Xiaomi Hadirkan TWS Redmi Buds 4 Active ke Indonesia, Harganya Terjangkau

Rahmat Jiwandono
Kamis 20 Juli 2023, 12:43 WIB
Redmi Buds 4 Active.

Redmi Buds 4 Active.

Techverse.asia - Mendengarkan musik dengan earphone terbilang tidak praktis karena harus mencolokkan kabelnya ke ponsel atau perangkat pemutar musik. Belum lagi, saat dibawa kemana-mana kabelnya rawan kusut lantaran ada di dalam tas atau saku. Untuk itu, sekarang lebih banyak orang memilih untuk menggunakan True Wireless Stereo (TWS), sebab bentuknya yang kompak dan ringkas tanpa kabel. 

Pilihan TWS ada banyak, mulai dari yang harganya ratusan ribu sampai yang jutaan rupiah. Untuk kisaran harga yang ratusan ribu, sekarang Xiaomi menawarkan Redmi Buds 4 Active yang belum lama ini diluncurkan. Harga Redmi Buds 4 Active mulai dari Rp249 ribu, tetapi selama promo masih berlaku, perangkat ini bisa didapatkan di harga Rp199 ribu di platform penjualan online seperti Xiaomi Indonesia melalui mi.com dan Official Xiaomi Store di Tokopedia, Shopee, Lazada, Blibli, hingga Akulaku. 

Baca Juga: OnePlus Hadirkan Ponsel Nord CE 3 Lite dan Earbud Nord Buds 2

Redmi Buds 4 Active memiliki teknologi Bluetooth 5.3 yang memungkinkan penghematan daya saat dipakai. Selain itu, stabilitas sinyalnya juga lebih besar serta lebih tahan terhadap interferensi. Interferensi merupakan interaksi antar gelombang di dalam suatu daerah. 

TWS produksi Xiaomi tersebut punya dynamic drive 12 milimeter (mm) guna menghadirkan kualitas audio yang berkualitas dengan bass yang apik. Sehingga itu memungkinkan pemakainya untuk bisa merasakan detail musik ataupun aktivitas hiburan lainnya dengan paripurna. 

Dalam keterangan resminya, Xiaomi menyampaikan bahwa TWS Redmi Buds 4 Active juga cocok untuk dipakai saat olahraga atau sedang bersantai. "Redmi Buds 4 Active akan meningkatkan pengalaman audio ke level yang lebih baru," ujar Xiaomi kami kutip, Kamis (20/7/2023). 

Baca Juga: Apple Dilaporkan Sedang Mengembangkan Chatbot AI, Mau Saingi ChatGPT?

Buds 4 Active sudah mendukung Google Fast Pair yang memungkinkan pengguna dapat dengan mudah menghubungkan smartphone dan TWS cukup hanya dengan membuka tutup pada kasingnya. Fitur semacam ini sebetulnya meniru dengan fitur Airpods milik Apple yang akan langsung terkoneksi dengan perangkat Apple. 

TWS ini sepertinya tidak kompatibel dengan perangkat buatan Apple. Pasalnya, Redmi Buds 4 Active hanya dapat terhubung dengan gawai yang sudah menjalankan Android versi 6.0 dan Google Play Service versi 11.7. 

Baca Juga: AirPods Pro Apple Rilisan Berikutnya Dapat Menampilkan Sensor Suhu

Untuk daya tahan baterainya, Xiaomi menyebutkan bahwa Buds 4 Active bisa mencapai waktu hingga lima jam pemutaran musik dalam satu kali pengisian, dan 28 jam dengan charging case. TWS Redmi Buds 4 Active juga sudah mendapat dukungan fitur pengisian daya super cepat alias fast charging, itu memungkinkan pengguna bisa menikmati waktu selama 110 menit hanya dengan 10 menit pengisian daya. 

Dengan kapasitas baterai yang diklaim tahan lama dan pengisian daya cepat, pemakainya dapat mendengarkan musik maupun menonton serial yang panjang melalui smartphone atau tablet tanpa gangguan sepanjang hari. TWS ini pun sudah memiliki rating IPX4 yang artinya lebih tahan terhadap percikan air serta keringat. Jadi nyaman untuk dipakai ketika berolahraga atau melakukan aktivitas di luar ruangan. 

Baca Juga: Redmi 12 Meluncur di Pasar Global, Smartphone Entry Level dengan Baterai Jumbo

 

 

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait
Techno

7 Daftar Earbud Terbaik 2023

Rabu 01 Februari 2023, 20:18 WIB
7 Daftar Earbud Terbaik 2023
Berita Terkini
Techno18 Desember 2024, 18:43 WIB

Infinix Memperkenalkan Warna-Warna Baru yang Cerah untuk Hot 50 Series

Pernyataan gaya hidup berani untuk Tahun Baru 2025.
Infinix Hot 50 Pro Aurora Green. (Sumber: infinix)
Techno18 Desember 2024, 18:17 WIB

Pospay Kini Bisa Kirim Uang ke Luar Negeri, Dijamin Aman dan Terjangkau

Pengiriman uang ke luar negeri yang disediakan harganya murah, cepat dan transparan secara real-time.
Pospay.
Techno18 Desember 2024, 17:52 WIB

Samsung Memperluas AI Home ke Berbagai Peralatan Rumah Tangganya

Teknologi ini bakal hadir di kulkas hingga mesin cuci milik Samsung.
Produk teknologi peralatan rumah tangga Samsung. (Sumber: Samsung)
Techno18 Desember 2024, 17:30 WIB

OnePlus 13 Series akan Rilis pada 7 Januari 2025

OnePlus 13 akan segera diluncurkan di pasar global.
OnePlus 13 Series. (Sumber: OnePlus)
Techno18 Desember 2024, 16:49 WIB

Sonos akan Meluncurkan Speaker Era 100 Pro: Cocok Dipasang di Hunian atau Ruang Komersial

Dengan desain ramping dan suara premium, Era 100 Pro menghadirkan pengaturan yang disederhanakan dengan PoE Plus.
Sonos Era 100 Pro. (Sumber: Sonos)
Techno18 Desember 2024, 16:04 WIB

Dorong Transformasi Digital, ConnectOWL Hadirkan Solusi XaaS Berbasis Kecerdasan Buatan

Perusahaan ini fokus pada solusi Everything-as-a-Service berbasis AI.
ConnectOWL. (Sumber: istimewa)
Techno18 Desember 2024, 15:52 WIB

Investor Kripto Naik Hampir 100% Dibandingkan Bull-Run Sebelumnya

Bitcoin cetak All-Time-High (ATH) selama dua hari berturut-turut di level $107 ribu.
CCO Reku Robby. (Sumber: reku)
Techno18 Desember 2024, 15:36 WIB

Sony Alpha 1 II Mulai Diniagakan Januari 2025, Segini Harganya

Kamera full-frame Alpha 1 II Flagship generasi kedua akan tersedia di Indonesia.
Sony Alpha 1 II. (Sumber: Sony)
Techno17 Desember 2024, 18:15 WIB

Instagram Sekarang Menambahkan Fitur Penjadwalan untuk Pesan Langsung

Sekarang pengguna dapat memilih waktu dan tanggal tertentu untuk mengirim meme ke teman-temannya.
DM Instagram bisa diatur jadwal kirimnya. (Sumber: Instagram)
Travel17 Desember 2024, 17:55 WIB

Destinasi Wisata yang Cocok Bagi Keluarga di Australia Barat

Inilah yang Perlu Diketahui tentang Swan Valley dan Rottnest Island.
Swan Valley, Australia Barat. (Sumber: istimewa)