Samsung Galaxy A04s Kini Hadir dengan Memori 128GB

Uli Febriarni
Selasa 11 Juli 2023, 12:07 WIB
Samsung Galaxy A04s, kini hadir dengan peningkatan kapasitas memori internal jadi 128GB (Sumber : Samsung)

Samsung Galaxy A04s, kini hadir dengan peningkatan kapasitas memori internal jadi 128GB (Sumber : Samsung)

Samsung kembali menghadirkan Galaxy A04s, namun kini dengan peningkatan terbaru; kapasitas memori yang lebih besar, sebesar 128GB. Dibanderol dengan harga Rp1,9 juta, smartphone ini masih mengusung fitur istimewa mereka, kamera utama 50MP dan baterai dengan kapasitas 5000mAh.

Samsung Galaxy A04s 4/128GB kini sudah bisa didapatkan dalam pilihan warna menarik Black, Green, dan Copper.

Baca Juga: Sempat Jadi Tren, Kini Jumlah Pengguna ChatGPT Mulai Menurun

MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Ricky Bunardi, mengungkap bahwa Samsung Galaxy A04s adalah produk yang memahami pengguna membutuhkan ruang penyimpanan yang lapang dan tidak cepat habis. Antara lain untuk menyimpan file-file besar seperti foto dan video, juga aplikasi terkini.

Masih dengan layar 6,5 inci dan 90Hz Refresh Rate, scrolling video-video yang sedang FYP di timeline TikTok dijamin mulus.

"Samsung kembali menawarkan pilihan pasti dan inovasi terbaik untuk keseharian konsumen Indonesia," kata dia dalam keterangannya Selasa (11/7/2023).

Baca Juga: Ingin Meningkatkan Jumlah Penggunanya, Tumblr Hadirkan Feed yang Terinspirasi dari TikTok

Memori Lebih Besar, Kamera Tetap Gahar

Kapasitas penyimpanan Samsung Galaxy A04s yang lebih besar menjadi 128GB ini, membuat Galaxy A04s menjadi pilihan yang makin pasti.

Galaxy A04s memberikan kebebasan penggunanya, untuk menyimpan banyak file seperti koleksi foto-foto berkualitas tinggi, video resolusi tinggi, dan aplikasi yang membutuhkan ruang penyimpanan lebih besar. Tanpa khawatir memori habis atau repot menghapus foto dan video lain.

Selain itu, kapasitas ini membuatmu lebih nyaman dan tenang saat mengambil foto-foto liburan, merekam video hang-out atau konten untuk media sosial.

Tak hanya kapasitas internal storage yang makin lapang, Samsung juga memberikan dukungan kapasitas RAM menjadi 4GB, bisa ditingkatkan kapasitasnya secara virtual menggunakan teknologi RAM Plus hingga 4GB.

"Ini menawarkan performa yang mulus untuk menjalankan berbagai aplikasi di hapemu," ungkap pihak Samsung

Tidak ada yang perlu diragukan tentang kamera, tidak ada prinsip substitusi dari kualitas kamera dan peningkatan memori Galaxy A04s. Karena fitur kamera pada Samsung Galaxy A04s tidak berbeda dengan produk berkapasitas 64MB.

Galaxy A04s hadir dengan mengusung kamera utama 50MP beresolusi tinggi yang biasanya hanya dapat dinikmati pada lini smartphone flagship. Dengan resolusi sedemikian rupa, kamu akan mudah menghasilkan konten yang apik dan memukau. Momen-momen seru, foto-foto yang kaya warna dan menghadirkan setiap detail, atau foto panorama yang memukau saat liburan bersama keluarga atau teman, momen apa saja. 

Kamera utama 50MP di Galaxy A04s dilengkapi juga dengan lensa depth dan macro, masing-masing 2MP, untuk mengambil foto portrait dengan bokeh yang natural. Tidak lupa, kamera depan 5MP untuk mengambil selfie dan bereksperimen dengan filter kekinian.

Dengan triple kamera yang canggih, Galaxy A04s cocok untuk kamu para content creator pemula, terutama generasi milenial dan Z, yang aktif di media sosial.

Kamu dapat menghasilkan konten yang menarik tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Dari memotret makanan estetik, langit senja yang memesona, hingga selfie yang memukau, Galaxy A04s memberikan kualitas fotografi yang baik untuk menghadirkan konten menarik dan pasti membuatmu bersinar di media sosial.

Baca Juga: Terus Bertumbuh: Mengintip Keluaran Investasi Netflix di Pasar Asia

Baterai Tahan Lama, Aman Diajak Aktivitas Seharian

Soal ketahanan baterai, Samsung Galaxy A04s 128GB dilengkapi baterai besar 5000mAh.

Smartphone ini bisa menemani segala aktivitasmu seharian. Mulai dari menyusun jadwal hari ini, update status kala memulai aktivitas di pagi hari, mendengarkan playlist andalan di tengah perjalanan menuju kampus. Tidak khawatir kehabisan baterai sewaktu marathon nonton series sembari makan siang, hingga push rank di tongkrongan.

Ini karena Galaxy A04s didukung teknologi berbasis kecerdasan buatan (AI) dalam pengelolaan daya. Sehingga, penggunaan daya pada ponsel Samsung Galaxy A04s mampu lebih efisien dan awet dalam berbagai ragam kegiatan.

Ketika daya hampir habis, Galaxy A04s mendukung pengisian cepat 15W dengan menggunakan kabel Type-C.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)