Kelola Sandi Akun dengan Lebih Aman, Google Hadirkan Fitur Pengenalan Wajah dan Sidik Jari

Uli Febriarni
Sabtu 10 Juni 2023, 16:48 WIB
Google (Sumber : Unsplash)

Google (Sumber : Unsplash)

The Verge mengungkap bahwa, pengelola kata sandi Google Chrome akan segera mendukung autentikasi biometrik di PC dan Mac. Fitur yang sebelumnya hanya tersedia di ponsel ini, bakal menggunakan pengenalan wajah atau sidik jari, untuk memverifikasi identitas kita sebelum Chrome secara otomatis mengisi kata sandi.

Media itu menilai, fitur terbaru ini ideal bagi orang-orang yang sering berbagi komputer. Sekaligus tidak ingin Chrome mengisi otomatis kata sandi akun untuk siapapun, kecuali diri kita sendiri. Kita masih memerlukan PC atau Mac yang dilengkapi dengan sensor sidik jari atau mendukung pengenalan wajah, untuk benar-benar memanfaatkan fitur tersebut. Google mengatakan fitur ini segera hadir di desktop.

Baca Juga: G-Shock Kolaborasi dengan Merek Streetwear Mewah BBC, Hadirkan Koleksi BBC Ice Cream

Google juga mengumumkan beberapa pembaruan lain untuk pengelola kata sandi Chrome, termasuk cara untuk menambahkan catatan di samping kata sandi yang tersimpan serta kemampuan untuk mengimpor kata sandi dengan mudah dari pengelola lain. Kita juga dapat mengunggah file CSV dengan detail akun dari pengelola kata sandi lain melalui menu pengaturan Chrome.

Belum selesai, pembaruan lainnya, ada ruang khusus untuk pengelola kata sandi di Chrome versi desktop. Ini dapat diakses dengan mengeklik opsi Pengelola Kata Sandi (Password Manager) baru dari menu Chrome, atau dengan memilih Kelola kata sandi (Manage Password) saat permintaan Chrome untuk mengisi otomatis kata sandi muncul.

"Anda sekarang dapat membuat pintasan desktop yang mengarah langsung ke pengelola kata sandi Chrome juga. Google juga membuat beberapa pembaruan kecil untuk pengelola kata sandi Chrome di iOS," tulis The Verge, yang dikutip Sabtu (10/6/2023).

Baca Juga: G-Shock Kolaborasi dengan Merek Streetwear Mewah BBC, Hadirkan Koleksi BBC Ice Cream

Baca Juga: Yogyakarta Diperkirakan Tak Diguyur Hujan Selama 21 Hari ke Depan, Cukup 4 Langkah untuk Kelola Air Bersih di Musim Kering

Fitur ini dikembangkan oleh Google, karena Google ingin lebih bersaing dengan aplikasi manajemen kata sandi lainnya seperti 1Password dan Bitwarden. Dan setelah meluncurkan dukungan kunci sandi ke Chrome akhir tahun lalu, Google sejak itu mulai mengizinkan pengguna masuk ke akun Google mereka dengan kunci sandi. Itu juga mulai menguji kunci sandi dengan akun Google Workspace dan Cloud awal bulan ini.

Group Product Manager, Google Chrome, Patrick Nepper, menjelaskan bahwa dengan beranda khusus di Chrome pada desktop, maka memudahkan pengguna untuk meninjau semua kredensial online yang tersimpan atau jika ingin mengubah setelan sandi.

"Untuk akses yang lebih cepat, kini Anda juga dapat membuat pintasan desktop untuk Pengelola Kata Sandi Google," kata dia.

Fitur terbaru kelola sandi milik Google juga akan membantu kita yang punya banyak info masuk untuk satu situs web. Ini akan membantu, terutama untuk beberapa dari kita yang mungkin kesulitan mengingat nomor pin yang sesuai dengan kata sandi. 

