Acer Rilis Laptop SpatialLabs Pro: Hadirkan Pengalaman 3D Stereoskospik untuk Developer

Rahmat Jiwandono
Senin 05 Juni 2023, 17:02 WIB
Acer SpatialLabs Pro. (Sumber : Dok. Acer)

Acer SpatialLabs Pro. (Sumber : Dok. Acer)

Techverse.asia – Acer resmi mengumumkan penambahan teknologi terkini pada perangkat laptop Acer SpatialLabs Pro yang merupakan terdepan di kelasnya, sehingga bisa menghadirkan pengalaman tiga dimensi atau 3D stereoskopik bebas kacamata.

Menambahkan fitur Unity Plug-in terbaru, developer dari berbagai industri dan praktisi, bisa memanfaatkan perangkat SpatialLabs Pro saat pembuatan konten dan aplikasi 3D stereo.

Selain itu, SpatialLabs Pro juga dilengkapi dengan Acer OpenXR Runtime yang telah disertifikasi, dan memungkinkan developer untuk menggunakan protokol OpenXR saat membuat konten maupun aplikasi 3D stereo pada tampilan komersial SpatialLabs.

Tidak ketinggalan, Acer juga menghadirkan Acer SteamVR Bridge pada perangkat laptop ini, yang bisa memaksimalkan penggunaan stereo 3D dan ditujukan untuk developer aplikasi VR. Dengan teknologi tersebut, pengguna dapat merasakan pengalaman imersif yang disempurnakan saat memakai SpatialLabs Pro.

Baca Juga: Motorola Razr 40 Segera Dirilis, Chipset Snapdragon 7 Gen 1 Dinilai Kurang Bertenaga

Program Pro Suite Developer: Unity Plug-in

Acer telah meluncurkan dukungannya untuk Unity plug-in, dan memperluas jangkauannya ke lebih banyak kreator di berbagai bidang, termasuk pendidikan, arsitektur, konstruksi, kedokteran, dan lainnya, bersama dengan Unreal plug-in.

Sebagai platform yang banyak digunakan untuk membuat konten dan aplikasi 3D stereo, semakin banyak developer profesional dapat memanfaatkan alat dan vertikal Unity plug-in yang tersedia guna meningkatkan pengalaman maupun membantu menampilkan model kerja yang dibutuhkan dalam bentuk 3D sebenarnya pada perangkat Acer SpatialLabs Pro, tanpa memerlukan kacamata khusus.

Acer OpenXR Runtime

Setelah membuat pengukuran yang menjadi standar, Acer berhasil menjadikan perangkat SpatialLabs Pro sesuai dengan OpenXR. Acer yang selama ini telah menjadi anggota dan kontributor dari OpenXR Khronos, diketahui telah menerapkan standar terbuka dan menyatakan komitmen untuk membangun ekosistem yang dapat diakses sebagai solusi perangkat kerasnya.

Pencapaian terbaru Acer memberikan keuntungan pada komunitas developer extended reality (XR), mengingat adanya pilihan untuk menghadirkan karya mereka dengan 3D stereoskopik resolusi tinggi tanpa kacamata.

Baca Juga: Pasar Aset Kripto Bersifat Volatile, Upsidebit Tawarkan Simulasi Trading Bagi Investor Pemula

Kreator konten maupun aplikasi, bisa memanfaatkan sinergi lintas platform OpenXR, API berkinerja tinggi untuk inovasi yang lebih cepat, maupun portofolio atau pengalaman Acer dalam menghadirkan visual 3D stereoskopik imersif melalui solusi SpatialLabs.

OpenXR Runtime juga tersedia bagi pengguna perangkat Acer SpatialLabs Pro, untuk menggunakan aplikasi yang kompatibel dengan OpenXR seperti Autodesk VRED, dan Blender.

Acer SteamVR Bridge 

Hadirnya driver SteamVR Bridge milik Acer, pengembang aplikasi VR, mulai dari tur virtual hingga pameran seni, dan konten pendidikan, dapat menjadikan nyata gambar kreasi mereka dengan jelas tanpa memerlukan perangkat tambahan seperti headset VR.

Pengguna SpatialLabs Pro juga dapat memanfaatkan Acer SteamVR Bridge dengan NVIDIA Omniverse, untuk merampingkan alur kerja dan memperluas opsi tampilan mereka untuk proyeksi 3D stereo yang disempurnakan dari grafik kompleks, efek visual, dan simulasi.

Baca Juga: Acer Luncurkan Sepeda Listrik Ebii yang Ditenagai AI, Bisa Tempuh Jarak 110 Km dan Berbobot 16 Kilogram

Harga dan ketersediaan

Laptop Acer SpatialLabs Pro terbaru diperkenalkan pada ajang Computex 2023 di Taiwan. Spesifikasi produk, harga dan ketersediaan akan bervariasi di masing-masing kawasan. Kunjungi laman www.acerid.com untuk mendapatkan informasi ketersediaan produk Acer terbaru di Indonesia.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)