Oppo A78 Meluncur Resmi di Indonesia, Harganya Rp3,59 Jutaan

Rahmat Jiwandono
Jumat 07 Juli 2023, 09:34 WIB
Oppo A78.

Oppo A78.

Techverse.asia - Oppo resmi meluncurkan perangkat baru A78 di Indonesia. Hadir dengan Layar FHD+ AMOLED, Dual Stereo Speakers, pengisian daya ultra cepat 67W SUPERVOOC dengan baterai besar 5000mAh yang tahan lama, ColorOS 13.1 yang cerdas dan aman, OPPO A78 dirancang untuk memberikan penggunaan mulus yang dijamin selama minimal empat tahun pemakaian.

Perpaduan desain Retro Ultra-Slim dan desain Diamond Matrix pertama di industri pada cover belakang menjadikan smartphone ini tampil sangat menonjol dalam hal gaya dan fungsionalitas.

Kehadiran 67W SUPERVOOC Flash Charge dan baterai besar 5000mAh menjadikan OPPO A78 salah satu perangkat dengan teknologi pengisian daya tercepat di kelasnya. OPPO A78 mampu mengisi daya 100 persen hanya membutuhkan waktu 44 menit.

Baca Juga: Oppo Find N2 Flip Bakal Dapat Update Android 14, Ini Link untuk Unduh Versi Betanya

Saat terisi penuh, baterai 5.000 mAh dapat bertahan selama 27,4 hari standby (dengan mode airplane) atau 16,37 jam untuk menonton video Youtube, OPPO A78 dapat dipastikan bertahan untuk penggunaan seharian.

Oppo A78 menjadi smartphone lini seri A pertama Oppo yang dilengkapi layar FHD+ AMOLED yang jarang terlihat di kisaran harganya. Layar berukuran 6,4 inci dilengkapi refresh rate 90Hz dan touch sampling rate hingga 180 Hz memberikan kelancaran respons yang lebih baik. Layar A78 menawarkan detail yang luar biasa meskipun di bawah sinar matahari langsung dengan kecerahan layar hingga 600 nits.

Sedangkan, lampu latar adaptif mampu memberikan pengalaman visual paling nyaman di kondisi lingkungan yang berbeda untuk mengurangi kelelahan mata akibat menonton terlalu lama. Layar A78 juga dilengkapi teknologi In-Display Fingerprint pertama pada smartphone di kisaran harga ini.

Oppo A78 ditenagai oleh Snapdragon® 680 Mobile Platform, memberikan performa penuh tenaga dengan konsumsi daya yang dioptimalkan untuk aktivitas sehari-hari. Smartphone ini memiliki konfigurasi RAM 8GB dan ROM 256GB dengan dukungan penyimpanan tambahan hingga 1TB melalui slot kartu MicroSD.

Teknologi RAM Expansion juga hadir untuk mengubah ruang ROM kosong menjadi RAM tambahan hingga 8GB, menjaga smartphone tetap berjalan lancar saat penggunaan berat.

A78 tersedia dalam dua warna baru yang trendi, Hijau Laut dan Hitam Kabut. Warna Hijau Laut menggunakan proses pelapisan ganda untuk melapisi Desain Diamond Matrix pertama di industri di atas lapisan dasar hijau air. Sehingga dihasilkan warna cerah dan energik dan berkilau seperti berlian yang di permukaan air.

Baca Juga: Oppo Find X6 Pro: Punya Sensor Kamera 1 Inci dan Periscope

Sementara, Hitam Kabut menambahkan sentuhan warna kuning-hijau ke lapisan dasar warna hitam murni untuk memberikan kesan smartphone yang berdimensi.

ColorOS 13.1 pada Oppo A78 dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dan privasi. Fitur-fitur baru di ColorOS terbaru adalah Screen Translate yang menggunakan teknologi Google Lens untuk menerjemahkan konten pada layar hanya dengan satu klik dari sidebar.

Dengan dukungan 105 bahasa pada terjemahan cerdas, Screen Translate dapat digunakan untuk menerjemahkan teks dalam gambar. Auto Pixelate dapat secara otomatis mengenali dan mensensor informasi sensitif seperti foto profil dan nama pada tangkapan layar obrolan aplikasi perpesanan hanya dengan satu klik.

Oppo A78 hadir dengan konfigurasi RAM 8GB dan ROM 256GB resmi dibanderol seharga Rp3,59 juta di Indonesia. Perangkat ini akan tersedia secara bertahap mulai 6 Juli 2023 melalui luring di Oppo Store dan seluruh toko rekanan Oppo.

Baca Juga: Oppo Pad Air Warna Ungu Meluncur, Cek Harga dan Spesifikasinya

Konsumen dapat menikmati berbagai keuntungan eksklusif berupa OPPO Enco Buds2 dan berbagai voucher menarik di aplikasi My OPPO dari Jiniso, Marshwillow, Miniso, Segari, dan redBus. Selanjutnya, perangkat OPPO A78 akan mulai tersedia merata di seluruh Indonesia pada 12 Juli 2023.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)