"Sekarang Anda dapat menambahkan catatan ke kredensial yang disimpan di Pengelola Kata Sandi Google (Google Password Manager), sehingga semua detail login penting Anda ada di satu tempat. Di komputer Anda, klik ikon kunci saat Anda masuk ke situs web untuk meninjau catatan yang telah Anda simpan untuk setiap akun dengan mudah," jelas Nepper. 

Ada juga fitur Pemeriksaan Kata Sandi (Password Checkup), yang akan menemukan kata sandi yang digunakan kembali, dan sandi lemah di iOS.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno05 November 2024, 18:21 WIB

Infinix Inbook Air dan Inbook Air Pro Plus Diniagakan di Indonesia

Kedua laptop ini menyasar konsumen level menengah ke atas.
Infinix Inbook Air Pro Plus. (Sumber: Infinix)
Techno05 November 2024, 17:51 WIB

Google Maps Punya Fitur AI Baru yang Didukung oleh Gemini

Berbincang santai dengan Gemini AI atau dapatkan petunjuk berkendara yang lebih baik.
Google Maps kini ditenagai dengan Gemini AI. (Sumber: Google)
Techno05 November 2024, 17:25 WIB

Spesifikasi Xiaomi Pad 7 Series, Ada 3 Pilihan Warna

Tablet pintar ini tersedia dalam dua pilihan model.
Xiaomi Pad 7. (Sumber: Xiaomi)
Techno05 November 2024, 16:37 WIB

Harga dan Spek POCO C75 yang Dipasarkan di Indonesia, Mirip Redmi 14C?

C75 ditenagai dengan chipset MediaTek Helio G8 Ultra.
POCO C75. (Sumber: POCO)
Startup05 November 2024, 16:04 WIB

Demo Day BEKUP 2024: Sukses Dapatkan 24 Startup dari 6 Kota di Indonesia

Demoday BEKUP 2024 Perluas Peluang Kolaborasi dan Permodalan Para Startup.
Demo Day BEKUP 2024 yang diinisiasi Kemenparekraf dibuka pada Senin (4/11/2024). (Sumber: Kemenparekraf)
Startup05 November 2024, 14:31 WIB

TransTRACK Perkuat Kolaborasi Bisnis dengan Perusahaan Australia

MoU ini turut menandai langkah awal ekspansi strategis TransTRACK ke Australia.
TransTRACK jalin kesepakatan dengan perusahaan asal Australia. (Sumber: dok. transtrack)
Startup05 November 2024, 14:18 WIB

Paper.id Meluncurkan Horizon Card: Kartu Kredit Digital Khusus untuk Perusahaan

Layanan ini mendukung proses pengadaan barang dan jasa bagi perusahaan.
CEO Paper.id Yosia Sugialam. (Sumber: istimewa)
Startup05 November 2024, 13:08 WIB

Percepat Transformasi Digital, Granite Asia dan INA Resmi Jalin Kolaborasi

Granite Asia bersama Indonesia Investment Authority berkomitmen untuk mempercepat transformasi digital dalam negeri.
INA berkolaborasi dengan Granite Asia guna mempercepat transformasi digital. (Sumber: istimewa)
Lifestyle04 November 2024, 20:23 WIB

5 Alasan Barang Mewah Bekas Kini Banyak Dicari oleh Konsumen

Terdapat sejumlah faktor yang membuat barang bekas banyak dicari orang.
Ilustrasi barang mewah tas Goyard. (Sumber: Goyard)
Lifestyle04 November 2024, 19:03 WIB

G-SHOCK Hadirkan Seri G-STEEL GM700 Berlapis Logam, Punya 3 Model Jam Tangan

Casio merilis jam tangan berlapis pogam yang didasarkan pada model analog-digital dynamic GA700.
Casio G-SHOCK GM700G-9A (kiri) dan GM700-1A. (Sumber: Casio)