Lazada Hadirkan Fitur LazzieChat: Chatbot E-commerce Berbasis Kecerdasan Buatan

Rahmat Jiwandono
Jumat 26 Mei 2023, 13:47 WIB
Lazziechat. (Sumber : Dok. Lazada)

Lazziechat. (Sumber : Dok. Lazada)

Techverse.asia - Lazada Group meluncurkan LazzieChat, fitur chatbot e-commerce berbasis kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) untuk pengalaman belanja berbeda yang pertama di Asia Tenggara, dengan dukungan ChatGPT OpenAI dalam Azure OpenAI Service.

Dengan adanya fitur tersebut, LazzieChat dapat menjawab pertanyaan soal berbelanja dari pengguna di platform Lazada untuk memberikan pengalaman belanja yang menyenangkan, seru, dan personal.

Lazada termasuk dalam perusahaan e-commerce pertama di Asia Tenggara yang mengintegrasikan ChatGPT dalam Azure OpenAI Service ke chatbot. Kami senang dapat menghadirkan LazzieChat untuk para pengguna Lazada sebagai bagian dari investasi dalam teknologi untuk membangun ekosistem digital berkualitas tinggi yang mendukung pertumbuhan jangka panjang kami,” papar Chief Technology Officer Lazada Group, Howard Wang, Jumat (26/5/2023). 

Baca Juga: Lazada Menawarkan Lazada Sponsored Solutions dan Transaksi QRIS on Delivery

Dikatakan Howard, chatbot bertenaga AI akan memberi pengalaman berbelanja online menjadi lebih dinamis dengan dukungan teknologi. Lazada ingin menjembatani kesenjangan antara belanja offline dan online dengan memberikan pengalaman berkualitas yang digemari konsumen, dan bernilai lebih bagi brand dan penjual yang dapat memanfaatkan teknologi baru ini untuk menjangkau khalayak yang lebih luas.

“Kami yakin AI akan menjadikan pengalaman berjualan dan berbelanja online menjadi aktivitas sehari-hari yang mulus dan lancar untuk semua,” ujar dia. 

Chief Technology Officer Microsoft untuk kawasan Asia Pasifik, Diomedes Kastanis menyampaikan bahwa dengan menggabungkan skala dan kekuatan Microsoft Azure OpenAI Service dengan jangkauan pengguna Lazada, kolaborasi ini akan mengubah perjalanan belanja bagi pelanggan, penjual, dan brand di Lazada. Ia mengaku senang bisa mendukung Lazada menyambut era baru inovasi ritel dengan Microsoft Cloud.

“Dengan mengadopsi kecerdasan buatan, Lazada akan memberikan rekomendasi yang dipersonalisasi, meningkatkan pengalaman pelanggan, membantu pelanggan lebih cepat, dan mengubah pengalaman pembelian di APAC,” katanya.

LazzieChat sangat berguna terutama untuk kategori produk fast-moving (FMCG) seperti fesyen dan kecantikan yang termasuk dalam produk yang paling banyak terjual di Lazada. Brand dan penjual di platform Lazada juga dapat memanfaatkan LazzieChat untuk meningkatkan visibilitas produk. LazzieChat juga siap membantu kapan pun dibutuhkan pelanggan.

LazzieChat memanfaatkan kemampuan AI dan platform e-commerce milik Lazada, yang didukung oleh kemampuan bahasa alami dari Azure OpenAI Service. Teknologi ini dapat memahami dan menanggapi pertanyaan dengan cara yang natural, serta menyarankan produk atau topik yang relevan yang mungkin menarik bagi pengguna.

Baca Juga: Catat 24 Mei 2023! Bersiap untuk War Produk Samsung di Lazada Super Brand Day 2023

Selain itu, teknologi ini juga dapat mencari deskripsi produk dan memberikan tautan produk yang tersedia di Lazada langsung di konsol chat, sehingga pengguna bisa mendapatkan informasi dan berbelanja dengan cepat dan nyaman.

