Baca Juga: Google Minta Karyawannya Hati-Hati dengan Bard
Qualcomm baru saja mengungkapkan chipset seluler terkini mereka, yang ramah anggaran kantong, Snapdragon® 4 Gen 2. Laman Engadget memprediksi, kehadiran chipset yang satu ini bakal membawa banyak peningkatan yang akan membuat smartphone kelas bawah naik satu tingkat. Platform ini dirancang untuk masa pakai baterai yang sangat baik, dengan perusahaan menjanjikan penggunaan sepanjang hari, demikian ditulis media itu, dilansir Selasa (27/6/2023).
Qualcomm ingin pengalaman seluler yang luar biasa dapat diakses oleh lebih banyak konsumen secara global.
"Snapdragon® 4 Gen 2 dikemas dengan peningkatan untuk memberikan kinerja yang lebih baik, konektivitas 5G yang optimal, dan pengalaman yang lebih kaya bagi pengguna," kata Qualcomm, dalam keterangan resmi mereka.
Lantas, sebetulnya spesifikasi seperti apa yang ditawarkan Qualcomm dalam chipset terbaru mereka ini?
Snapdragon® 4 Gen 2 menampilkan CPU Qualcomm® Kryo™ yang dipatenkan. Punya kecepatan puncak hingga 2,2 GHz, dan kinerja CPU ini digadang-gadang 10% lebih baik.
Platform 4nm pertama dalam seri 4, Snapdragon® 4 Gen 2, dirancang untuk memperpanjang masa pakai baterai dan meningkatkan efisiensi platform secara keseluruhan. Teknologi Qualcomm® Quick Charge™ 4+ dapat mengisi ulang hingga 50% baterai hanya dalam 15 menit!
Platform ini juga menawarkan dukungan untuk tampilan FHD+ modern dengan kecepatan bingkai hingga 120fps.
Soal kualitas gambar, Snapdragon® 4 Gen 2 menunjukkan beberapa peningkatan; mulai dari stabilisasi gambar elektronik dan fokus otomatis yang lebih cepat. Selain itu, memberikan pengurangan buram (blur) untuk gambar yang lebih jelas -sekalipun subjeknya bergerak-. Untuk kali pertama dalam seri 4, Multi Camera Temporal Filtering (MCTF) dibangun ke dalamnya, memberikan pengurangan noise untuk video berkualitas tinggi.
Penyempurnaan Artificial Intelligence/AI di chipset ini, mencakup ISP Qualcomm Spectra™; mendukung pengambilan bersamaan dari beberapa kamera dengan fitur-fitur canggih, termasuk fokus otomatis yang lebih cepat dan pengurangan noise pada foto dan video. Selain itu, Low Light yang didukung AI meningkatkan kualitas gambar, sehingga gambar tetap tajam di lingkungan yang redup.
"Penghapusan noise di latar belakang yang ditingkatkan AI, memastikan suara pengguna terdengar jelas pada panggilan dan video selama bekerja atau di lingkungan yang ramai," sebut Qualcomm.
Menyinggung soal konektivitas, Snapdragon® 4 Gen 2 didukung oleh Sistem Modem-RF Snapdragon X61 5G. Dengan demikian, ia menghadirkan kecepatan dan dukungan yang sangat cepat untuk lebih banyak jaringan, frekuensi, dan bandwidth secara global. Plus, Qualcomm Wi-Fi 5 adalah solusi tangguh yang menghadirkan konektivitas Wi-Fi yang cepat dan kuat untuk bermain game, streaming, dan lainnya.
Direktur Manajemen Produk, Qualcomm Technologies, Inc., Matthew Lopatka, menyatakan bahwa Snapdragon pada intinya mendorong inovasi sambil memenuhi permintaan OEM dan industri yang lebih luas.
"Dengan kemajuan generasi dalam seri Snapdragon 4 ini, konsumen akan memiliki akses lebih besar ke fitur dan kemampuan seluler yang paling populer dan relevan. Kami mengoptimalkan setiap aspek platform untuk memaksimalkan pengalaman bagi pengguna," sebut dia.
Merek OEM utama, termasuk Redmi dan Vivo, akan mengadopsi Snapdragon® 4 Gen 2, dengan perangkat komersial diharapkan akan diumumkan pada paruh kedua tahun ini.