Centang Biru di Akun Twitter Blue Berbayar Sudah Bisa Disembunyikan

Uli Febriarni
Rabu 02 Agustus 2023, 16:38 WIB
Logo Twitter sekarang jadi X, bukan burung biru lagi (Sumber: X)

Logo Twitter sekarang jadi X, bukan burung biru lagi (Sumber: X)

Fitur menyembunyikan centang biru bagi pengguna akun Twitter berbayar, telah resmi diterapkan oleh Twitter X.

Laman Pusat Bantuan X, sudah memasukkannya ke dalam daftar list fitur yang diberikan khusus kepada pemilik akun berbayar.

"Sembunyikan tanda centang Anda: Sebagai pelanggan, Anda dapat memilih untuk menyembunyikan tanda centang di akun Anda. Tanda centang akan disembunyikan di profil dan kiriman Anda. Tanda centang mungkin masih muncul di beberapa tempat dan beberapa fitur masih menunjukkan bahwa Anda memiliki langganan aktif. Beberapa fitur mungkin tidak tersedia saat tanda centang Anda disembunyikan. Kami akan terus mengembangkan fitur ini untuk menjadikannya lebih baik bagi Anda." Demikian diumumkan oleh laman yang kami akses pada Rabu (2/8/2023) itu.

Baca Juga: Mac Setop Aplikasi Pocket Mulai 15 Agustus 2023, Ini Sebagai Gantinya

Sementara itu dari laman PC World dilaporkan, kali pertama informasi rencana kemunculan fitur tersebut terendus lewat unggahan media sosial milik Pengembang seluler, Alessandro Paluzzi. Ia memperlihatkan tangkapan layar yang mengatakan Twitter sedang menguji opsi untuk menyembunyikan tanda centang biru di profil.

Meski demikian, banyak pihak meyakini kalau menyembunyikan tanda centang biru pada akun Twitter belum bisa dipastikan melindungi kita dari ujaran kebencian atau tindakan jahat lain. Karena kita dapat mencari tweet dari pengguna Twitter Blue yang terverifikasi. 

Baca Juga: ugee Q6: Tablet Gambar Portabel, Jadi Sigap Corat-coret Saat Inspirasi Datang Tiba-Tiba

Sementara pemilik dan CEO Twitter, Elon Musk, menyatakan pencantuman tanda centang biru membawa 'kekuatan kepada orang-orang' (setidaknya orang-orang yang bersedia membayar $7 hingga $11 per bulan untuk berlangganan).

"Layanan ini dilengkapi dengan fitur-fitur yang -bahkan orang-orang yang tidak peduli dengan verifikasi- mungkin dianggap menarik," lapor The Verge.

Pasalnya dengan berlangganan, pengguna bisa mengunggah video dan tweet yang lebih panjang. Mereka juga bisa mengedit kesalahan dari unggahan yang sudah ada, serta mendapat fitur-fitur lain yang berbeda dengan akun gratisan.

Terlepas dari reaksi terhadap pelanggan Twitter Blue di antara beberapa basis penggunanya, Twitter berusaha mempermudah untuk mendapatkan tanda centang. 

Di sisi lain, orang di seluruh dunia sekarang dapat membayar Twitter Blue, karena layanan ini sekarang tersedia secara global. Ketersediaan yang diperluas, mencerminkan dorongan perusahaan untuk menjadikan Twitter Blue sebagai bagian layanan yang semakin penting.

Baca Juga: moto g14 Meluncur, Disematkan Kamera 50 MP yang Tetap Detail Walau Cahaya Redup

Twitter juga mengumumkan mereka mulai menerima aplikasi dari akun pemerintah dan organisasi, yang menginginkan tanda centang abu-abu. Dokumentasinya mengatakan, akun yang memenuhi syarat untuk itu termasuk kepala negara, anggota kongres atau parlemen, akun tingkat kantor pusat, tingkat regional, dan tingkat negara.

Tanda centang abu-abu —bersama dengan tanda centang emas untuk perusahaan— dimaksudkan untuk membantu menjernihkan kebingungan pengguna, yang disebabkan oleh makna centang biru yang dimiliki sebuah akun.

