Fix! Elon Musk Duel Lawan Mark Zuckerberg Bakal Disiarkan di X

Rahmat Jiwandono
Senin 07 Agustus 2023, 12:01 WIB
Ilustrasi duel Elon Musk melawan Mark Zuckerberg. (Sumber : x/stocktalkweekly)

Ilustrasi duel Elon Musk melawan Mark Zuckerberg. (Sumber : x/stocktalkweekly)

Techverse.asia – Internet kembali dipanaskan tentang rencana duel antara mogul teknologi yaitu Elon Musk dan Mark Zuckerberg. Elon adalah konglomerat yang memiliki perusahaan meliputi SpaceX, Tesla, hingga Twitter - kini berubah menjadi X -, sedangkan Zuckerberg merupakan bos dari Meta yang memiliki media sosial Instagram, Facebook, dan aplikasi perpesanan Whatsapp. 

Buat yang belum tahu, Zuck dan Musk sebenarnya telah berbicara mengenai pertarungan kandang satu sama lain sejak Juni tahun ini. Sejak Juni kemarin, mereka berdua telah mengunggah postingan di platform masing-masing tentang gagasan pertarungan kandang

Saat itu, Musk meminta Zuck agar datang ke Octagon yang merupakan arena pertandingan untuk Ultimate Fighting Championship (UFC) di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat (AS). Menanggapi tawaran tersebut, Zuckerberg mengusulkan agar pertandingan kandang digelar pada 26 Agustus 2023, tapi setelah itu Musk belum juga memberikan jawaban.

Proposal pertandingan kandang ini kembali ke dua bulan yang lalu, ketika kedua miliarder itu setuju untuk bertarung melalui serangkaian postingan media sosial di platform masing-masing (Musk di X/Twitter, Zuckerberg di Instagram).

"Saya siap untuk pertandingan kandang jika dia (Musk) siap," tulis Musk pada 20 Juni 2023. Lantas Zuckerberg segera menjawab: "Kirim saya lokasi."

Baca Juga: Obsbot Tiny 2: Webcam Bertenaga AI yang Bisa Merekam dengan Resolusi 4K

Namun demikian, pembicaraan tentang pertarungan tersebut relatif sepi sejak akhir Juni. Kemudian pada akhir Juli lalu, sebuah berita Reuters mengutip Zuckerberg yang mengatakan bahwa dia tidak yakin apakah pertarungan itu akan terwujud.

Sejak pertama kali mengusulkan pertandingan kandang, Musk terlihat berlatih dengan Lex Fridman, seorang ilmuwan komputer yang berpengalaman dalam Jiu-Jitsu Brasil, serta juara UFC George St-Pierre. Sedangkan Zuck berlatih dengan legenda Mix Martial Arts (MMA) yaitu Alex Volkanovski. Di sisi lain, Presiden UFC Dana White bersedia untuk menjadi penyelenggara duel antara Musk dan Zuck.

Sepertinya duel kandang antara dua bos teknologi benar-benar akan terjadi. Pasalnya, pada Minggu (6/8/2023), Musk membuat cuitan di platformnya menyarankan supaya live streaming duel tersebut disiarkan melalui X

Bak gayung bersambut, di hari yang sama, Zuck juga memposting di platformnya sendiri, Threads, yang menyatakan bahwa dia siap untuk bertanding hari ini dan dia juga mengusulkan 26 Agustus untuk tanggal pertarungan ketika Musk pertama kali menantangnya.

"Saya menyarankan 26 Agustus ketika dia pertama kali menantang, tetapi dia belum mengonfirmasi. Saya sangat menantikannya," tulis Zuckerberg kami kutip, Senin (7/8/2023).

Baca Juga: Twitter Berganti Nama, Kini TweetDeck Juga Berubah Menjadi XPro

Zuck pun menanggapi saran dari Musk jika pertandingan duel kandang itu disiarkan melalui X, yang mana semua hasil akan disumbangkan untuk amal bagi para veteran perang AS. Namun, tampaknya Zuck tidak menyetujui persyaratan tersebut.

"Bukankah kita harus menggunakan platform yang lebih andal yang benar-benar dapat mengumpulkan uang untuk amal?" Zuck menulis di Threads, menanggapi persyaratan Musk untuk menyiarkan pertarungan di X.

"Lebih seperti 'pendanaan dijamin'," tambah Zuck. 

