunikasi Selama Black Friday dan Cyber Week.
Ilustrasi chatting. (Sumber: freepik)
Techno26 Desember 2024, 18:20 WIB

Donald Trump Bilang akan Mempertahankan TikTok di AS untuk Sementara Waktu

Dia juga dikabarkan sudah bertemu dengan CEO TikTok terkait dengan wacana pelarangan aplikasi tersebut.
Presiden AS Donald Trump.
Techno26 Desember 2024, 17:43 WIB

4 Alasan Mengapai Apple Tidak Mau Membuat Mesin Pencarinya Sendiri

Apple Jelaskan Alasannya Tidak Berencana Membuat Mesin Pencari.
Apple dan Google. (Sumber: macrumors)
Techno26 Desember 2024, 17:14 WIB

Dianggap Boros Energi, Rusia Larang Penambangan Kripto di 10 Wilayahnya

Rusia melarang penambangan kripto di beberapa wilayah, dengan alasan masalah energi.
Ilustrasi bendera Rusia. (Sumber: null)
Techno26 Desember 2024, 16:50 WIB

MediaTek Luncurkan Dimensity 8400, Chipset Besar Pertama untuk Smartphone Flagship

Ini menawarkan kinerja dan efisiensi yang luar biasa untuk pengalaman AI dan game terkini.
MediaTek Dimensity 8400. (Sumber: mediatek)
Techno26 Desember 2024, 16:34 WIB

Panggilan Video di WhatsApp Group Sekarang Bisa Pilih Orang Tertentu

WhatsApp memungkinkan memilih orang tertentu dalam grup untuk memulai panggilan grup tanpa mengganggu siapa pun.
WhatsApp lakukan pembaruan fitur panggilan video dalam grup. (Sumber: WhatsApp)
Techno25 Desember 2024, 19:20 WIB

Spesifikasi Lengkap Redmi Buds 6 Lite, Masing-masing Earbud Bobotnya 4,2 Gram

Redmi Buds 6 Lite oleh Xiaomi muncul sebagai pesaing kuat di pasar earbud nirkabel yang ramai.
Redmi Buds 6 Lite. (Sumber: Xiaomi)
Lifestyle25 Desember 2024, 18:56 WIB

Survei: Kesehatan Mental dan Fisik Dipengaruhi Pola Makan Sehat

Temuan ini menunjukkan bahwa warga Indonesia berkeyakinan bahwa makanan sehat dapat membuat mental dan fisik bagus.
Ilustrasi makanan sehat. (Sumber: freepik)
Techno25 Desember 2024, 18:44 WIB

Gila! Harga Langganan X Premium Plus Kini Naik Drastis hingga 37,5%

Ini adalah peningkatan terbesar sejak Elon Musk membeli Twitter pada tahun 2022.
X Premium Plus.