Dinamakan seperti maskot singa ramah Lazada, Lazzie, LazzieChat tersedia dalam Bahasa Inggris di Singapura, Filipina, dan dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris untuk Indonesia. Nantinya LazzieChat akan tersedia dalam lebih banyak bahasa. LazzieChat dapat diakses dengan menggeser ke bawah halaman beranda aplikasi Lazada.

Dengan adanya tantangan yang menyertai proses pembelajaran bahasa pada chatbot, Lazada akan terus mengoptimalkan algoritma LazzieChat untuk bisa merespons pertanyaan pengguna dengan tepat dan bertanggung jawab, dengan tetap merujuk pada kebijakan trust and safety Lazada.

AI LazzieChat selalu belajar dan akan terus menjadi semakin baik seiring dengan meningkatnya interaksi bersama pengguna.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Startup22 Januari 2025, 18:56 WIB

Openspace Ventures Beri Pendanaan Lanjutan untuk MAKA Motors

Pendanaan ini datang setelah startup tersebut melansir motor listrik pertamanya, MAKA Cavalry.
MAKA Cavalry.
Techno22 Januari 2025, 18:34 WIB

Huawei FreeBuds SE 3: TWS Entry-level Seharga Rp400 Ribuan

Gawai ini akan menghadirkan keseimbangan sempurna antara performa dan kenyamanan.
Huawei FreeBuds SE 3. (Sumber: Huawei)
Techno22 Januari 2025, 16:28 WIB

Apa yang Diharapkan pada Samsung Galaxy Unpacked 2025, Bakal Ada S25 Slim?

Galaxy Unpacked Januari 2025: Lompatan Besar Berikutnya dalam Pengalaman AI Seluler.
Samsung Galaxy Unpacked 2025 akan digelar pada Rabu (22/1/2025). (Sumber: Samsung)
Startup22 Januari 2025, 16:02 WIB

Antler Salurkan Pendanaan Senilai Rp49 Miliar kepada 25 Startup Tahap Awal di Indonesia

Antler Pertahankan Momentum Kuat di Indonesia, Mencatatkan 50 Investasi Selama Dua Tahun Terakhir Di Tengah Tantangan Pasar.
Antler. (Sumber: antler)
Automotive22 Januari 2025, 15:33 WIB

Harga dan Spesifikasi New Yamaha R25, Bawa Kapasitas Mesin 250CC

Tampil Sebagai Urban Super Sport, New Yamaha R25 Siap Geber Maksimal.
Yamaha R25 2025. (Sumber: Yamaha)
Techno22 Januari 2025, 14:51 WIB

Tak Disebut Pada Pelantikan Presiden AS Donald Trump, Bagaimana Nasib Bitcoin?

Bitcoin terkoreksi ke US$100 ribu pasca Presiden AS Donald Trump tidak menyebut soal kripto pada sesi pelantikan.
ilustrasi bitcoin (Sumber: freepik)
Techno21 Januari 2025, 18:55 WIB

Insta360 Luncurkan Flow 2 Pro, Tripod Khusus untuk iPhone

Gimbal ini memungkinkan pembuatan film menggunakan kamera iPhone dan punya fitur-fitur AI.
Insta360 Flow 2 Pro. (Sumber: Insta360)
Techno21 Januari 2025, 18:37 WIB

Fossibot S3 Pro: Ponsel Entry Level dengan Pengaturan Layar Ganda

Gawai ini menawarkan fitur premium, tapi harganya ramah di kantong.
Fossibot S3 Pro. (Sumber: istimewa)
Startup21 Januari 2025, 18:24 WIB

Chickin Raih Pendanaan Pinjaman Sebesar Rp280 Miliar dari Bank DBS Indonesia

Chickin didirikan pada 2018, tepatnya di Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah.
Chickin. (Sumber: East Ventures)
Startup21 Januari 2025, 17:13 WIB

Banyu Dapat Pendanaan Awal Sebanyak Rp20 Miliar, Merevolusi Industri Rumput Laut

BANYU berkomitmen untuk mendukung petani dengan bibit berkualitas tinggi, teknik budidaya modern, dan akses pendapatan stabil.
Ilustrasi startup Banyu. (Sumber: istimewa)