Presiden UFC Dana White sebelumnya mengatakan bahwa Elon Musk dan Mark Zuckerberg benar-benar sangat serius tentang pertarungan tersebut. Tapi ibu Musk, Maye, tampaknya menolak kemungkinan peristiwa itu terjadi ketika dia men-tweet pada 22 Juni 2023 bahwa pertarungan telah dibatalkan.

"Lega sekali!" kata Maye Musk. 

Pembicaraan tentang pertarungan itu upaya nyata oleh Zuck untuk merehabilitasi citranya demi bisa memenangkan persaingan dengan Musk di industri media sosial, bahkan ketika jejaring sosial barunya, Threads, menjadi tantangan terbesar bagi dominasi X di bidang posting bentuk pendek (microblogging).

Apakah pertarungan ini benar-benar terjadi atau tidak, masih belum jelas, terutama mengingat komentar Zuck sebelumnya. Jika benar-benar terealisasi, Zuck, yang terlihat berlatih keras dan bahkan memenangkan pertarungan MMA, tetap diunggulkan untuk menang di bursa taruhan.

Baca Juga: Tak Berhenti Hanya Ubah Nama, Elon Musk Ingin Dark Mode Jadi Tampilan Standar di Twitter

Follow Berita Techverse.Asia di Google News
Berita Terkait Berita Terkini
Techno04 April 2025, 16:36 WIB

Batas Waktu Pelarangan TikTok Berlaku 5 April 2025, Apa yang Terjadi Selanjutnya?

Trump menegaskan bahwa TikTok harus menjual platform mereka agar bisa tetap beroperasi di AS.
TikTok.
Automotive04 April 2025, 16:12 WIB

Hyundai Ungkap IONIQ 6 dan IONIQ 6 N Line dengan Desain Terbaru

Dua mobil listrik baru tersebut diperkenalkan di Seoul Mobility Show 2025.
Hyundai IONIQ 6.
Techno04 April 2025, 15:37 WIB

Spek Lengkap POCO M7 Pro 5G, Didukung Aplikasi Google Gemini

Mendefinisikan Ulang Hiburan 5G dengan Gaya dan Harga Terjangkau untuk Generasi Berikutnya.
POCO M7 Pro 5G. (Sumber: POCO)
Startup04 April 2025, 15:15 WIB

Elon Musk Sebut xAI Telah Resmi Mengakuisisi X

Masa depan kedua perusahaan tersebut saling terkait.
Elon Musk (Sumber: Istimewa)
Techno04 April 2025, 14:28 WIB

Kebijakan Tarif Trump Gemparkan Pasar Keuangan Global

Hal ini berpotensi kembali memicu kenaikan inflasi dan akan semakin menunda dimulainya kembali tren penurunan suku bunga.
Presiden AS Donald Trump. (Sumber: null)
Techno03 April 2025, 16:29 WIB

Nintendo Switch 2 akan Dijual Seharga Rp7 Jutaan, Rilis 5 Juni 2025

Perusahaan tersebut mendalami perangkat keras, fitur, dan permainan selama Nintendo Direct yang sangat sukses.
Nintendo Switch 2. (Sumber: Nintendo)
Techno03 April 2025, 16:05 WIB

Generator Gambar ChatGPT Sekarang Tersedia untuk Semua Pengguna Gratis

Sekarang semua orang dapat membuat karya seni ChatGPT ala Studio Ghibli.
Logo OpenAI (Sumber: OpenAI)
Startup03 April 2025, 14:52 WIB

Grab Dilaporkan akan Akuisisi Gojek: Butuh Dana Rp33 Triliun

Yang jadi kekhawatiran atas akuisisi ini adalah terjadinya monopoli di sektor startup layanan ride hailing.
Grab (Sumber: GRAB)
Travel03 April 2025, 14:23 WIB

Banyak Pemudik Naik Mobil, Pemberlakuan One Way atau Contra Flow Cuma di Jalan Tol Pendek

Rekayasa lalu lintas perlu dilakukan guna mengantisipasi terjadinya macet.
Ilustrasi kemacetan saat mudik. (Sumber: null)
Automotive03 April 2025, 13:36 WIB

Hyundai IONIQ 5 Limited Edition Dipasarkan Khusus di Indonesia, Jumlahnya Hanya 50 Unit

IONIQ 5 Limited Edition hadir dengan sentuhan budaya lokal melalui interior eksklusif khas Indonesia.
Hyundai IONIQ 5 Limited Edition. (Sumber: Hyundai)