Diketahui, sejak bos Tesla itu mengambil alih kepemilikan Twitter, ia menghadirkan fitur Twitter Blue atau centang biru yang baru. Pemilik akun harus membayar $8 atau setara Rp130 ribu per bulan demi sebuah centang biru 'verifikasi' di sebelah nama akun mereka.

Tak lama sejak peluncuran Twitter Blue berbayar, terjadi kemunculan akun centang biru 'terverifikasi tetapi palsu'. Maksudnya, meski akun ditulis dengan nama orang terkenal atau tokoh negara dan bercentang biru, itu hanyalah akun orang lain. Gelombang protes dan kritik muncul dari banyak orang, tak terkecuali selebritas dan tokoh yang namanya digunakan untuk akun palsu.

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Lifestyle21 November 2024, 19:57 WIB

Pop Mart Christmas Town Hadir di Gandaria City, Buka Selama 50 Hari

Pop Mart memberikan Pengalaman Otentik Berbagai Karakter melalui "Pop Mart Christmas Town.
Pop Mart Christmas Town. (Sumber: null)
Lifestyle21 November 2024, 19:36 WIB

Lisa BLACKPINK Segera Rilis Solo Albumnya Berjudul Alter Ego

Album ini akan mengikuti rangkaian tiga singel dari bintang K-pop tersebut pada tahun 2024.
Lisa BLACKPINK.
Techno21 November 2024, 18:56 WIB

Messenger Mendapat Serangkaian Fitur Tambahan Baru, Apa Saja?

Fitur terbaru Meta untuk Panggilan Messenger mencakup latar belakang AI.
Messenger mendapat sejumlah pembaruan fitur. (Sumber: Meta)
Techno21 November 2024, 18:11 WIB

OPPO Find X8 Series Resmi Meluncur Global dengan Kamera Hasselblad

Seri Find X8 menghadirkan kamera, performa, dan masa pakai baterai kelas atas.
Oppo Find X8 dan X8 Pro (kanan). (Sumber: Oppo)
Travel21 November 2024, 16:29 WIB

Rayakan Ultah ke-32, Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Promo Ceria Rp1.000

Indonesian Heritage Agency (IHA) bersama Museum Benteng Vredeburg menghadirkan program istimewa ini.
Benteng Vredeberg.
Automotive21 November 2024, 15:58 WIB

Hyundai IONIQ 9 Resmi Diperkenalkan, Ada 2 Model AWD yang Ditawarkan

Hyundai Motor Mendefinisikan Ulang Mobilitas EV dengan SUV Listrik IONIQ 9.
Hyundai IONIQ 9. (Sumber: Hyundai)
Techno21 November 2024, 15:02 WIB

Tawaran Investasi Apple di Indonesia Naik 10x Lipat, iPhone 16 Segera Dijual?

Kemenperin mengaku sudah menerima tawaran proposal investasi dari Apple tersebut.
Apple (Sumber: Apple.com)
Techno21 November 2024, 14:11 WIB

ASUS Republic of Gamers Mengumumkan Seri ROG Phone 9, Lihat Speknya

Versi terbaru dari ponsel gaming premium yang ikonik ini memiliki fitur tampilan AniMe Vision yang disempurnakan.
ASUS ROG Phone 9 Series. (Sumber: ASUS)
Techno20 November 2024, 19:27 WIB

Casio CRW-001-1JR: Cincin Pintar Pertamanya yang Memiliki Stopwatch dan Alarm

Namun tidak ada pelacakan kebugaran atau pemantauan detak jantung dengan perangkat wearable baru Casio.
Cincin pintar Casio adalah jam tangan digital kecil. (Sumber: Casio)
Techno20 November 2024, 18:57 WIB

OpenAI Menghadirkan ChatGPT Advanced Voice Mode ke Web

Jadi, sekarang pengguna untuk berbicara dengan chatbot AI langsung dari peramban mereka.
OpenAI (Sumber: OpenAI)