Google Pixel 7a yang Punya 4 Pilihan Warna, Kamera Cerdasnya Tampilkan Warna Kulit Lebih Akurat

Uli Febriarni
Kamis 11 Mei 2023, 08:06 WIB
Google Pixel 7a (Sumber: Google.com)

Google Pixel 7a (Sumber: Google.com)

Google akhirnya resmi memperkenalkan Google Pixel 7a, ponsel Seri A terbaru, yang menghadirkan semua manfaat Google dengan harga lebih murah.

Ponsel pintar yang desain dan warnanya sempat bocor di khalayak ini, dibuat dengan Google Tensor G2, prosesor unggulan Google, dan Titan M2, chip keamanan khusus kami, membuatnya lebih cepat, lebih efisien, dan lebih aman.

Dalam keterangan resmi perusahaan, Pixel 7a dikemas dengan banyak fitur wajib dari ponsel premium Google, yang kini tersedia di ponsel seri A untuk kali pertama. Seperti Face Unlock, RAM 8 GB, Layar Halus hingga 90Hz, dan pengisian daya nirkabel. Pixel 7a memberikan pengalaman inti Pixel. Harga Google Pixel 7a dibanderol mulai dari $499.

Baca Juga: Generasi Milenial dan Z Pilih Produk Dupe Ketimbang Produk Berkelanjutan, Imbas Tingginya Biaya Hidup

Senior Product Manager, Justin Savich, menerangkan bahwa Pixel 7a memiliki desain familiar yang sama dengan Pixel 7 dan 7 Pro, dengan bilah kamera Pixel yang ikonis dan permukaan pahatan yang mulus. Menampilkan arsitektur midframe yang sepenuhnya baru.

"Untuk mendukung komitmen berkelanjutan kami terhadap keberlanjutan, housing aluminium dibuat dengan 100% konten daur ulang," terangnya, dikutip pada Kamis (11/5/2023).

 

empat pilihan warna Google Pixel 7aempat pilihan warna Google Pixel 7a (Sumber: Google.com)

 

Tersedia dalam empat warna 

Informasi yang sempat bocor ke publik ternyata tak sepenuhnya benar. Bila kabar di luaran menyebut kalau Google Pixel 7a punya tiga warna, maka pada produk resminya terdiri dari empat warna. Sehingga, kamu bisa memilih sesuai gaya dan karaktermu. Empat warna itu antara lain Charcoal, Snow, Sea, dan Coral.

"Kami bahkan meluncurkan Pixel Buds A-Series dalam warna baru, Sea. Untuk perlindungan tambahan, jangan lupa untuk membeli casing yang dibuat khusus untuk Pixel 7a," pesan Justin.

 

kamera Google Pixel 7akamera Google Pixel 7a (Sumber: Google.com)

 

Selfie dengan warna kulit lebih akurat

Beberapa orang menyukai selfie, namun sebagian di antara mereka kecewa dengan hasilnya karena warna kulit yang berbeda dengan warna kulit asli. Dengan menggunakan Google Pixel 7a, maka kamu bisa menjauh dari rasa kecewa itu.

Hal itu dikarenakan, kamera Pixel 7a sudah menyertakan teknologi Real Tone, sehingga warna kulitmu terwakili secara akurat. Coba deh!

Sistem kamera Pixel 7a telah sepenuhnya ditingkatkan. Mulai dari: kamera utama ponsel yang ditingkatkan memiliki sensor 72% lebih besar dari Pixel 6a, memungkinkan cahaya 44% lebih banyak. Selain itu, ia memiliki lensa ultrawide 13 megapiksel yang semuanya baru, sehingga kamu dapat menangkap lebih banyak bidikan.

"Night Sight dua kali lebih cepat dari Pixel 6a," kata dia.

Baca Juga: Sedang Demam Apakah Boleh Mandi? Jawabannya, Boleh

Jangan pernah ragu untuk merekam video aktivitas dan kebersamaanmu dengan orang tersayang, menggunakan ponsel ini. Karena ponsel ini bisa merekam video beresolusi 4K.

"Dan untuk kali pertama pada seri A, Pixel 7a memiliki Long Exposure, yang dapat menambah tekstur dan energi saat memotret benda bergerak seperti air terjun," terangnya. 

Sebagai pelengkap, berkat Tensor G2, Pixel 7a menyertakan Super Res Zoom, hingga 8x. Ini akan memberikanmu gambar yang tajam dan berkualitas tinggi, meski berada di jarak jauh.

Google Pixel 7a punya asisten panggilan berteknologi AI

Penggunaan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) ada di mana-mana, tak terkecuali pada Google Pixel 7a ini. 

Pixel 7a menyertakan semua fitur Pixel Call Assist yang didukung AI, yang menjadikan Pixel ponsel terbaik untuk panggilan telepon. Teknologi ini akan membantumu untuk memilah panggilan mana yang perlu ditahan, diterima, atau bahkan membuat panggilanmu terdengar lebih jernih di area sibuk. Ada apa saja?

  • Direct My Call: memungkinkan kamumelihat opsi menu dan menghubungi departemen yang tepat dengan lebih cepat saat menelepon bisnis,
  • Call Screening: memberi tahumu siapa yang menelepon dan alasannya, sehingga kamu mengetahui maksud orang yang menghubungimu itu, sebelum mengangkatnya,
  • Hold for Me: asisten panggilan yang menunggu di telepon,
  • Clear Calling: meningkatkan suara penelepon dan mengurangi kebisingan latar belakang,
  • Wait Times: memberimu perkiraan waktu tunggu saat menelepon bisnis.

Ia juga memiliki semua fitur Pixel Speech yang ditenagai oleh Tensor G2, seperti Live Translate (Terjemahan Langsung), Recorder Speaker Labels (Label Speaker Perekam), Assistant Voice Typing (Pengetikan Suara Asisten), dan Voice Messaging Transcription (Transkripsi Perpesanan Suara) pada aplikasi Pesan.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Hobby22 Februari 2025, 16:51 WIB

Mau Beli Akun atau Joki Gim? BangJohn Bisa Jadi Opsi

Platform ini Tawarkan Solusi Transaksi yang Aman dan Nyaman bagi Gamers.
BangJohn memungkinkan konsumen untuk jual, beli, dan joki gim. (Sumber: istimewa)
Techno21 Februari 2025, 23:29 WIB

Instagram Tambahkan Sejumlah Fitur DM Baru dalam Pembaruannya

Pembaruan DM meliputi berbagi musik, penjadwalan pesan, penerjemahan, dan banyak lagi.
Sejumlah pembaruan di pesan langsung (DM) Instagram. (Sumber: Meta)
Culture21 Februari 2025, 18:19 WIB

Sarkem Fest 2025 Digelar 2 Hari, Ini Daftar Acaranya

Sarkem Fest menampilkan tradisi ruwahan apeman.
Sarkem Fest 2025.
Techno21 Februari 2025, 18:08 WIB

Wacom Intuos Pro Dirombak Total, Tersedia dalam 3 Ukuran

Jajaran Intuos Pro 2025 telah dirampingkan dan dilengkapi kontrol dial mekanis baru yang dapat disesuaikan..
Wacom Intuos Pro. (Sumber: Wacom)
Lifestyle21 Februari 2025, 17:51 WIB

NJZ Menjadi Bintang dalam Kampanye Denim Musim Semi 2025 Calvin Klein

Pengumuman ini merupakan yang pertama setelah perubahan nama mereka menjadi NJZ.
Member NJZ jadi model untuk koleksi pakaian musim semi 2025 dari Calvin Klein. (Sumber: Calvin Klein)
Techno21 Februari 2025, 17:08 WIB

Apple Tak Lagi Produksi iPhone 14 dan Setop Pakai Port Lightning

Apple telah beralih ke USB-C yang dimulai dari iPhone 15.
iPhone 14 (Sumber: Apple.com)
Automotive21 Februari 2025, 16:15 WIB

IIMS 2025: KIA Pajang New Sonet dan New Seltos, Begini Spek dan Harganya

Kedua SUV ini siap menemani perjalanan perkotaan hingga petualangan luar kota.
KIA New Sonet dipajang di IIMS 2025. (Sumber: KIA)
Techno21 Februari 2025, 15:23 WIB

Oppo Find N5 Rilis Global, Ponsel Lipat Tertipis di Dunia Saat Ditutup

Ini adalah perangkat lipat yang sangat tipis dengan baterai jumbo.
Oppo Find N5 dalam warna Cosmic Black dan Misty White. (Sumber: Oppo)
Automotive20 Februari 2025, 19:40 WIB

VinFast VF 3 Diniagakan di Indonesia, Ada Promo untuk Pembelian di IIMS 2025

Mobil ini bisa menjadi kompetitor untuk Wuling Air ev.
VinFast VF 3. (Sumber: vinfast)
Techno20 Februari 2025, 19:05 WIB

Huawei Rilis 3 Perangkat Baru, Ada Tablet hingga Gelang Kebugaran

Ketiga gadget ini dihadirkan bersamaan dengan ponsel lipat tiga pertama di dunia milik perusahaan.
Huawei memberi pembaruan untuk tablet pintar MatePad Pro 13.2 inci. (Sumber: Huawei)